Fitur ChatGPT Voice, Bisa Kamu Coba Secara Gratis!

Fitur ChatGPT Voice, Bisa Kamu Coba Secara Gratis!

Fitur ChatGPT Voice, Bisa Kamu Coba Secara Gratis!

DAFTAR ISI

Sediksi – Bagi kamu yang suka mengotak-atik AI, tentu tidak akan asing dengan yang namanya chatGPT. ChatGPT adalah sebuah layanan chatbot yang memungkinkan kamu berinteraksi dengan kecerdasan buatan (AI) melalui teks. Beberapa waktu lalu, ada fitur baru dari chatGPT yang bernama chatGPT Voice.

ChatGPT dapat menjawab berbagai pertanyaan, memberikan saran, dan bahkan menghibur Kamu dengan cerita, lelucon, atau puisi. Namun, chatGPT Voice lebih daripada itu, Dengan fitur ini, kamu dapat berbicara dengan ChatGPT tanpa harus mengetiknya.

Apakah kamu penasaran dengan chatGPT Voice? Jika iya, berikut adalah sedikit pembahasan tentang chatGPT Voice yang telah dikutip dari berbagai sumber.

Fitur ChatGPT Voice

Fitur ChatGPT Voice, Bisa Kamu Coba Secara Gratis! - 1000008063

Apa itu ChatGPT Voice?

Pertama, mari bahas mengenai apa itu chatGPT Voice? ChatGPT Voice adalah fitur baru chat GPT yang memungkinkan kamu menggunakan suara untuk berkomunikasi dengan ChatGPT. Kamu dapat merekam dan mengirimkan permintaan suara kamu ke ChatGPT dan mendengarkan responsnya yang dibacakan oleh suara dari fitur tersebut.

Fitur ini menawarkan antarmuka yang lebih intuitif dan nyaman, terutama jika Kamu sedang sibuk, malas, atau tidak bisa mengetik. ChatGPT Voice sebelumnya hanya tersedia untuk pengguna ChatGPT Plus dan Enterprise saja yang merupakan layanan berbayar dari chatGPT.

Namun, sejak November 2023, fitur ini telah dirilis untuk semua pengguna ChatGPT gratisan. Hal ini merupakan kabar baik bagi kamu yang ingin mencoba berbicara dengan AI tanpa harus mengeluarkan biaya.

Cara kerja ChatGPT Voice

ChatGPT Voice menggunakan teknologi speech recognition dan text-to-speech untuk mengubah suara menjadi teks dan sebaliknya. Speech recognition adalah proses mengenali dan menerjemahkan ucapan manusia menjadi teks yang dapat diproses oleh komputer. Sedangkan Text-to-speech adalah proses menghasilkan suara manusia dari teks.

Fitur ini menggunakan sistem speech recognition yang disebut Whisper yang merupakan sistem open-source yang dikembangkan oleh OpenAI sekaligus perusahaan di balik ChatGPT ini. Whisper dapat mengenali ucapan kamu dalam berbagai bahasa dan mengubahnya menjadi teks yang dapat dimengerti oleh ChatGPT.

Fitur yang satu ini juga menggunakan model text-to-speech baru yang mampu menghasilkan audio yang mirip dengan manusia dari hanya teks dan beberapa detik sampel ucapan saja. Model ini bekerja sama dengan aktor suara profesional untuk menciptakan lima pilihan suara yang berbeda. Kamu dapat memilih suara yang kamu sukai dari antara suara tersebut.

Cara mengakses ChatGPT Voice

Untuk menggunakan ChatGPT Voice, kamu memerlukan aplikasi ChatGPT yang dapat diunduh di iOS atau Android. Bagi kamu yang menggunakan chatGPT web, kamu wajib bersabar. Pasalnya, fitur ini belum tersedia di situs web ChatGPT.

Setelah kamu menginstal aplikasi, kamu dapat mengaktifkan fitur Voice Conversations di Settings kemudian New Features. Setelah itu, kamu dapat mengetuk ikon headphone yang terletak di sudut kanan atas layar utama dan memilih suara yang kamu inginkan. Nantinya, suara tersebutlah yang akan merespon segala pertanyaan atau perintah yang kamu berikan.

Untuk mulai berbicara dengan ChatGPT, kamu dapat mengetuk tombol mikrofon atau menekan dan menahan spasi di keyboard pada perangkat yang kamu gunakan. Kamu harus mengizinkan akses ke mikrofon kamu ketika diminta.

Setelah kamu selesai berbicara, kamu bisa melepaskan tombol dan tunggu respons dari ChatGPT perihal pertanyaan dan perintah yang kamu ucapkan. Respons tersebut akan dibacakan oleh suara yang kamu pilih. Kamu dapat menonaktifkan fitur baca respons dengan mengetuk tombol bisu.

ChatGPT Voice adalah fitur yang menarik dan inovatif yang memperluas kemampuan ChatGPT. Dengan fitur ini, kamu dapat berbicara dengan AI tanpa harus mengetik, dan mendengarkan responsnya dengan suara yang nyaman.

Fitur ini dapat berguna untuk berbagai keperluan, seperti belajar, bekerja, atau bersenang-senang. Jika kamu tertarik untuk mencoba fitur ini, kamu bisa mengunduh aplikasi ChatGPT dan nikmati percakapan suara dengan AI.

Satu hal yang perlu kamu ingat adalah kamu wajib menggunakan AI secara bijak dan cerdas. Selain itu, kamu juga wajib beradaptasi dengan banyak sekali inovasi dari kecanggihan AI ini. Salah satu hal inovasi kecanggihan AI yaitu terletak pada fitur chatGPT Voice.

notix-artikel-retargeting-pixel