5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack

Tas Kuliah Puffy Uaru Tote Pack

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Masa perkuliahan jadi masa yang ditunggu-tunggu oleh pelajar sehabis mereka lulus SMA/SMK. Walaupun tanggung jawab jadi lebih banyak, tapi banyak pengalaman baru juga yang cuma bisa didapetin di dunia perkuliahan.

Dunia perkuliahan juga jadi tempat untuk orang-orang nyari jati diri. Secara, di sini kalian cenderung bisa lebih bebas dalam mengekspresikan diri. Salah satunya dengan cara kalian berpakaian. Aturan kampus yang membolehkan pakai baju bebas asalkan tetap sopan biasanya dijadikan peluang untuk coba gaya baru dalam berpakaian.

Selain siapin baju, jangan lupa juga siapin tas andalan kalian untuk kuliah! Buat kalian yang lagi cari-cari tas kuliah baru, cek rekomendasi tas Bodypack di bawah ini ya!

Puffy Uaru Tote Pack

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack - Tas Kuliah Puffy Uaru Tote Pack

Tas tote pack jadi jenis tas yang cukup trendy di masa sekarang. Jenis tas ini populer karena kalian bisa bawa tas ini dengan dua cara, digendong seperti ransel atau dijadikan tas jinjing atau bahu.

Buat kalian yang ingin coba pakai tote pack, Tas Bodypack UARU Tote Pack bisa jadi pilihan. Tas ini mengkombinasikan teknik quilting dengan bentuknya yang landscape, jadi tampilannya unik waktu dipakai. Ransel ini juga punya kapasitas yang cukup besar, muat banyak untuk menyimpan segala perlengkapan untuk kuliah. Untuk yang kuliahnya bawa laptop, nggak usah khawatir karena ada sekat latop 15” yang bisa jaga laptop tetap aman!

Tak hanya menjadi tas kuliah kekinian, ini juga bisa menjadi tas SMA wanita. Mengingat, kapasitasnya yang besar akan menampung banyak buku untuk dibawa anak SMA.

Aces Backpack

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack - Tas Kuliah Aces Backpack

Minimalis tapi tetap fungsional, itulah ransel Bodypack Aces! Tas ini punya tampilan depan yang stylish dengan saku botol air dan aksen strap molle. Dengan strap molle ini, kalian bisa gantungin carabiner, topi, atau perlengkapan lainnya. Ransel ini punya kapasitas 20L dengan dua kompartemen dan beberapa saku tambahan. Kapasitasnya yang cukup besar ngebuat ransel ini cocok untuk nyimpan banyak barang untuk keperluan kuliah. Bahkan, cocok juga untuk menjadi tas SMA pria.

Nite Overtote Tote Bag

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack - Tas Sekolah Nite Overtote Tote Bag

Nah siapa nih yang prefer pakai tote bag daripada ransel?

Kalau kalian tipe yang bawa barang sedikit, tote bag Bodypack Nite Overtote cocok untuk dijadiin tas kuliah! Ruang utamanya cukup lega untuk bawa buku dan buku catatan. Tas ini juga ada penutup kancingnya untuk keamanan ekstra. Detail D-ring dan strap molle-nya bukan cuma nambah kesan stylish tapi juga fungsional.

Model tas ini menjadi tas kuliah pria dan tas kuliah wanita yang belakangan ini cukup populer loh! Selain fungsinya, kamu tetap bisa tampil trendy selama kuliah.

Helium Backpack

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack - Tas Kuliah Helium Backpack

Backpack Bodypack Helium punya tampilan yang unik dan terlihat compact. Kompartemennya luas dan punya sekat sendiri untuk laptop 14” biar tetap aman dibawa ke mana pun. Ransel untuk kuliah ini pakai bahan Nylon dengan teknik pembuatan Ripstop. Hasilnya, tas ini bakalan jadi tas yang awet dan ada aksen kotak-kotak kecil sebagai pelengkap.

Selain digunakan anak kuliahan, cocok juga menjadi tas sd dan tas smp karena modelnya yang simpel dan banyak ruang untuk buku, tempat pensil, hingga tempat makan.

Velaro Canvas Wax Backpack

5 Rekomendasi Tas Kuliah Trendy dan Muat Banyak | Bodypack - Tas Kuliah Velaro Canvas Wax Backpack

Bodypack Velaro Canvas Wax terbuat dari bahan yang bisa ngasih kesan stylish, cocok untuk ngelengkapin OOTD kalian saat ke kampus. Dibalik looks-nya, Velaro punya ruang utama yang bisa muat berbagai kebutuhan ngampus kamu. Tas punggung praktis ini juga punya tiga pilihan warna: navy, olive, dan khaki. Jadi untuk kamu yang prefer pakai tas berwarna, ransel ini bisa banget jadi pilihan!

Sebelum beli tas kuliah, ada beberapa hal yang perlu kalian pertimbangkan. Contohnya, seperti pemilihan model dan ukuran yang sesuai dengan kebutuhan kalian. Terus, kalian juga bisa cari tas yang sesuai dengan style dan budget kalian.

Bodypack punya banyak pilihan tas yang bisa dijadikan tas kuliah kalian! Dengan ukuran, model, warna, dan harga yang bermacam-macam, kalian bisa langsung sesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi kalian. Tas Bodypack juga punya garansi seumur hidup nih! Jadi kalau selama pemakaian ada kerusakan pada jahitan atau resleting, kalian bisa langsung klaim garansinya dan akan langsung kita benerin gratis!

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel