5 Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu, Makan Sepuasnya!

5 Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu, Makan Sepuasnya!

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Jika berbicara tentang apel di Indonesia, Kota Batu pastinya tidak boleh ketinggalan. Mendapat julukan sebagai Kota Apel bukanlah tanpa alasan karena sejak tahun 1960, Kota Batu sudah berhasil memproduksi banyak apel.

Perkembangannya mengambil peran penting termasuk di sektor pariwisata. Tersedia pula beberapa tempat wisata petik buah di Kota Batu yang cocok dikunjungi bersama keluarga.

Tidak hanya ada apel, tetapi juga berbagai jenis buah lainnya, seperti jeruk, jambu, naga, hingga stroberi. Jika berencana untuk liburan ke tempat wisata di Kota Batu, maka artikel ini sangat cocok untuk kamu!

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu

Kusuma Agrowisata

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu
Instagram/ novitaayu_h

Tempat wisata di Kota Batu yang sudah berdiri sejak tahun 1991 silam. Berkunjung ke Kusuma Agrowisata bisa memungkinkan kamu untuk melakukan berbagai aktivitas menarik. Tidak hanya memetik buah langsung dari pohonnya, tetapi juga outbond, bermain di waterpark, camping, hingga menginap di hotel.

Selain itu, kamu juga bisa berburu spot foto ciamik karena di tempat ini ada banyak sekali pemandangan indah yang wajib diabadikan.

Berada di ketinggian sekitar 1000 meter dari permukaan laut, menjadikan Kusuma Agrowisata sebagai tempat terbaik untuk tumbuhnya berbagai buah-buahan, seperti jambu, jeruk, apel, hingga stroberi. Ada beberapa paket wisata yang bisa kamu pilih, yaitu Paket Petik Jambu, Paket Petik Jeruk dan Jambu Merah, Paket Apel, Paket Duo, hingga Paket Hore.

Harga dan aktivitas paket tersebut berbeda-beda. Jadi, kamu bisa pilih sesuai dengan budget dan apa yang ingin dilakukan, apakah memberi makan hewan, menanam tanaman, atau waterpark.

Sementara itu, jam buka Kusuma Agrowisata mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB. Adapun tiket masuknya bisa kamu beli dengan harga mulai dari Rp 45.000 – Rp 55.000.

Alamat: Jalan Abdul Gani Atas, Kelurahan Ngaglik, Kota Batu, Jawa Timur.

Lumbung Stroberi Batu

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu
Instagram/ lumbungstroberi

Tempat wisata di Batu ini dikelola oleh Bumbes Raharjo milik Desa Wisata Pandanrejo dengan luas mencapai 2,3 hektar dan diresmikan pada 26 Desember 2018 silam. Lumbung Stroberi tidak hanya berguna sebagai tempat healing, tetapi juga membantu pemasaran buah stroberi hasil tanam para petani desa.

Ada beberapa jenis stroberi yang tersedia di Lumbung Stroberi, seperti california, holybite, sweet charlie, oso grande, hingga rosalinda. Beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan adalah petik stroberi di kebun warga, belajar menanam stroberi, bersantai dan menikmati hidangan di Lumbung Stroberi Cafe, hingga bawa pulang oleh-oleh buah stroberi segar.

Tiket masuk Lumbung Stroberi dibanderol dengan harga Rp 25.000 per orang. Saat musim kemarau, kamu akan mendapatkan bonus tiga buah stroberi.

Alamat: Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Wisata Edukasi Petik Apel Mandiri

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu
Instagram/ petikapelmandiri

Tempat wisata petik buah di Kota Batu berikutnya adalah Wisata Edukasi Petik Apel Mandiri. Sesuai namanya, pihak pengelola membuat tempat wisata ini dengan tujuan ingin memberikan edukasi berupa kesempatan pada pengunjung untuk mengeksplor perkebunan.

Selain itu, kamu sebagai wisatawan juga bisa mempelajari bagaimana cara budidaya tanaman apel, mengenal apa saja varian apel, hingga mencicipi berbagai jenis apel.

Jika ingin berkunjung dan mencicipi apel lezat sampai puas, kamu perlu membeli tiket masuk seharga Rp 20.000 hingga Rp 30.000 saja. Ada pula tiket Rp 40.000 jika kamu ingin membawa hasil petikan apel pulang ke rumah. Namun, perlu diingat bahwa harga tiket ini bisa berubah kapan saja. Jadi, alangkah baiknya jika kamu sedia uang lebih ya!

Sementara untuk jam operasionalnya, Wisata Petik Apel Mandiri bisa kamu kunjungi mulai dari pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Alamat: Jalan Raya Junggo No. 33, Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Wisata Petik Jeruk Balitjestro

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu
Instagram/ purwitadharsanti

Balitjestro adalah kepanjangan dari Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika. Balai ini milik swasta Belanda pada tahun 1930 – 1940. Oleh sebab itu, tempat ini tidak selalu terbuka untuk pengunjung umum. Namun, jika buah jeruk sedang panen, maka kamu wajib mampir ke Balitjestro.

Kerennya, Balitjestro mempunyai sekitar 242 varietas jeruk dengan rasa yang berbeda-beda. Tidak heran jika tempat ini banyak digunakan sebagai tempat magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Kabar baiknya, kamu juga bisa makan buah jeruk sampai puas atau bawa pulang ke rumah sebagai oleh-oleh. Ini bisa kamu lakukan hanya dengan bayar tiket masuk sebesar Rp 25.000 saja per orang.

Alamat: Jalan Raya Tlekung No. 1, Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Wisata Petik Apel Green Garden

Tempat Wisata Petik Buah di Kota Batu
Instagram/ wisatapetikapelgreengarden

Terakhir, ada Wisata Petik Apel Green Garden yang dikelola oleh pemuda dan pemudi di desa setempat. Pihak pengelola membuat tempat wisata ini, yaitu untuk memaksimalkan potensi yang ada di sekitarnya hingga memberikan edukasi serta pengalaman menarik bagi wisatawan.

Kamu bisa mendapatkan banyak wawasan terkait buah apel, mulai dari jenis-jenis apel yang tumbuh hingga bagaimana sejarah buah apel bisa tumbuh di Kota Batu. Selain itu, kamu juga akan diajarkan bagaimana cara memetik buah apel agar buahnya kembali berbuah dengan baik. Wawasannya banyak bukan?

Cara agar bisa mendapatkan berbagai hal itu, kamu perlu membayar harga tiket mulai dari Rp 15.000 saja per orang. Sementara untuk jam bukanya, mulai dari 07.30 – 17.00 WIB.

Alamat: Jalan Pangeran Diponegoro, Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

Setelah membaca artikel tentang daftar tempat wisata petik buah di Kota Batu, apakah ada tempat yang ingin kamu kunjungi?

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel