2 Cara Bikin Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word, Mudah Kok!

2 Cara Bikin Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word, Mudah Kok!

Cara Bikin Daftar Isi Otomatis

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Daftar isi menjadi salah satu elemen penting dalam sebuah dokumen, apalagi jikalau dokumen tersebut memiliki banyak halaman, bab, atau subbab. Makanya, cara bikin daftar isi otomatis di Microsoft Word pun banyak dicari para mahasiswa atau pekerja kantoran.

Mengingat, daftar isi ini akan membantu mereka untuk menemukan informasi yang ingin dicari dengan mudah dan cepat. Selain itu, daftar isi juga memberikan gambaran umum tentang struktur dan isi dokumen.

Namun, nyatanya tak semua orang tau atau bisa bikin daftar isi otomatis di Microsoft Word. Biasanya pembuatan daftar isi justru dilakukan secara manual yang bisa menjadi hal melelahkan dan memakan waktu.

Kali ini, Sediksi akan membantu kamu dengan lebih mudah sebab, cara bikin daftar isi otomatis di microsoft word ini sangat menghemar waktu dan ternyata mudah.

Lalu, bagaimana cara bikin daftar isi otomatis di Microsoft Word? Berikut, langkah-langkahnya untuk dua sistem operasi yang berbeda baik Windows maupun MacOS.

Cara Bikin Daftar Isi Otomatis Microsoft Word di Windows

  • Bukalah dokumen Word yang ingin dibuat daftar isinya. Pastikan sudah memberikan judul untuk setiap bab atau subbab dalam dokumen. Kamu bisa menggunakan fitur Styles di tab Home untuk memberikan format Heading 1, Heading 2, Heading 3, dan seterusnya untuk judul-judul tersebut. Ini akan memudahkan Word untuk mengenali struktur dokumen.
  • Pilih tempat di dokumen di mana kamu ingin memasukkan daftar isi. Biasanya, daftar isi diletakkan di awal dokumen, setelah halaman judul atau abstrak.
  • Klik tab References, lalu klik Table of Contents. Kamu akan melihat beberapa pilihan gaya daftar isi yang bisa dipilih. Bisa memilih salah satu yang sudah ada, atau klik Custom Table of Contents untuk membuat gaya tersendiri.
  • Jika kamu memilih Custom Table of Contents, bisa mengatur berbagai opsi, seperti jumlah level yang ingin ditampilkan, format nomor halaman, tab leader, dan lain-lain.
  • Setelah selesai mengatur opsi, klik OK. Daftar isi otomatis akan muncul di tempat yang dipilih. Kamu bisa mengubah ukuran, warna, atau font daftar isi sesuai dengan keinginan kamu.
  • Jika ada perubahan dalam dokumen seperti menambah, menghapus, atau mengubah judul bab atau subbab, kamu tidak perlu khawatir. Daftar isi akan diperbarui secara otomatis. Kamu anya perlu klik kanan pada daftar isi, lalu pilih Update Field. Kamu bisa memilih apakah ingin memperbarui seluruh daftar isi, atau hanya nomor halamannya saja.

Cara Bikin Daftar Isi Otomatis Microsoft Word di MacOS

Cara bikin daftar isi otomatis Microsoft Word di MacOS sebenanya hampir sama dengan di Windows. Berikut, panduan lengkapnya.

  • Bukalah dokumen Word yang ingin dibuat daftar isinya.
  • Klik tab Document Elements, lalu klik Table of Contents. Kamu akan melihat beberapa pilihan gaya daftar isi yang bisa dipilih. Kamu bisa memilih salah satu yang sudah ada, atau klik Options untuk membuat gaya sendiri.
  • Jika memilih Options, bisa mengatur berbagai opsi, seperti jumlah level yang ingin ditampilkan, format nomor halaman, tab leader, dan lain-lain.
  • Setelah selesai mengatur opsi, klik OK. Daftar isi otomatis akan muncul di tempat yang dipilih. Bisa juga mengubah ukuran, warna, atau font daftar isi sesuai dengan keinginan.
  • Bila ada perubahan dalam dokumen, seperti menambah, menghapus, atau mengubah judul bab atau subbab, kamu tidak perlu khawatir. Biasanya daftar isi akan diperbarui secara otomatis. Kamu hanya perlu klik kanan pada daftar isi, lalu pilih Update Table. Kamu pun bisa memilih apakah ingin memperbarui seluruh daftar isi, atau hanya nomor halamannya saja.

Demikianlah cara bikin daftar isi otomatis di Microsoft Word untuk Windows dan MacOS. Dengan fitur tersebut, kamu bisa membuat daftar isi dengan mudah dan cepat, tanpa harus mengetikkan apapun.

Cara bikin daftar isi otomatis di Microsoft Word menjadi skill yang nampaknya harus dikuasai para mahasiswa dan pekerja kantoran. Sebab, daftar isi menjadi bagian penting untuk membuat dokumen seperti skripsi, makalah, laporan pekerjaan menjadi lebih tertata dan mudah untuk mencari bagian-bagian subbab tertentu.

Semoga artikel ini membantu para mahasiswa dan pekerja untuk mempercepat tugas dan memperingan pekerjaannya.

Baca Juga
Topik
notix-artikel-retargeting-pixel