8 Kampus yang Menyediakan Beasiswa Aperti BUMN

8 Kampus yang Menyediakan Beasiswa Aperti BUMN

Berikut 8 Kampus Yang Menyediakan Beasiswa Aperti BUMN

DAFTAR ISI

Aliansi Perguruan Tinggi (Aperti) yang berada di bawah naungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali membuka pendaftaran program beasiswa bagi lulusan SMA dan SMK di seluruh Indonesia pada 17 Juni 2023 – 2 Juli 2023.

Pendaftar yang lolos seleksi beasiswa akan diberikan pembiayaan 100% selama masa studi pada kampus yang dipilihnya.

Peserta bisa mendaftar ke salah satu dari delapan perguruan tinggi yang tergabung dalam Aptisi BUMN, yaitu Telkom University, Universitas Internasional Semen Indonesia, Universitas Pertamina, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional dan Politeknik Semen Indonesia, Institut Teknologi PLN, Institut Teknologi Telkom Surabaya, dan Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

Kuota beasiswa untuk tahun ini adalah 60 orang.

Syarat dan Cara Daftar Beasiswa Aperti BUMN 2023

Pendaftaran beasiswa dibuka mulai 17 Juni 2023 hingga 2 Juli 2023 melalui website

  • http://aperti-bumn.org/

Selanjutnya akan ditampilan 8 kampus beserta link yang akan menuju ke laman resmi kampus-kampus tersebut. Untuk alur pendaftaran berikutnya akan langsung diarahkan pada masing-masing laman penerimaan mahasiswa baru. Kamu bisa menyimak alur pendaftaran beserta persyaratan lengkapnya dengan lebih detil pada laman resmi kampus pilihanmu.

Persyaratan untuk mendaftar program beasiswa beasiswa Aperti BUMN 2023, adalah sebagai berikut

  • Siswa SMA/SMK/MA lulusan tahun 2022 dan 2023
  • Melampirkan nilai rapor semester 1 sampai 5
  • Melampirkan sertifikat prestasi akademik atau non-akademik
  • Berkas pendaftaran di unggal secara online pada website perguruan tinggi yang dipilih
  • Peserta hanya boleh memilih satu (1) tujuan perguruan tinggi.

Baca Juga: 5 PTN yang Masih Buka Seleksi Jalur Mandiri 2023

Daftar Kampus BUMN di Beasiswa Aperti BUMN 2023

Jika berminat untuk mendaftar, sebaiknya kamu mengetahui kampus dan prodi mana saja yang bisa kamu daftarkan. Berikut daftar kampus beserta prodi Beasiswa Aperti BUMN 2023,

Institut Teknologi (IT) PLN

Institut Teknologi (IT) PLN yang berlokasi di Jakarta Barat hanya memfasilitasi program beasiswa pada kelas reguler, bukan kelas karyawan maupun kelas lainnya. Berikut daftar prodi yang dapat dipilih,

  • S1 Geografi
  • S1 Teknik Lingkungan
  • D3 Teknologi Listrik
  • D3 Teknik Mesin.

Institut Teknologi (IT) Telkom Purwokerto

Berikut daftar prodi yang dapat dipilih di Institut Teknologi (IT) Telkom Purwokerto yang berlokasi di Purwokerto, Jawa Tengah ini,

  • D3 Digital Technology
  • S1 Teknik Telekomunikasi
  • S1 Automation Technology
  • S1 Teknik Biomedis
  • S1 Food Technology
  • S1 Teknik Informatika
  • S1 Software Engineering
  • S1 Sistem Informasi
  • S1 Sains Data
  • S1 Teknik Industri
  • S1 Desain Komunikasi Visual
  • S1 Digital Logistics
  • S1 Bisnis Digital
  • S1 Product Innovation

Institut Teknologi (IT) Telkom Surabaya

Berikut daftar prodi yang dapat dipilih di Institut Teknologi (IT) Telkom Surabaya yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur ini,

  • S1 Sistem Informasi
  • S1 Sains Data
  • S1 Teknologi Informasi
  • S1 Rekayasa Perangkat Lunak
  • S1 Informatika
  • S1 Bisnis Digital
  • S1 Teknik Telekomunikasi
  • S1 Teknik Industri
  • S1 Teknik Komputer
  • S1 Teknik Logistik
  • S1 Teknik Elektro

Politeknik Semen Indonesia

Berikut daftar prodi yang dapat dipilih di Politeknik Semen Indonesia yang berlokasi di Gresik, Jawa Timur ini,

  • D3 Teknologi Mesin
  • D3 Teknologi Informasi
  • D3 Akuntansi
  • D3 Administrasi Perkantoran

Telkom University

Telkom University yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat ini memperbolehkan pendaftar untuk memilih 3 prodi dengan syarat tidak buta warna, berikut daftar prodi yang dapat dipilih,

  • D3 Teknologi Telekomunikasi
  • S1 Teknik Elektro
  • S1 Teknik Telekomunikasi
  • S1 Desain Komunikasi Visual (DKV), dengan portofolio
  • S1 Kriya (Fashion and Textile Design), dengan portofolio
  • S1 Desain Interior, dengan portofolio
  • S1 Product Innovation and Management, dengan portofolio
  • S1 Desain Produk, dengan portofolio
  • S1 Visual Art atau S1 Seni Rupa, dengan portofolio

Universitas Logistik dan Bisnis Internasional

Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI) yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat ini hanya memfasilitasi program beasiswa pada kelas reguler, bukan kelas karyawan maupun kelas lainnya. Berikut daftar prodi yang dapat dipilih,

  • D3 Manajemen Logistik
  • D3 Manajemen Bisnis
  • D3 Sistem Informasi
  • D3 Teknik Informatika
  • D3 Akuntansi
  • D4 Logistik Bisnis
  • D4 Manajemen Bisnis
  • D4 Teknik Informatika
  • D4 Akuntansi Keuangan
  • D4 E-commerce Logistics
  • S1 Manajemen Logistik
  • S1 Manajemen Transportasi
  • S1 Bisnis Digital
  • S1 Sains Data
  • S1 Manajemen Rekayasa

Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI)

Berikut daftar prodi yang dapat dipilih di Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) yang berlokasi di Gresik, Jawa Timur ini,

  • Akuntansi
  • Manajemen
  • Ekonomi Syariah
  • Manajemen Rekayasa
  • Teknik Agroindustri
  • Teknik Logistik
  • Teknik Kimia (pendaftar tidak buta warna)
  • Informatika
  • Sistem Informasi
  • Desain Komunikasi Visual (pendaftar tidak buta warna dan menyertakan portofolio)

Universitas Pertamina

Berikut daftar prodi yang dapat dipilih di Universitas Pertamina yang berlokasi di Gresik, Jawa Timur ini,

  • Teknik Kimia
  • Teknik Mesin
  • Teknik Logistik
  • Teknik Elektro
  • Kimia
  • Ilmu Komputer
  • Teknik Sipil
  • Teknik Lingkungan
  • Komunikasi
  • Hubungan Internasional
  • Teknik Geofisika
  • Teknik Perminyakan
  • Teknik Geologi

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel