12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023

Snapinsta.app_365947175_610388177882332_3595955828474716701_n_1080

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Ajang Busan International Film Festival (BIFF) 2023 dimulai sejak 4-13 Oktober mendatang. Tahun ini, program spesial BIFF 2023 membawa tema “Special Program in Focus: Renaissance of Indonesian Cinema”. Total sejumlah 12 karya film panjang, film pendek, serta serial dari sutradara Indonesia turut ditayangkan.

24 Jam Bersama Gaspar

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023 - MV5BNjAzYzkyZWQtZDFmNC00NGU1LThjN2ItODM2ZTAzMWUxZjIzXkEyXkFqcGdeQXVyMTEzMTI1Mjk3. V1 FMjpg UX1000
IMDB

Disutradarai Yosep Anggi Noen, film ini mengisahkan tentang Gaspar, seorang detektif amatir yang sedang menyelidiki kasus pembantaian masal. Selama prosesnya, tak sengaja ia mendapati petunjuk mengenai teman masa kecilnya yang menghilang tanpa jejak. Ini membawanya bersinggungan dengan kejahatan perdagangan manusia.

Dengan kondisi jantung buatannya yang tidak berfungsi dengan baik, Gaspar hanya punya waktu dua puluh empat jam lagi untuk hidup.
Dibintangi aktor kenamaan Reza Rahadian sebagai Gaspar, keterlibatan Laura Basuki dan Shenina Cinnamon menjadi nilai tambah film ini. Alur-cepat dan transformasi sutradara dalam transisi visual yang digunakan juga membuat film ini patut ditunggu.

Basri & Salma in Never Ending Comedy

Film pendek berdurasi 15 menit ini disutradarai oleh Khozy Rizal. Sebelumnya, film ini telah menjalani debut di Cannes’ Short Film Competition. Kisah Basri dan Salma yang telah menjalani lima tahun usia pernikahan, dipotret secara perlahan mulai dari kehidupannya sehari-hari sebagai tukang odong odong, hingga akhirnya mengungkapkan alasan mengapa keduanya belum memiliki anak.

Gadis Kretek

Gadis Kretek Busan International Film Festival
Instagram/ netflixid

Serial Gadis Kretek garapan duet sutradara Kamila Andini-Ifa Isfansyah akan debut di ajang ini. Mengisahkan seorang ayah yang sedang sekarat di usia senja, ia memohon kepada anaknya untuk menemukan perempuan di masa lalunya.

Berlatar situasi industri kretek di masa usai kemerdekaan, perjalanan sang anak pada akhirnya menemukan apa yang ingin disampaikan ayahnya.
Diangkat dari novel berjudul sama karya Ratih Kumala, serial ini dibintangi sederetan aktor papan atas Indonesia seperti Dian Sastrowardoyo, Ario Bayu, Putri Marino, serta Arya Saloka sebagai tokoh-tokoh utama. Nantinya, Gadis Kretek akan tayang di platform Netflix pada 2 November mendatang.

Dancing Colors

Pemenang Best Short Film pada Festival Film Indonesia ini juga turut hadir di BIFF 2023. M. Reza Fahriyansyah sebagai sutradara mengangkat cerita tentang Dika, seorang remaja yang “sensitif” terhadap segala di sekitarnya. Orang tuanya berupaya membuat Dika menjadi normal dengan menggelar ritual, termasuk memanggil imam untuk mengusir apa yang mengganggunya.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Drakor Tentang Bullying di Sekolah

Perempuan Tanah Jahanam/Impetigore

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023 - MV5BYjA3MjBjY2UtOWQ2NS00ZTg3LTk4ZWQtNjA3N2RmYTQxNTFlXkEyXkFqcGdeQXVyMTA1NTA1MTI4. V1
IMDB

Salah satu film horor terlaris di Indonesia karya sutradara kondang Joko Anwar juga berhasil menjadi salah satu yang ditayangkan. Menggambarkan perjalanan seorang wanita bersama sahabatnya ke desa terpencil dan mencari peninggalan orang tuanya, harapan untuk menjual warisan itu berujung pada teror yang mengancam nyawa. Film ini sendiri telah tayang di bioskop Indonesia pada 2019 lalu, dan kini bisa disaksikan di platform streaming Netflix.

Posesif

Dibintangi aktor tenar Putri Marino dan Adipati, kisah sepasang remaja SMA dalam hubungan toksik ini digambarkan secara mendetail. Pelibatan emosi dan romantika di awal cerita membawa penonton masuk ke dalam dunia kedua tokoh utama.

Sebagai sutradara, Edwin berkolaborasi dengan penulis Gina S. Noer untuk menghasilkan film yang tayang pada 2017 lalu. Melalui film ini juga, Putri Marino keluar sebagai pemenang Piala Citra kategori Pemenang Utama Perempuan.

Sara

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023 - 7fe2dc6c9f94c8177f58152d5bd10f74
IMDB

Setelah lama merantau ke ibukota, seorang transgender perempuan harus kembali ke desa kelahirannya untuk menghadiri pemakaman ayahnya. Sesampainya di sana, ia melihat adanya perubahan suasana di desa yang menjadi lebih religius.

Sebagai seorang transgender, ia merasakan hal-hal baru – termasuk menghadapi ibunya yang mulai mengalami dementia. Sutradara Ismael Basbeth menggandeng Christine Hakim untuk berperan sebagai ibu. Oscar Lawalata juga dilibatkan sebagai pemeran utama dalam film berdurasi 99 menit ini.

Ziarah/Tales of the Otherwords

Mbah Sri (95 tahun) berusaha mencari makam suaminya, setelah ia menghilang selama puluhan tahun sejak zaman agresi militer. Tujuannya sederhana: ia ingin dimakamkan di samping makam suaminya. Terinspirasi dari kisah nyata, sutradara BW Purba Negara menuturkan kisah Mbah Sri secara perlahan untuk mengungkapkan situasi di masa lalu.

Laut Memanggilku/The Sea Calls for Me

Sura, seorang anak nelayan yang hidup sebatang kara, menemukan sebuah boneka di tepi pantai yang akhirnya ia anggap sebagai pengganti kawan dan orang tuanya. Sutradara Tumpal Tampubolon berhasil memenangkan Sonje Award pada ajang Festival Film Internasional Busan 2021, dan Film Cerita Pendek Terbaik dalam ajang penghargaan Festival Film Indonesia 2021 melalui film ini.

Vania on Lima Street

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023 - MV5BOGUzYmNmZWItN2FjYy00NTE2LTllYTUtZjZhNGI4OTkxNTY0XkEyXkFqcGdeQXVyNjM3MDI1NjI@. V1
IMDB

Sutradara Bayu Prihantoro Filemon menuturkan kisah Vania dalam 28 menit. Tinggal di apotek cina yang cukup besar, Vania kecil yang ingin membantu orang tuanya belum dianggap sebagai bala bantuan yang tepat. Suatu malam, seorang pencuri yang terluka bersembunyi di tempatnya. Vania pun memutuskan untuk merawatnya secara diam-diam.

What They Don’t Talk About When They Talk About Love

Film karya Mouly Surya yang dirilis pada 2012 lalu mengangkat cerita tentang dunia remaja. Di sekolah luar biasa tingkat menengah atas, para siswanya mengalami seperti remaja lainnya: mereka masuk kelas, membuat karya seni, dan jatuh cinta – terlepas dari apapun hambatan fisiknya. Dirangkai sedemikian rupa, film ini pun berhasil menang di ajang NETPAC Award di Rotterdam.

Where the Wild Frangipanis Grow

12 Film dan Serial Indonesia yang Tayang di BIFF 2023 - Where The Wild Frangipanis Grow
imdb

Film pendek lainnya yang akan menggelar premiere di BIFF 2023 merupakan karya Nirartha Bas Diwangkara. Menceritakan apa yang dijalani Aditya sebagai asisten pribadi seorang guru Hindu, tak disangka ia merasa jatuh cinta pada salah satu murid baru gurunya. Sayangnya, ia tidak berdaya untuk mengungkapkan perasaannya karena terbatas oleh kekuasaan dan otoritas.


Masing-masing film mendapat jadwal tayang yang berbeda setiap harinya. Penonton yang ingin mendapat tiketnya bisa menelusuri situs resmi BIFF 2023.

























Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel