Sediksi.com – Tiket MotoGP Mandalika 2023 sampai tanggal berapa, nampaknya merupakan salah satu pertanyaan yang sedang dicari jawabannya oleh para penggemar MotoGP tanah air yang ingin merasakan langsung keseruan ajang balapan tersebut.
Pasalnya lomba balap motor paling bergengsi di dunia ini akan segera kembali digelar di Indonesia, tepatnya di Mandalika International Street Circuit, pada 15 Oktober 2023.
Pada 2022 lalu, ajang MotoGP memulai debutnya di sirkuit yang berlokasi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, tersebut. Saat itu, pembalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira, menjadi yang terdepan.
Event MotoGP Mandalika tahun ini akan berlangsung selama 3 hari, yaitu dari tanggal 13 Oktober sampai 15 Oktober 2023. Penjualan tiket presale sendiri sudah dibuka sejak pertengahan Juli lalu, seperti yang tertera pada laman resmi Mandalika Grand Prix Association (MGPA).
Dilansir dari detikoto, MGPA menargetkan penjualan 60 ribu tiket untuk event tahun ini. Namun, per akhir September, total penjualan tiket baru mencapai 20 ribu.
“Kurang lebih 20 ribu (tiket) yang sudah bayar. Semoga tiket ini segera habis laku,” ungkap Direktur Teknik dan Operasi MGPA, Samsul Purba, dikutip dari detikoto.
Artinya, masih ada sekitar 40 ribu tiket yang tersedia untuk event yang akan dilangsungkan dalam 2 minggu lagi ini.
Tiket MotoGP Mandalika 2023 Sampai Tanggal Berapa
Terkait penjualan tiket MotoGP Mandalika 2023 sampai tanggal berapa, tempat penjualan tiket offline (ticket box) yang berlokasi di Lombok Epicentrum Mall memberi batas tanggal pelayanan hingga 13 Oktober 2023.
Dikutip dari Kompas, di lokasi ini masyarakat Lombok bisa mendapatkan diskon 50 persen untuk tiket Regular Grandstand dan General Admission (Festival), selama persediaan masih ada.
Selain di Lombok, ticket box yang masih membuka pelayanan juga tersedia di Trans Studio Makassar. Di sini, penjualan tiket MotoGP Mandalika 2023 telah dibuka sejak tanggal 28 September kemarin
Selanjutnya, salah satu Official Ticketing Partner MotoGP Mandalika 2023, Dyandra Tiket, menyediakan diskon 50 persen untuk tiket Regular Grandstand, General Admission (Festival), serta Grandstand Zona J.
Terkait promo dan penjualan tiket MotoGP Mandalika 2023 sampai tanggal berapa, lokasi ticket box Trans Studio Makassar melakukan pelayanan hingga tanggal 1 Oktober besok.
Selain itu, para pembeli berkesempatan untuk memenangkan Grand Prize berupa satu unit Honda Beat dan dua buah Helm KYT bagi mereka yang membeli tiket lewat Dyandra Tiket.
Daftar Harga Tiket MotoGP Mandalika 2023
Setelah mengetahui informasi mengenai penjualan tiket MotoGP Mandalika 2023 sampai tanggal berapa, berikut daftar harga tiket MotoGP Mandalika 2023 yang dikutip dari laman resmi MGPA.
VIP Hospitality Suites (3 Day Pass) | Regular Grandstand (Zona C, D, E, F, G, H, I) | Premium Grandstand (Zona A, B, K) | Premium Grandstand – WEARE93 (Zona J Marc Marquez #WEARE93) | Festival – GA (General Admission) |
Premiere Class: Rp 20.000.000 | (14 Oktober) Saturday Pass: Rp 650.000 | (14 Oktober) Saturday Pass: Rp 1.000.000 | (14 Oktober) Saturday Pass: Rp 250.000 | |
Deluxe Class: Rp 15.000.000 | (15 Oktober) Sunday Pass: Rp 1.000.000 | (15 Oktober) Sunday Pass: Rp 1.500.000 | (15 Oktober) Sunday Pass: Rp 500.000 | |
(Saturday-Sunday) Weekend Pass: Rp 1.500.000 | (Saturday-Sunday) Weekend Pass: Rp 2.300.000 | (Saturday-Sunday) Weekend Pass: Rp 2.300.000 | (Saturday-Sunday) Weekend Pass: Rp 700.000 |
Cara Beli Tiket MotoGP Mandalika 2023
Tiket MotoGP Mandalika 2023 bisa didapatkan secara online maupun offline. Untuk mengetahui cara pembelian tiket, berikut langkah-langkahnya.
Online
- Silahkan mengunjungi laman race.themandalikagp.com
- Lalu, pilih kategori serta berapa jumlah tiket yang diinginkan
- Kemudian, pilih “Next”
- Dari sini, anda akan diminta untuk melengkapi beberapa informasi, seperti nama lengkap, alamat e-mail, nomor telepon, domisili, serta nomor identitas
- Setelah itu, anda dapat memasukkan voucher diskon (jika ada)
- Selanjutnya, silahkan pilih “Continue to Payment”
- Pilih metode pembayaran yang anda inginkan (QRIS/Virtual Account/Kartu Kredit)
- Jika semua rincian pesanan anda sudah sesuai, silahkan pilih “Process Payment”
- Selesaikan proses pembayaran
- Jika semua proses telah berhasil, tiket akan dikirim ke alamat e-mail yang terdaftar
Offline
Per 30 September 2023, tersisa Lombok Epicentrum Mall serta Trans Studio Makassar sebagai lokasi ticket box yang masih membuka pelayanan pembelian tiket offline.
Penjualan tiket secara offline di Lombok Epicentrum Mall sendiri sudah mulai dibuka sejak tanggal 2 September kemarin dan akan terus melakukan pelayanan hingga tanggal 13 Oktober, atau hari dimulainya event 3 hari MotoGP Mandalika 2023.
Sementara untuk lokasi Trans Studio Makassar, penjualan tiket berlangsung dari 28 September hingga 1 Oktober 2023.