Sediksi.com – Imajinari bersama Jagartha, Trinity Entertainment, dan Cerita Film memproduksi film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film yang akan tayang akhir bulan November 2023 ini.
Garapan produser Ernest Prakarsa dan Suryana Paramatia, sinopsis film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film berkisah tentang seorang penulis skenario bernama Bagus yang bertemu kembali dengan cinta pertamanya saat SMA yakni Hana.
Namun, pertemuan mereka itu terjadi saat Hana masih belum pulih dari lukanya usai ditinggal mati sang suami.
Sinopsis film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film sangat menarik sebab, tak hanya bergenre komedi dan romansa tetapi, juga dibalut dengan unsur komedi.
Selain itu, film ini juga menonjolkan visual layar dengan konsep monokrom atau hitam-putih. Penonton bisa mulai menyaksikan film tersebut di bioskop pada Kamis, 30 November 2023.
Mari cari tahu seperti apa kisah pertemuan dan hubungan Bagus dan Hana, selengkapnya di sinopsis film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film.
Daftar Pemain
Dua karakter utama dalam film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film yakni Ringgo Agus dan Nirina Zubir. Keduanya, masing-masing berperan sebagai Bagus dan Hana.
Tak hanya mereka berdua, ada sederet bintang papan atas yang turut menjadi pemainnya. Siapa sajalah para pemain film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film?
- Ringgo Agus Rahman berperan sebagai Bagus
- Nirina Zubir berperan sebagai Hana
- Alex Abbad
- Sheila Dara Aisha
- Dion Wiyoko
- Julie Estelle
Sinopsis Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film
Kisah dimulai dari seorang penulis naskah bernama Bagus Rahmat. Ia dikenal sebagai penulis cerita film adaptasi yang pada akhirnya mendapatkan kesempatan untuk menulis film asli miliknya.
Demi mendapatkan sebuah insiprasi dari menulis film, ia pergi ke salah satu kota di Pulau Jawa. Tak sengaja, ia bertemu kembali dengan cinta pertamanya saat SMA yakni Hana.
Pertemuan itu membuatnya nostalgia sekaligus merasakan debaran baru. Mereka banyak bercerita tentang kehidupan mereka masing-masing. Hana juga bercerita bahwa dirinya baru empat bulan ditinggal pergi suami untuk selamanya karena sakit.
Semenjak saat itu, keduanya jadi semakin intens untuk bertemu. Bagus juga mendekati Hana dengan tujuan untuk mencari inspirasi dalam menulis naskah cerita film. Hana pun bersedia membantunya.
Dalam adegan lain di film ini, penonton ditunjukkan satu momen penuh haru saat Hana dengan sabar mengurus suami di detik-detik terakhir kepergiannya.
Hana yang begitu terpukul atas kematian sang suami, berjanji tak akan pernah mencintai orang lain.
Namun, saat dirinya kembali akrab dengan Bagus, Hana menyadari bahwa itikad baik pria itu tidak hanya ingin sekedar berteman dengannya tetapi, lebih.
Hana semakin kaget saat tahu kisah hidup dan pertemuannya dengan Bagus dibuat dalam bentuk naskah film.
Ada kekesalan, kemarahan dan beragam emosi yang berkecamuk pada Hana saat itu. Ia yang merasa tidak terima dalam proses penerimaan kepergiaan sang suami dan masih dirundung duka tetapi, Bagus justru membuat kisah tentangnya.
Lantas, apa keputusan Hana demi melajutkan hidupnya? Apakah hubungannya dengan Bagus akan tetap baik-baik saja?
Film Hitam-Putih yang Menarik
Berbeda dengan film-film kebanyakan, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film ini menyajikan konsep hitam-putih layaknya film di tahun 30-an. Itulah yang membuat film ini tampak lebih menarik.
Namun, beberapa adegan di awal cerita film ini masih berwarna. Barulah beberapa menit setelah diputar, penonton dikejutkan dengan adegan hitam-putih yang begitu intens. Di akhir bagian film ini, penonton akan kembali menemui adegan berwarna.
Meski begitu, sinematografi film ini memiliki detail yang rapih dan tak akan membuat penonton bingung dengan alur ceritanya.
Transisi antara adegan berwarna, hitam-putih, dan kembali berwarna tidak akan aneh. Dikarenakan penonton menikmati cerita dari film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film, kalian mungkin akan lupa bahwa selama penyangan menyaksikan film berlatar hitam-putih tersebut.
Bahkan, penonton akan merasa tercengang saat menyaksikannya karena film ini seperti membuat film dalam film menjadi film. Sangat unik dan fresh, bukan?
Sutradara Yandy Laurens juga dengan epik mengarahkan para pemain film ini sehingga karya ini sangat sayang untuk kamu lewatkan.
Nah, kalau begitu jangan lupa menyaksikan film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film yang tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai Kamis, 30 November 2023 ya!
Kalau kamu makin penasaran, bisa nonton trailer film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film ini dulu deh!