Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang!

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang!

Pemenang Seoul Music Awards 2023

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Dipersembahkan oleh outlet media sosial Korea Selatan, Sports Seoul, acara Seoul Music Awards ke-33 digelar pada 2 Januari 2024, di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand. Penghargaan ini diadakan setiap tahun dan pemenangnya ditentukan berdasarkan kombinasi parameter, termasuk suara populer, penjualan musik, dan pendapat juri ahli. Acara ini secara resmi dimulai pada tahun 1990. BTS sendiri mendapatkan penghargaan terbanyak pada upacara penghargaan tersebut.

Seoul Music Awards ke-33 akan memberikan penghargaan kepada beberapa musisi dan artis yang telah memberikan kontribusi signifikan terhadap industri musik pada tahun tertentu dengan memberikan pertumbuhan substansial pada industri KPop di seluruh dunia.

Siapa saja deretan pemenang Seoul Music Awards 2023? Simak di sini, yuk!

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang! - 20240102170045 NCT DREAM SEVENTEEN NewJeans
Soompi

Daesang (Grand Prize): NCT DREAM

Best Album Award: SEVENTEEN

Best Song Award: NewJeans

Bonsang (Main Award): aespa, (G)I-DLE, IVE, Jimin (BTS), Jungkook (BTS), Kang Daniel, Lim Young Woong, NCT DREAM, NewJeans, NMIXX, RIIZE, SEVENTEEN, STAYC, Stray Kids, Sunmi, V (BTS), Young Tak, ZEROBASEONE

World Best Artist Award: BLACKPINK

World Trend Artist Award: BTS

Rookie of the Year: RIIZE, ZEROBASEONE

Best Performance Award: Billlie

Fan Choice of the Year: V BTS

OST Award: Baekhyun EXO (Hello ost Dr Romantic 3)

Ballad Award: Young K DAY 6

Band Award: Xdinary Heroes

Trot Award: Young Tak

R&B/Hip Hop Award: Dynamic Duo

Discovery of the Year: FIFTY FIFTY

K-Pop Special Award: Sandara Park

Global Producer Award: Mark, Youngjae, dan BamBam GOT7

New Wave Star Award: KISS OF LIFE, PLAVE, Yuju

Y Global Special Award: n.SSign

Popularity Award: Kim Ho Joong

Best Thai Artist: Fourth, Gemini, NuNew, Zee Pruk

Seoul Music Award 2023 Kena Kritik

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang! - 1704232755 untitled 1
Allkpop

Sayangnya, penyelenggara acara Seoul Music Awards 2023 menerima kritikan tajam dari para penonton. Hal ini mulai dari backdrop MC yang terlihat “kurang pantas” karena terlihat hampir lepas dan hanya ditempel oleh lem biasa.

Lighting di atas panggung pun sempat terlihat percikan api, beruntung tidak ada kerusakan serius dan staf pun dengan sigap langsung mematikan api. Bukan hanya itu, acara tersebut juga sempat tertunda dan durasi red carpet yang sangat berantakan. Selain itu kursi tempat idol duduk dengan main stage pun terbilang jauh.

Netizen pun mengeluhkan kesiapan Seoul Music Awards 2023 di Twitter. Tak cuma penonton, bahkan salah satu pembawa acaranya, yaitu Bambam juga menyebut sound systemnya sangat buruk.

“Sound system terburuk selama hidupku,” cuitnya di X.

Nah, setelah mengetahui pemenang Seoul Music Awards 2023, kamu penasaran nggak siapa pemenang tahun sebelumnya? Yuk intip di sini!

Pemenang Seoul Music Awards 2022

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang! - dummy 9
Soompi

Daesang (Grand Prize): NCT DREAM

Best Album Award: BTS

Best Song Award: IVE

World Best Artist Award: PSY

Bonsang (Main Award): aespa, Kim Ho Joong, PSY, Kang Daniel, (G)I-DLE, BLACKPINK, Stray Kids, NCT DREAM, Zico, Red Velvet, SEVENTEEN, Lim Young Woong, BTS, Taeyeon, IVE, GOT the beat

Best Performance Award: (G)I-DLE

OST Award: MeloMance – “Love, Maybe”

Trot Award: Young Tak

Ballad Award: Younha

Band Award: Jannabi

R&B/Hip Hop Award: BE’O, BIG Naughty

K-pop Special Award: KARA

Legend Artist Award: BoA

Hallyu Daesang: Suho EXO

Rookie of the Year: TNX, NewJeans, LE SSERAFIM

Discovery of the Year: Lee Seung Yoon

Popularity Award (Korea): Lim Young Woong

New Wave Star Award: Kep1er, TAN, Lapillus

Idol Plus Best Artist Award: BTS

Idol Plus New Star Award: TEMPEST

Pemenang Seoul Music Awards 2021

Daftar Pemenang Seoul Music Awards 2023, NCT Dream Raih Daesang! - dummy 10
Soompi

Daesang (Grand Prize): NCT 127

Best Album Award: NCT DREAM

Best Song Award: IU

World Best Artist Award: BTS

Bonsang (Main Award): ENHYPEN, Heize, Brave Girls, Oh My Girl, Kang Daniel, aespa, ATEEZ, NCT 127, THE BOYZ, Lim Young Woong, BTS, SEVENTEEN, IU

Best Performance Award: STAYC, ENHYPEN

OST Award: Lim Young Woong

Trot Award: Lim Young Woong

Ballad Award: Wendy Red Velvet

R&B/Hip Hop Award: HyunA

Discovery of the Year: Lang Lee

Popularity Award (Korea): Lim Young Woong

K-Wave Award (outside of Korea): EXO

U+ Idol Live Best Artist Award: BTS

Special Jury Award: Jung Dong Ha

Rookie of the Year: Lee Mujin, OMEGA X, EPEX

Itulah deretan pemenang Seoul Music Awards 2023. Selamat untuk para pemenang!

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel