7 Langkah dan Cara Membeli Barang dari Luar Negeri, Harus Hati-hati!

7 Langkah dan Cara Membeli Barang dari Luar Negeri, Harus Hati-hati!

cara membeli barang dari luar negeri

DAFTAR ISI

Saat semua bisa terhubung melalui internet, hampir semua hal bisa dilakukan dari gawai yang kita genggam di tangan. Nyaris apapun bisa, tak terkecuali membeli sesuatu dari negara lain.

Sudahkah kamu tahu cara membeli barang dari luar negeri?

Kini, manusia sudah tak perlu repot harus pergi ke luar negeri buat membeli apa yang mereka inginkan. Proses jadi lebih ringkas dan tak akan terasa rumit.

Dirangkum dari beberapa sumber, inilah cara membeli barang dari luar negeri yang bisa kamu coba.

Cara Membeli Barang dari Luar Negeri

Tentukan Barang yang Ingin Kamu Beli

Langkah pertama dari cara membeli barang dari luar negeri adalah menentukan barang yang akan dibeli terlebih dahulu. Hal ini bertujuan untuk menghindari pembelian barang-barang yang tidak dibutuhkan.

Selain itu, kamu juga wajib mempelajari mengenai ciri-ciri barang palsu apabila barang yang akan kamu beli berpotensi mendapatkan barang yang palsu.

Memilih Platform E-Commerce yang Terpercaya

Memilih platform e-commerce yang terpercaya adalah salah satu cara membeli barang di luar negeri yang perlu diperhatikan. Banyak sekali e-commerce yang akan kamu temui jika ingin membeli barang barang dari negara lain.

Maka dari itu, kamu perlu memperhatikan dan cermat dalam memilih e-commerce yang akan dipilih. Kamu dapat melihatnya dari reputasi e-commerce tersebut. Selain itu, kamu juga perlu melihat promo yang disediakan agar mendapatkan barang yang lebih murah.

Cari Penjual Terpercaya

Cara membeli barang dari luar negeri berikutnya adalah mencari penjual yang terpercaya. Tak jauh beda dengan penjual online yang ada di Indonesia, penjual di luar negeri juga ada yang melakukan kecurangan dalam jual beli online.

Itulah alasan mengapa kita harus cermat dalam memilih dan juga mencari penjual yang terpercaya pada saat ingin melakukan pembelian barang secara online di luar negeri. Kamu dapat melihat review dan juga rating dari orang lain.

Periksa Kebijakan Pengiriman dan Biaya

Cara membeli barang dari luar negeri selanjutnya adalah memeriksa kebijakan pengiriman serta biaya yang diperlukan. Biasanya setiap agen pengiriman akan memiliki kebijakan pengirimannya masing-masing.

Oleh sebab itu, kamu perlu memperhatikan kebijakan-kebijakan dari agen pengiriman yang kamu pilih. Selain itu, kamu juga harus memperhatikan berapa biaya pengiriman yang ditetapkan untuk mengirim barang ke Indonesia.

Periksa Kebijakan Pengembalian dan Garansi

Sebelum melakukan pembelian barang dari luar negeri, kamu wajib memeriksa kebijakan pengembalian barang dan juga garansi. Cara membeli barang dari luar negeri yang satu ini akan membantu kamu untuk mengembalikan barang dan melindungi barang yang kamu beli jika tidak sesuai dengan pesananmu.

Garansi juga wajib kamu perhatikan dan harus kamu tanyakan pada penjual. Sesuai dengan fungsi garansi, kamu akan mendapatkan hak untuk meminta penjual untuk menangani segala macam masalah yang timbul dari barang yang kamu beli.

Perhatikan Mata Uang

Cara membeli barang dari luar negeri yang satu ini penting untuk diperhatikan. Pasalnya, nilai tukar mata uang disetiap negara pasti berbeda-beda. Kamu wajib mengetahui berapa nilai tukar rupiah terhadap mata uang di negara tersebut.

Hal ini, tentu akan mempengaruhi berapa uang yang akan kamu keluarkan pada saat membeli barang secara online dari luar negeri. Dengan begitu, kamu dapat memperkirakan berapa uang yang akan kamu keluarkan untuk membeli barang tersebut termasuk ongkos kirim yang dibutuhkan.

Metode Pembayaran

Metode pembayaran yang cocok menjadi salah satu cara membeli barang dari luar negeri. Hal ini harus kamu perhatikan sebelum melakukan pembelian barang dari luar negeri. Agar lebih praktis, kamu dapat melakukan pembayaran melalui kartu kredit atau kartu debit.

Selain lebih praktis, menggunakan kartu kredit atau kartu debit relatif lebih aman karena tidak memiliki akses langsung ke rekening bank yang kamu miliki.

Pantau Pengiriman dan Lacak Barang yang Kamu Beli

Setelah proses pembayaran selesai, berikutnya adalah memantau dan melacak barang yang kamu beli dari luar negeri. Hal ini sangat penting untuk dilakukan, agar kamu mengetahui barang yang kamu pesan sudah dikirim atau belum dikirim oleh penjual.

Kamu dapat melacak barang yang kamu beli dari luar negeri menggunakan resi yang diberikan oleh jasa pengiriman yang kamu gunakan.

Periksa Barang Setelah Tiba

Terakhir, adalah memeriksa barang setelah tiba di rumah. Penting sekali bagi kamu untuk memeriksa barang setelah sampai ke rumah, apakah barang yang kamu pesan sesuai dengan apa yang kamu butuhkan atau tidak.

Kamu dapat mendokumentasikan proses unboxing barang dalam bentuk video. Video unboxing yang kamu buat dapat digunakan sebagai bukti apabila barang yang kamu pesan tidak sesuai dengan yang dipesan.

Seiring kemajuan teknologi, semakin gampang untuk mendapatkan barang yang diinginkan dengan cara membeli barang tersebut secara online. Kamu hanya perlu memilih, membayar dan juga menunggu barangmu di rumah. Langkah diatas dapat menjadi referensi dan panduan bagimu jika ingin membeli barang secara online dari luar negeri.

Baca Juga
Topik
notix-artikel-retargeting-pixel