Eunseok ‘RIIZE’ dan Wendy ‘Red Velvet’ Jadi Pengisi Suara Film Trolls

Eunseok ‘RIIZE’ dan Wendy ‘Red Velvet’ Jadi Pengisi Suara Film Trolls

Wendy Eunseok Trolls

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Film Trolls akan menayangkan bagian ketiganya, untuk dubbing Koreanya sendiri, menggaet idol K-Pop, lho! Artis K-pop populer Wendy ‘Red Velvet’ dan Eunseok ‘RIIZE’ akan berpartisipasi dalam dubbing Korea untuk film animasi ‘Trolls: Band Together’, yang akan menggemparkan bioskop musim dingin ini.

Keduanya masing-masing berperan sebagai Poppy dan Branch. Trolls: Band Together sendiri adalah film yang mengisahkan tentang Poppy dan Branch untuk menyatukan kembali Brozone dengan sempurna, grup idola papan atas yang bubar karena perseteruan antar saudara.

Kamu penasaran nggak alasan memilih keduanya? Kalau iya, yuk cari tahu jawabannya berikut ini!

Alasan Memilih Wendy

Eunseok ‘RIIZE’ dan Wendy ‘Red Velvet’ Jadi Pengisi Suara Film Trolls - F IKesVa4AA z M
X/ @UniversalPicsKR

Wendy Red Velvet, yang melakukan dubbing bahasa Inggris dan Korea di Trolls: World Tour (2021), sekali lagi akan bergabung dalam serial ini sebagai Poppy di Trolls: Band Together. Wendy, yang telah menerima ulasan baik dari penonton dan kritikus atas akting suaranya yang mengesankan di Poppy di Trolls: Band Together.

Ia diperkirakan akan menunjukkan pesona uniknya dengan bertransformasi menjadi penggemar penuh semangat yang akan menyatukan kembali grup idola populer Brozone di tahun ini. Sebelumnya, Wendy sendiri juga pernah bermain dalam drama musikal.

Wendy pernah bermain dalam drama musikal berjudul Rebecca pada bulan Agustus lalu. Ia berperan sebagai I yang merupakan wanita berhati lembut dan murni menjadi wanita kuat dan tegas.

Wendy pertama kali debut dengan Red Velvet pada tahun 2014, dan ini akan menjadi pertama kalinya Wendy membintangi musikal dan menarik perhatian. Wendy juga mengambil beberapa job beragam sebagai DJ radio, MC, rilisan solo untuk soundtrack drama, dubbing animasi, dan banyak lagi.

Baca Juga: Main Film Bareng Irene, Ternyata Shin Seung Ho Mantan Bodyguard Red Velvet, Lho!

Alasan Memilih Eunseok

Eunseok ‘RIIZE’ dan Wendy ‘Red Velvet’ Jadi Pengisi Suara Film Trolls - F IKfjMbAAAEXDc
x/ @UniversalPicsKR

Eunseok bersama grupnya RIIZE berhasil menyapu tangga musik utama domestik dan internasional segera setelah debut dengan album singelnya ‘Get A Guitar’ pada bulan September lalu dan menjadi monster pendatang baru, berperan sebagai anggota termuda emas Bro Zone, Branch, menunjukkan lebih dari 100% sinkronisasi .

Penampilan Eunseok sangat dinantikan oleh penggemar karena ia memiliki suara rendah dan menarik untuk didengar. Ia juga diharapkan memikat penonton dengan berbagai pesonanya mulai dari menyanyi hingga akting melalui ‘Trolls: Band Together’.

Kapan Trolls Tayang?

Eunseok ‘RIIZE’ dan Wendy ‘Red Velvet’ Jadi Pengisi Suara Film Trolls - trolls wt e1637601890997

Wendy dan Eunseok menggairahkan para penggemar dengan mengumumkan tidak hanya dubbing bahasa Korea untuk film tersebut, tetapi juga berbagai konten dan acara. Trolls: Band Together, yang menandai kolaborasi yang belum pernah terjadi sebelumnya akan memikat bioskop tangga 20 Desember mendatang. Dengan partisipasi grup K-pop populer Wendy Red Velvet dan Eunseok RIIZE dalam dubbing Korea, tentu saja para penggemar tidak sabar menantikannya!

Trolls: Band Together bercerita tentang persahabatan sejati dan rayuan tanpa henti, Poppy (Anna Kendrick) dan Branch (Justin Timberlake) kini resmi, akhirnya menjadi pasangan (#broppy)! Ketika mereka semakin dekat, Poppy menemukan bahwa Branch memiliki masa lalu yang rahasia. Dia pernah menjadi bagian dari fenomena boyband favoritnya, BroZone, bersama empat saudara laki-lakinya: Floyd (Troye Sivan), John Dory (Eric André), dan Clay (Kid Cudi).

BroZone dibubarkan ketika Branch masih bayi, begitu pula keluarganya, dan Branch tidak lagi bertemu saudara laki-lakinya sejak itu. Namun ketika saudara laki-laki Branch, Floyd, diculik karena bakat musiknya oleh sepasang penjahat bintang pop yang jahat bernama Velvet dan Veneer.

Branch dan Poppy memulai perjalanan yang mengerikan dan emosional untuk menyatukan kembali saudara-saudaranya dan menyelamatkan Floyd dari nasib yang bahkan lebih buruk daripada ketidakjelasan budaya pop.

Dalam rating film Rotten Tomatoes, film ini mendapatkan ratting 61 persen dari tomatometer dan 92 persen dari Audience Score. Di Indonesia sendiri filmnya telah tayang di bioskop Indonesia sejak tanggal 17 November.

Trolls Band Together juga merupakan sekuel dari Trolls World Tour (2020) dan menjadi film ketiga dari waralaba Trolls. Film ini disutradarai oleh Walt Dohrn bersama dengan Tim Heitz dan ditulis oleh Elizabeth Tippet. Justin Timberlake, Anna Kendrick, Zooey Deschanel, Christoper Mintz Plasse, Icona Pop, Anderson Paak, Ron Funches, Kenan Thompson, Kunal Nayyar dan Dohrn kembali menjadi pengisi suara sama dengan karakter di film sebelumnya.

Siapa yang nggak sabar mendengar suara Eunseok dan Wendy?

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel