Sediksi.com – YONEX Taipei Open 2023 menjadi ajang turnamen ke-15 dalam seri Tur Dunia BWF (Badminton World Federation). Turnamen badminton Super 300 itu diselenggarakan di Tian-mu Arena University of Taipei, Taipei, Taiwan pada 20 Juni-25 Juni 2023.
Taipei Open sendiri sudah berlangsung sejak 1980. Indonesia menjadi salah satu negara yang selalu mengirimkan wakil-wakil terbaiknya di ajang tersebut. Indonesia akan mengirim 10 wakil ke turnamen ini.
Sebesar 210.000 USD atau sekitar Rp3,15 miliar menjadi total hadiah pada ajang turnamen Taipei Open 2023 ini.
Indonesia Kirim 10 Wakil Terbaik
Taipei Open 2023 yang berlabel super 300 ini, membuat banyak atlet pebulutangkis non-unggulan dunia mengikuti ajang tersebut. Ini karena poin BWF tidak banyak diperebutkan bagi atlet-atlet ternama.
Makanya, jangan heran kalau sekelas Akane Yamaguchi, Fajar/Rian, Victor Axelsen atau Anthony Sinisuka Ginting tidak akan mengikuti ajang ini.
Hal ini karena BWF juga tidak mensyaratkan para pemain top 15 pebulutangkis dunia dalam berbagai sektor untuk mengikutinya, lain halnya dengan BWF Super 500, 750 dan BWF super 1000.
Indonesia sendiri tercatat akan mengirimkan 10 wakil terbaiknya di ajang Taipei Open 2023. Melansir dari laman resmi Instagram PBSI, berikut inilah para pemain yang akan berlaga di BWF Super 300 tersebut.
Tunggal Putra:
- Chico Aura Dwi Wardoyo
- Tommy Sugiarto
Tunggal Putri:
- Putri Kusuma Wardani
- Yulia Yosephine Susanto
Ganda Putri:
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
- Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
Ganda Campuran:
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
- Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata
Peroleh Poin Menuju Olimpiade Paris 2024
Taipei Open 2023 yang merupakan Super 300, tentu saja berbeda dengan super 500 atau super 1000 yang memiliki perolehan poin besar. Namun, mengikuti ajang super 300 ini bisa menambah sedikit poin baik dari segi peringkat atau poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Di mana perhitungan ‘Race to Paris’ sudah berlangsung sejak 1 Mei 2023.
Perhitungan poin tersebut dimulai sejak ajang Piala Sudirman, kejuaraan dunia, turnamen BWF tingkat 2 hingga tingkat 3.
Taipei Open 2023 yang merupakan ajang kejuaraan dunia ini turut serta dalam perhitungan poin menuju Olimpiade Paris 2024. Atlet yang lolos mengikuti olimpiade tersebut akan diumumkan pada 30 April 2024 mendatang.
Lantas, berapa pemberian poin BWF di turnamen Taipei Open 2023 ini?
Atlet badminton yang tersingkir pada babak 32 besar tetap mendapatkan poin sebesar 1.670 poin. Bagi mereka yang langkahnya terhenti di babak 16 besar, memperoleh 2.750 poin.
Sementara, jika atlet bisa mencapai babak quarter final bisa mendapatkan 3.850 poin. Perolehan poin yang didapatkan akan lebih besar jika atlet badminton bisa mencapai semifinal, hingga juara. Babak semifinal bisa mendapatkan 4.900 poin, runner up memperoleh 5.950 poin dan juara 7.000 poin.
Hadiah Turnamen Taipei Open 2023
Kalau dari segi hadiah uang, para atlet bisa mendapatkannya mulai dari babak 16 besar. Dari total 210.000 USD atau sekitar Rp3,15 miliar ini terbagi dalam sejumlah kategori.
Di mana pemain tunggal dan ganda memiliki jumlah hadiah yang berbeda. Untuk pemain tunggal, tersingkir di babak 16 besar mendapatkan 735 USD, di quarter final dengan 1.260 USD, semifinal 3.045 USD, finalis atau runner up dengan 7.980 USD dan juara mendapatkan 15.750 USD.
Kalau dari sektor ganda angkanya lebih kecil karena harus dibagi untuk dua pemain. Atlet yang tersingkir di babak 16 besar akan mendapatkan 787, 50 USD pada babak quarter final dengan 152,50 USD, di babak semi final atlet memperoleh 2.940 USD, finalis atau runner up dengan 7.980 USD dan juara memperoleh 16.590 USD.
Itulah 10 perwakilan atlet badminton terbaik Indonesia yang akan berlaga di Taipei Open 2023. Indonesia hanya tidak menurunkan perwakilan di sektor Ganda Putra.
Sementara, bagi Badminton Lovers yang ingin menyaksikan Taipei Open 2023 BWF Super 300 ini bisa menyaksikannya secara live di YouTube BWF TV serta iNews yang baru akan menayangkan pada babak semifinal, Sabtu, 24 Juni 2023.
Mari kita dukung para atlet badminton yang berlaga di Taipei Open 2023, semoga mampu memberikan hasil yang terbaik!