10 Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil

10 Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil

Ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil 1

DAFTAR ISI

Memiliki anak yang masih kecil bukan akhir dari perjalanan karir seorang wanita. Kita bisa merintis usaha atau profesi untuk mendapatkan penghasilan secara mandiri. Jadi, apa saja usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil?

Memang sih, ada beberapa keraguan untuk memulai usaha lantaran khawatir akan anaknya yang masih kecil. Biasanya, anak kecil suka rewel dan tidak bisa lepas dari pengawasan seorang ibu. Tapi, ada beberapa peluang usaha yang bisa dijalankan dari rumah loh.

Berikut ini adalah usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil agar kita bisa bekerja sambil mengasuh buah hati.

Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang punya Anak Kecil

ada banyak ide usaha yang memiliki peluang bagus di tahun 2023. Perlu diketahui juga bahwa setiap usaha yang kita rekomendasikan menyimpan tantangan tersendiri. jadi, setelah kamu mendapatkan ide usaha, maka penting untuk mendalami usaha tersebut.

Warung kelontong

Ibu rumah tangga ialah orang paling mengerti tentang kebutuhan pokok. Nah, dengan pengetahuan itu kamu bisa menjalankan usaha warung kelontong di depan rumah. Tentu usaha ini tidak lekang oleh zaman karena yang diperjualkan ialah seputar kebutuhan pokok seperti sembako, minyak goreng, gula dan sebagainya.

Usaha warung kelontong membutuhkan sedikit modal untuk memulainya. Tapi jika modal terlalu sedikit, kita bisa mengawali dengan barang yang harganya paling murah, dan saat modal sudah mencukupi, kita boleh menambahkan barang-barang baru.

Itulah enaknya warung kelontong sebagai ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil.

Selain berjualan bahan pokok, mama muda juga bisa sambil berjualan minuman segar seperti jus buah, pop ice, dan lainnya.

Jasa laundry

10 Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil - Ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil 2
Canva Pro

Seiring kesibukan orang-orang urban, mereka pun membutuhkan jasa untuk mencuci pakaiannya di sela padatnya kegiatan mereka. Itulah mengapa, jasa laundry ialah jasa yang paling dicari oleh orang-orang. Cocok sebagai ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil? Tentu saja!

Peralatan yang perlu disiapkan ialah mesin cuci, setrika, dan semacamnya. Adapun bahan-bahan yang dibutuhkan ialah detergen dan pewangi pakaian. Oh iya, lantaran jasa ini menggunakan mesin, tentu kamu juga harus menyediakan listrik yang mencukupi.

Di jaman yang serba digital ini, kamu bisa memasarkan jasa tersebut secara daring. Untuk menarik hati pelanggan, biasanya jasa laundry memberikan beberapa paket murah.

Toko pupuk dan pestisida pertanian

Apabila kalian berada di pedesaan yang mayoritas penduduknya ialah Bertani, tentu toko pertanian sangat dibutuhkan. Membuka usaha toko pupuk dan pestisida di kawasan pertanian ialah pilihan tepat, sebab di lingkungan itu mempunyai permintaan pupuk dan pestisida sangat tinggi.

Berbeda dengan toko kelontong, toko pertanian jumlahnya tidak terlalu banyak. Itulah alasan bisnis ini punya prospek yang menjanjikan. Terlebih, usaha ini tidak membutuhkan ketrampilan khusus seperti jasa laundry.

Akan tetapi, ruangan pestisida itu harus dijauhkan dari anak kecil, lantaran memiliki kandungan yang berbahaya buat kesehatan.

Saat ini, produk pupuk dan pestisida memasuki babak baru. Jika semula pupuk dan pestisida hanya menyerap konsumen di selingkungan saja, maka kini pestisida bisa dijual secara luas di platfrom jual-beli online.

Toko bunga

10 Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil - ide usaha

Sebagian besar wanita tentu menyukai bunga. Dan jika kamu salah satu penggemar bunga yang sedang mencari ide usaha, kenapa tidak berjualan bunga saja? Tentu ini ide yang bagus untuk mengubah hobi menjadi pekerjaan.

Florist atau toko bunga sangat dibutuhkan untuk sebuah event atau upacara penghormatan. Diantaranya ialah wisuda, resepsi nikah, hingga perkabungan.

Apabila kamu mendapatkan bunga langsung dari petani, itu akan menjadi nilai tambah. Selain kondisi bunga yang masih segar, harganya pun cenderung lebih murah dari tangan kedua.

Toko online

10 Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil - Ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil 3

Untuk membuka usaha toko online, mula-mula kamu harus menentukan barang apa yang akan kamu jual. Misalnya, hasil bumi, peralatan elekrtronik, spare part, dan lain sebagainya.

Tanpa harus keluar rumah, menjalankan toko di platfrom jual-beli online bisa dilakukan. Banyak sekali platfrom yang dapat digunakan. Kamu juga dapat memasarkan produkmu melalui media sosial.

Sudah bukan rahasia jika toko online sering jadi pilihan ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil.

Penitipan anak

Pekerjaan ini cocok buat kamu yang suka menghabiskan waktu sama anak kecil. Jaman sekarang banyak ibu atau bapak yang tidak punya banyak waktu untuk mengurus rumah tangga, pastinya mereka butuh layanan pengasuhan anak.

Hanya saja, layanan penitipan anak memang harus memiliki kempetensi tersendiri. Biasanya, pengasuh anak yang professional memegang sertifikat setelah menempuh pelatihan khusus. Penitipan anak juga harus memiliki ruang khusus untuk pengasuhan anak.

Toko tanaman hias

Buat kamu yang suka berkebun, tentu memiliki usaha tanaman hias ialah impian tersendiri. Bisnis ini cukup menjanjikan dan bisa bertahan jangka Panjang. terlebih, pada setiap waktu tertentu akan ada jenis tanaman yang viral dan harganya naik berkali-kali lipat.

Usaha toko tanaman hias relative mudah, apalagi buat kamu yang suka merawat tanaman. Malah menjadi menyenangkan.

Layanan pembungkus kado

Seperti halnya toko bunga, event-event terkini selalu membutuhkan kado yang berpenampilan cantik. Nah, jika kamu punya ketrempilan seni membungkus kado, maka layanan pembungkus kado adalah pilihan yang pas.

Sebab, jasa layanan ini memiliki keuntungan yang menjanjikan. Biasanya sih, orang-orang memperkenalkan profil usaha mereka di kolom komentar sebuah cuitan di twitter. Tentu itu salah satu opsi, karena ada banyak akses untuk memasarkan keahlian kamu.

Pencipta konten (content creator)

Ini lah pekerjaan yang sangat diminati oleh anak muda terkini. Yap, konten creator ialah menciptakan konten untuk disebarkan di platfrom digital. bisa berupa foto, video, grafis, atau animasi. Pekerjaan ini dianggap menjanjikan karena meraup keuntungan yang besar, juga membuat Namanya jadi terkenal.

Buzzer

Mendekati pemilu 2024, tentu partai politik membutuhkan buzzer. Kemenkominfo sendiri sudah mengakui bahwa buzzer adalah salah satu profesi yang dapat digunakan untuk mencari uang di era digital. kira-kira bunda mau pilih mana nih, cebong apa kampret hehe?

Itu lah beberapa usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil tahun 2023. Jika kamu tertarik akan salah satunya, maka pastikan untuk mendalami Langkah-langkah mendirikan usaha agar perjalanan usaha atau bisnis kamu menjadi lancar.

notix-artikel-retargeting-pixel