6 Tips Merawat Rumah Saat Musim Hujan, Tetap Aman dan Anti Bocor!

6 Tips Merawat Rumah Saat Musim Hujan, Tetap Aman dan Anti Bocor!

Tips Merawat Rumah Saat Musim Hujan

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Rumah bocor dan lembap memang harus dihindari agar tempat tinggal tetap nyaman di musim hujan. Tidak peduli kamu suka hujan atau tidak, datangnya musim hujan berarti perlu antisipasi agar rumah terawat. Beberapa tips merawat rumah saat musim hujan ini bakal membantu persiapanmu.

Ini perlu kamu lakukan agar rumah bisa tetap kuat untuk menghadapi derasnya air hujan serta membuat penghuni selalu merasa nyaman dan aman. Silakan baca sampai selesai jika kamu memerlukan tips-tipsnya!

Tips Merawat Rumah Saat Musim Hujan

Periksa Atap dan Langit-langit Rumah

Atap bocor bisa menyebabkan masalah serius pada rumah, seperti kelembapan, kerusakan struktural, hingga pertumbuhan jamur yang semakin lama akan semakin parah. Oleh karena itu, langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memeriksa bagian atap dan langit-langit rumah.

Kamu bisa mulai dari periksa kondisi genteng, seng, atau bagian atap lainnya yang mungkin mengalami kerusakan. Misal, jika ada genteng retak, maka gantilah dengan genteng yang baru. Jadi, segera perbaiki semua bagian yang rusak agar mereka tetap kuat ketika menghadapi hujan.

Selain itu, noda air, perubahan warna, hingga retakan kecil pada langit-langit juga perlu kamu perhatikan dan segera perbaiki. Langit-langit yang kering dan kokoh akan membuat lingkungan rumah terasa nyaman dan lebih aman.

Cek Drainase Rumah

Drainase atau saluran air yang baik bisa mencegah genangan air di sekitar rumah, mengurangi risiko kerusakan pondasi, dan mencegah kelembapan pada rumah. Pastikan saluran air bersih dari tumpukan daun, sampah, atau hambatan lainnya yang bisa menghambat aliran air.

Genangan air sendiri bisa menyebabkan kerusakan serius pada rumah, termasuk struktur yang semakin melemah hingga kesehatan kulit terlebih jika airnya kotor. Dengan memastikan sistem drainase yang berfungsi dengan baik, rumah kamu bisa tetap kering, terhindar dari banjir, dan memberikan kenyamanan ekstra pada penghuni maupun tetangga.

Baca Juga: Petrichor: Aroma Enak yang Muncul Setelah Hujan, Kok Bisa?

Pastikan Sirkulasi Udara Bekerja dengan Baik

Menjaga sirkulasi udara yang optimal dalam rumah adalah salah satu kunci dalam tips merawat rumah saat musim hujan. Pastikan ventilasi udara bekerja dengan baik untuk menghindari kelembapan yang bisa menjadi penyebab munculnya jamur dan masalah kesehatan lainnya.

Seiring cuaca yang lembap, cek kipas angin, ventilasi udara, dan buka jendela secara teratur untuk memastikan aliran udara yang lancar. Hal ini tidak hanya membantu mengurangi tingkat kelembapan di dalam rumah, tetapi juga mencegah kondensasi atau pengembunan yang bisa merusak struktur rumah.

Tambal Dinding yang Retak

Retakan pada dinding bukan hanya masalah estetika, tetapi juga bisa menjadi jalur masuknya air hujan ke dalam rumah. Dinding yang retak juga rentan terhadap kelembapan yang bisa merusak struktur bangunan dan menumbuhkan jamur. Oleh karena itu, sebelum musim hujan datang, periksa dinding rumah dengan cermat dan tambal setiap retakan yang kamu temui.

Lindungi Furnitur yang Terbuat dari Kayu

Kayu rentan terhadap kelembapan yang tinggi sehingga bisa mengalami penyusutan dan pelapukan hingga menyebabkan kerusakan permanen pada furnitur. Oleh karena itu, jaga keindahan dan daya tahan furnitur kayu dengan memastikan ruangan mempunyai sirkulasi udara yang baik. Selain itu, jangan letakkan furnitur di area terbuka yang bisa basah karena terkena hujan.

Periksa Alat Elektronik dan Sambungan Listrik

Alat elektronik sangat rentan terhadap air hingga bisa meningkatkan peluang terjadinya masalah listrik. Oleh sebab itu, penting bagi kamu untuk memeriksa sambungan listrik di rumah, termasuk stopkontak maupun saklar secara rutin guna memastikan tidak ada potensi konsleting atau kebocoran listrik yang bisa menyebabkan bahaya.

Selain itu, alat elektronik yang tidak sedang digunakan sebaiknya dimatikan dan dicabut colokannya. Tindakan ini tidak hanya membantu menghemat listrik, tetapi juga melindungi peralatan dari kemungkinan kerusakan akibat lonjakan listrik atau masalah yang mungkin timbul selama musim hujan.

Jadi, setelah baca penjelasan di atas, tips merawat rumah saat musim hujan mana yang akan kamu lakukan terlebih dahulu?

Sebaiknya lakukan semuanya sih agar tak terus-terusan direpotkan oleh kebocoran di sana-sini, dan perasaan aman dan nyaman.

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel