11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin!

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin!

Karakter Sigma Male dalam Movie

DAFTAR ISI

SediksiSigma male merupakan istilah internet dan pseudosains untuk menggambarkan pria maskulin. Istilah ini mulai populer dalam budaya internet pada akhir 2010-an dan awal 2020-an, dan telah menginspirasi banyak meme, grafiti, dan video.

Istilah ini digunakan untuk menunjukkan pria yang sama dominannya dengan alpha male, tetapi berada di luar hierarki alpha-beta male sebagai “lone wolf”. Dalam manosphere, ia dianggap sebagai jenis pria “terlangka”.

Dalam film banyak karakter sigma male dalam movie yang dimunculkan, dan tak jarang mereka adalah si karakter utamanya. Pria ini biasanya sangat cool bet!, paling dingin pokoknya dan banyak digemari bahkan ditiru tingkahnya.

Selengkapnya mengenai karakter sigma male dalam movie akan dibahas dalam artikel ini, baca sampai habis, siapa tau karakter favoritmu masuk dalam daftar ini!!

Daftar Karakter Sigma Male dalam Movie

Untuk lebih memahami apa itu sigma male, kita dapat melihat beberapa contoh karakter sigma male dalam movie yang mewakili tipe pria ini.

Berikut adalah beberapa contoh karakter sigma male dalam movie:

Jason Bourne dalam franchise film Bourne Identity

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Jason bourne
Image from Weebly

Jason Bourne adalah seorang mantan agen rahasia yang kehilangan ingatannya dan mencari jati dirinya kembali.

Ia memiliki kemampuan bertarung, menyamar, dan bertahan hidup yang luar biasa. Ia juga tidak mudah dipercaya atau dikendalikan oleh siapa pun. Karakter ini sangat menggambarkan sebagai seorang sigma male

Thomas Shelby dalam Peaky Blinders

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Thomas shelby 1
image from Pinterest

Hayo ngaku, kalian para laki-laki pasti sering membayangkan nanti waktu dewasa kharisma, dan tingkah lakunya bisa seperti si Thomas Shelby ini kan?

Karakter sigma male dalam movie yang satu ini memang terkenal dingin banget. Selayaknya semua sifat sigma male ada pada dirinya.

Mulai dari ketegasan, cara bicara, cara berjalan, postur tubuh, ekspresi dan semua hal yang melekat pada Thomas dibuat seperti ialah pria paling cool di muka bumi ini.

James Bond dalam franchise film James Bond

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - James Bond
Image from technadu

Siapa juga yang tak kenal dengan James Bond dan siapa juga yang tidak setuju jika karakter yang satu ini dikategorikan sebagai karakter sigma male dalam movie.

James Bond adalah seorang agen rahasia Inggris yang dikenal sebagai 007. Ia selalu mendapat misi berbahaya dan menantang dari organisasi MI6.

Ia juga terkenal sebagai pria dingin yang tampan, cerdas, berani, romantic, gentleman yang dapat menaklukkan wanita mana saja.

Bruce Wayne dalam franchise film Batman

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Bruce wayne 1
Image from Fandom

Pria yang satu ini juga sangat terkenal. Bruce Wayne adalah seorang miliarder filantropis yang menyamar sebagai Batman, seorang pahlawan bertopeng yang melindungi Gotham City dari kejahatan.

Ia memiliki kekayaan, kecerdasan, teknologi, dan keterampilan bela diri yang luar biasa. Ia juga memiliki trauma masa kecil yang membuatnya sulit bersosialisasi.

Ciri khas dari karakter yang satu ini adalah suaranya yang sangat berat, walaupun jarang bicara, sekalinya bicara langsung to the point dan terasa cool bet!

John Wick dalam franchise film John Wick

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - john wick
Image from simbasible

John Wick adalah seorang pembunuh bayaran legendaris yang pensiun setelah menikah dengan cinta sejatinya. Namun, setelah istrinya meninggal dan anjing kesayangannya dibunuh oleh sekelompok gangster, ia kembali ke dunia bawah tanah untuk membalas dendam.

Ia memiliki reputasi sebagai pria yang tidak bisa dihentikan oleh siapa pun. Karakternya yang seperti pria misterius, keren dan dingin ini membuatnya masuk dalam karakter sigma male dalam movie

The Joker dalam film The Dark Knight

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - The joker
Image from wallpapercave

Joker adalah seorang penjahat psikopat yang ingin menyebarkan kekacauan dan ketakutan di Gotham City.

Ia tidak memiliki motif atau tujuan yang jelas, selain ingin melihat dunia terbakar. Ia juga tidak peduli dengan nyawanya sendiri atau orang lain. Ia adalah musuh utama Batman.

Luke Skywalker dalam franchise film Star Wars

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Luke Skywalker Return of the Jedi
image from dorksideoftheforce

Karakter yang satu ini adalah seorang Jedi yang berjuang melawan Kekaisaran Galaktik yang jahat. Ia adalah anak dari Anakin Skywalker, yang kemudian menjadi Darth Vader, seorang Sith yang kuat.

Ia memiliki bakat alami dalam menggunakan The Force, sebuah kekuatan misterius yang menghubungkan semua makhluk hidup.

Sherlock Holmes dalam franchise film Sherlock Holmes

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Sherlock
Image from wordPress

Sebagai seorang detektif jenius yang dapat memecahkan kasus-kasus sulit dengan logika dan observasi yang tajam Sherlock Holmes juga dapat dikategorikan sebagai seorang sigma male.

Ia bekerja sama dengan temannya, Dr. John Watson, yang sering menjadi narator kisah-kisahnya. Ia juga memiliki musuh bebuyutan, yaitu Profesor Moriarty, seorang penjahat mastermind.

Patrick Bateman dalam film American Psycho

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Patrick 1
Image from British GQ

Patrick bateman adalah salah satu sigma male terbaik dalam film. Dia adalah protagonist utama dalam film American Psycho (2002). Dalam film ini, Patrick berperan untuk memainkan peran seorang pembunuh berantai.

Dia telah menunjukkan karakteristik arketipe seorang sigma male, misalnya dia sangat ambisius dan tidak takut untuk mengambil resiko, dan ia mudah untuk memanipulasi orang dilingkungannya untuk mendapatkan apa yang diinginkanya.

Wolverine dalam franchise film X-Men

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - wolverine 1
Image from Fanpop

Wolverine adalah seorang mutan yang memiliki kemampuan penyembuhan yang luar biasa dan cakar logam yang dapat keluar dari tangannya.

Ia masuk dalam daftar karakter sigma male dalam movie ini karena penggambarannya dalam serial X-men sebagai sosok yang cukup misterius dan seperti “lone wolf” tak mau diatur dan semaunya sendiri.

Leon dalam film Leon: The Professional

11 Karakter Sigma Male dalam Movie: si Pria Paling Dingin! - Leon the Professional 7 2
Image from Coral Gables Art Cinema

Terakhir ada Leon, ia adalah seorang pembunuh profesional yang tinggal di New York. Ia menjalin persahabatan dengan Mathilda, seorang gadis kecil yang keluarganya dibunuh oleh seorang agen korup bernama Norman Stansfield. Ia mengajari Mathilda cara menjadi pembunuh seperti dirinya, sambil melindunginya dari Stansfield.

Itulah dia daftar karakter sigma male dalam movie. Mana karakter favoritmu dari daftar di atas, atau ada karakter lain yang menurutmu tergolong dalam sigma male tapi tidak masuk dalam daftar tersebut, bisa komen di bawah. Terimakasih sudah membaca sampai habis!!

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel