5 Fakta Menarik tentang Point Nemo, Tempat Paling Terasing di Bumi

5 Fakta Menarik tentang Point Nemo, Tempat Paling Terasing di Bumi

Fakta Menarik Tentang Point Nemo

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Jika ada tempat yang pantas disebut sebagai tempat paling terpencil adalah Point Nemo. Ini adalah sebuah wilayah perairan yang terletak di Samudera Pasifik Selatan, yang dikenal sebagai wilayah yang tidak dapat diakses.

Wilayah ini memang cukup unik, penasaran dengan fakta menarik tentang Point Nemo ini? Tenang Sediksi sudah meragkum beberapa fakta yang menarik dari tempat ini, duduk yang nyaman sejenak dan baca ulasan ini sampai selesai. Mari kita mulai.

Fakta Menarik tentang Point Nemo

memiliki koordinat 48°52.6′S 123°23.6′W, dan berjarak lebih dari 1.600 km dari daratan kering mana pun di Bumi, karena itulah disebut sebagai tempat paling terpencil yang ada di bumi.

Point Nemo juga disebut sebagai Oceanic Pole of Inaccessibility, atau titik paling sulit didatangi di bumi. Nah, wilayah ini memiliki banyak fakta menarik yang mungkin belum kamu ketahui. Berikut adalah beberapa di antaranya:

Point Nemo Berusia 29 Tahun

Fakta menarik tentang Point Nemo yang pertama adalah tempat ini baru diketahui secara resmi pada tahun 1992, ketika seorang surveyor Kroasia-Kanada bernama Hrvoje Lukatela menemukan titik tersebut melalui program komputer geospasial.

Ia memperoleh parameter perhitungan mentahnya dari Badan Pemetaan Pertahanan AS, yang sekarang adalah Badan Intelijen Geospasial Nasiona, “Digital Chart of the World” – database komprehensif orbit satelit dan lokasi tanah.

Hrvoje Lukatela sebenarnya tidak pernah menguji titik Nemo untuk mengkonfirmasi keberadaanya, dan fakta uniknya ia bahkan tidak pernah ke sana sama sekali.

Sebaliknya dengan menggunakan perangkat lunak komputasi, ia mampu memvalidasi perhitungannya melalui permodelan dan simulasi realistis.

Nama dari Point Nemo Bukan dari Ikan

Bagi sebagian orang pasti mengira bahwa penamaan dari Point Nemo ini berkaitan dengan karakter protagonis dari animasi Disney yang terkenal itu, yakni Finding Nemo, tapi bukan karena itu. Lalu apa?

Jadi begini, fakta menarik tentang Point Nemo ini dinamai setelah karakter fiksi terkenal yakni Kapten Nemo di Jules Verne dalam novelnya “20.000 Leagues Under the Sea”. Kemudian ini diterjemahkan secara kasar menjadi “no man” dalam bahasa latin, nama yang cocok untuk tempat yang begitu “sendirian” ini.

Point Nemo adalah Rumah dari Cthulhu

Tau Cthulhu gak? Itu lho… moster berukuran besar yang merupakan gabungan dari gurita dan naga, yang memiliki kekuatan dan pengaruh yang sangat besar.

Nah Point Nemo ini secara kebetulan adalah rumah dari Cthulhu, entitas kosmik fiksi yang diciptakan oleh seorang penulis H.P. Lovecraft dalam karya fiksi terkenalnya “The Sunken City”.

Dalam mitologi Lovecraft, ia diduga memiliki pemujaan terhadap entitas alien atau ekstra dimensi yang dikenal sebagai “Great Old Ones” yang memujanya.

Dalam ceritanya, Point Nemo adalah tempat yang sempurna bagi Cthulhu untuk bersembunyi di dunia ini. Geografinya sangat mendukung, karena tempat ini sangat terpencil, dan airnya yang dalam dan sangat dingin, menjadikannya rumah yag ideal bagi makhluk sepertinya, tentu saja ini fiksi.

Tempat Pemakaman Pesawat Antariksa

Sesaat atau beberapa waktu setelah manusia pertama menginjakkan kaki di bulan, organisasi antariksa menemukan bahwa lokasi yang sangat terpencil ini merupakan tujuan “pembuangan” yang aman untuk satelit dan pesawat ruang angkasa yang diorbitkan untuk dinonaktifkan setelah masa berlakunya habis.

Lokasinya cukup jauh dari lalu lintas udara dan laut sehingga pesawat ruang angkasa tidak akan terganggu, dan terletak di area lautan dengan arus yang minim, sehingga pesawat ruang angkasa dan teknologinya kemungkinan tidak akan hanyut.

Mengutip dari historydefined, wahana antariksa pertama yang dikirim ke Point Nemo adalah Slyut 1 milik Uni Soviet pada tahun 1972.

Setelah itu, lebih dari 250 wahana antariksa telah dikirim ke kuburan tersebut, termasuk diantaranya stasiun antariksa Mir, stasiun antariksa Skylab, dan pendarat Mars Beagle 2.

Daratan Terdekat Berjarak Lebih dari 1.600 km

Fakta menarik tentang Point Nemo yang terakhir adalah daratan terdekat adalah Pulau Ducie, Motu Nui, dan Pulau Maher yang juga sudah dianggap sebagai destinasi terpencil di Bumi.

Pulau Ducie dan Motu Nui masing-masing adalah bagian dari rantai Pitcairn dan Pulau Paskah, sementara Pulau Maher berada di lepas pantai Antartika.

Nah, daratan yang disebutkan tadi setidaknya berjarak kurang lebih sekitar 1.600 km dari Point Nemo, inilah yang membuatnya praktis tidak dapat diakses oleh kehidupan manusia.

Gimana, udah tau kan apa saja fakta menarik tentang Point Nemo yang dijuluki tempat atau wilayah paling terpencil yang ada di Bumi.

Membayangkan di Bumi ada tempat seperti ini, kayaknya masih banyak lagi sebuah “misteri” yang belum banyak diungkap oleh manusia.

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel