9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar!

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar!

9 Perlengkapan Kuliah untuk Maba, Kuliah Pasti Lancar!

DAFTAR ISI

Sediksi – Jika kamu sudah sampai pada artikel ini, besar kemungkinan kamu ada seorang mahasiswa baru. Sebagai mahasiswa baru, tentu banyak sekali hal-hal yang harus kamu siapkan untuk menghadapi dunia perkuliahan di sebuah perguruan tinggi.

Selain pendidikan, perguruan tinggi juga akan memberimu sebuah pengalaman yang sulit untuk dilupakan. Namun sebagai langkah pertama yang sangat penting, kamu harus mempersiapkan dirimu dengan baik.  Salah satu hal yang perlu kamu lakukan adalah memastikan kamu memiliki perlengkapan yang sesuai untuk menunjang keberhasilan akademikmu.

Untuk membantu kamu mempersiapkan segala hal yang menunjang belajarmu selama di perguruan tinggi, berikut adalah beberapa perlengkapan yang bisa kamu siapkan agar kuliahmu berjalan dengan baik.

Perlengkapan kuliah mahasiswa baru

Laptop

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003647
Unsplash/Burst

Laptop menjadi perlengkapan kuliah mahasiswa baru yang sangat penting. Laptop  memungkinkan kamu untuk mengakses materi perkuliahan secara online, mengerjakan penelitian, menulis tugas, dan masih banyak lagi. Pastikan laptop yang kamu gunakan  memiliki spesifikasi yang cukup untuk kebutuhan akademikmu.

Selain alasan akademik, maba akan lebih memilih laptop daripada komputer sebagai penunjang akademik mereka karena laptop sangat praktis untuk dibawa kemana-mana.

Penyimpanan digital

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003646
Unsplash/Ic Boy

Sebenarnya, kamu tidak harus mempersiapkan penyimpanan digital sebagai perlengkapan kuliah mahasiswa baru. Namun, dengan adanya penyimpanan digital maka data penting perihal akademikmu akan tersimpan dengan lebih aman.

Kamu bisa menggunakan flashdisk atau hard disk eksternal untuk penyimpanan data kamu. Ini berguna jika kamu perlu menyimpan salinan tugas atau proyek penting. Dengan demikian, jika sewaktu-waktu laptop kamu rusak, kamu masih punya cadangan file yang sama.

Buku dan bahan bacaan

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003645
Unsplash/Susan Q Yin

Buku dan bahan bacaan menjadi salah satu perlengkapan kuliah mahasiswa baru yang juga penting. Sebagai mahasiswa yang dituntut untuk selalu mandiri, kamu bisa menyiapkan sendiri buku bacaan yang sesuai dengan program studi, pastikan kamu memiliki buku teks dan bahan bacaan yang diperlukan. 

Kamu dapat membeli buku baru atau mencari alternatif seperti buku bekas atau meminjam buku di perpustakaan universitas.

Alat tulis

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003644
Unsplash/Tim Gouw

Selama masa perkuliahan, perlengkapan kuliah mahasiswa baru yang satu ini jelas sangat terpakai. Kamu bisa menyiapkan setumpuk pulpen, pensil, sticky notes, dan highlighter. Alat-alat ini akan membantu kamu dalam mencatat kuliah, menandai bahan bacaan, dan membuat catatan.

Tugas-tugas yang ada di perkuliahan tak melulu bisa kamu kerjakan lewat laptop saja, terutama bagi anak saintek yang biasanya mengerjakan laporan praktikum dengan ditulis tangan dengan dalih menghindari plagiasi dan dikerjakan sendiri.

Tas atau ransel

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003643
Unsplash/Omar Roque

Tas atau ransel jelas menjadi satu hal yang melekat pada seorang mahasiswa. Tak hanya desainnya saja yang harus kamu perhatikan, Namun kamu juga harus memperhatikan kenyamanan saat kamu memakainya. 

Pasalnya, hampir setiap hari kamu akan membawa tas atau ransel sebagai alat yang membantumu membawa peralatan, buku, laptop, dan barang-barang pribadi dengan nyaman dan aman.

Printer

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003642
Unsplash/Filtergrade

Meskipun jasa percetakan sudah banyak diluar sana, memiliki printer pribadi bisa sangat membantu, terutama ketika kamu perlu mencetak tugas atau dokumen penting saat tengah malam.

Selain itu, memiliki printer pribadi juga dinilai lebih hemat karena kamu tidak perlu membayar setiap kali ingin mencetak tugas atau materi dari dosen. Memang sih kamu harus membeli kertas dan tinta sendiri, tapi setidaknya kamu tidak perlu bingung jika ada tugas yang harus dicetak secara mendadak.

Akses internet

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003641
Unsplash/Compare Fibre

Koneksi internet yang stabil adalah kebutuhan mendasar bagi kamu seorang mahasiswa. Pastikan kamu memiliki akses internet yang handal untuk mengikuti berbagai kegiatan di kampus seperti kelas online, mencari referensi, dan berkomunikasi dengan dosen dan teman-teman.

Perlengkapan mandiri

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003640
Unsplash/Kim Cruickshanks

Perlengkapan kuliah mahasiswa baru yang berikut ini sangat penting. Terutama jika kamu tinggal di kos-kosan, perlengkapan mandiri seperti peralatan masak, piring, gelas, dan perlengkapan pribadi jelas diperlukan.

Peralatan khusus

9 Perlengkapan Kuliah Mahasiswa Baru, Kuliah Pasti Lancar! - 1000003639
Unsplash/Clayton Robbins

Perlengkapan kuliah mahasiswa baru yang terakhir adalah peralatan khusus, sesuaikan peralatanmu dengan program studi. Misalnya, mahasiswa seni mungkin memerlukan alat seni seperti kuas, cat, atau kanvas. Kemudian jika kamu mahasiswa saintek mungkin kamu akan memerlukan kalkulator ilmiah.

Ingatlah bahwa kebutuhan peralatan dapat berbeda dengan orang lain tergantung pada jurusan dan preferensi pribadi. Agar kamu tidak lupa, kamu bisa membuat daftar peralatan yang kamu butuhkan selama proses perkuliahan.

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel