Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’

Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’

The rose agustd woosung snooze

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Suga BTS atau Agust D baru saja merilis track list untuk album D-DAY pada Minggu (9/4/2023) melalui akun Instagram pribadinya dan BTS official. Dalam tracklistnya itu ia berkolaborasi dengan beberapa musisi mulai dari rekan satu grupnya Jhope, solois IU, mendiang Ryuichi Sakamoto, dan Kim Woosung The Rose.

Adanya nama Kim Woosung The Rose dalam lagu berjudul Snooze menarik perhatian warganet. Hal itu pun berhasil membuat heboh Army (penggemar BTS) dan Black Rose (penggemar The Rose).

Black Rose tidak menyangka bahwa idola mereka dapat berkolaborasi dengan Suga, sementara itu Army bertanya bagaimana mereka saling mengenal. Kolaborasi keduanya pun menjadi trending di Twitter.

Mungkin nama The Rose memang masih asing di kalangan para penikmat musik Korea. Nah untuk itu, simak penjelasannya di sini, ya!

Pertemuan Suga dan Woosung

Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’ - page 1
Instagram/ AgustD, Instagram/ iwoosung

Perkenalan Suga dan Woosung pertama kali diceritakan oleh member grup RnB Epik High Tablo. Melalui spacenya di Twitter, ia bercerita Woosung menjadi penyanyi pembuka di konsernya. Tablo mengatakan bahwa Woosung dan Suga juga berteman baik karena mereka lahir di tahun yang sama yaitu 1993.

Selain itu, keduanya juga sama-sama seorang musisi sehingga tak sulit untuk membuat keduanya akrab. Rupanya Suga lagi seneng berkolaborasi sama musisi lain nih.

Profil The Rose

Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’ - 324160911 3446913288918733 6638726988939659585 n
Instagram/ official_TheRose

The Rose sendiri merupakan band asal Korea Selatan yang debut pada Agustus 2017 lalu. Band ini beranggotan 4 orang yang terdiri dari Woosung, Jaehyeong, Dojoon, dan Hajoon. Mereka debut dengan single berjudul Sorry, lalu merilis single baru berjudul Like We Used To.

Selanjutnya, grup ini juga mengeluarkan dua mini album berjudul Void dan Dawn yang diikuti single berjudul Red sebelum mereka hiatus di tahun selama dua tahun di tahun 2020.

Alasan band ini hiatus adalah grup ini harus memenuhi panggilan hukum untuk melawan agensi awalnya. Perlu diketahui selama berada di agensi lama, The Rose tidak mendapatkan gaji sesuai kontrak dan jadwal yang terlalu padat serta berantakan.

Selain itu di tahun 2020, pandemi datang, dan untuk meredakan masalah para member kecuali Woosung melaksanakan wajib militernya (wamil). Alasan Woosung tidak wamil adalah karena ia merupakan warga negara Amerika yang tidak diwajibkan wamil.

Sembari menunggu rekan-rekan satu grupnya wamil, Woosung merilis beberapa album solonya. Tak hanya itu, ia juga bekerja keras untuk mengurus agensinya sendiri bernama Windfall agar dapat comeback setelah ketiga member lain selesai wamil.

Merilis album Baru The Heal

Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’ - 310705233 867487997579777 8910265535135844522 n
Instagram/ official_therose

Pada Juni 2022, ketiga member The Rose telah melaksanakan wamilnya dengan baik. Setelah semua member The Rose berkumpul, mereka pun merilis album baru bertajuk Heal.

Album Heal tentu disambut antusias oleh para penggemar, yang membuat album ini terasa begitu spesial selain karena ini album pertama setelah hiatus, lagu-lagu yang ditulis dalam album ini terinspirasi dari cerita penyembuhan diri dari para penggemarnya.

Terdapat lagu berjudul Definition of Ugly Is dan Shift yang berasal dari cerita inspiratif para fans. Para personil juga menemui langsung cerita para penggemar yang terpilih untuk mendengar cerita mereka secara detail.

Proses pembuatan Heal juga didokumentasikan dan diunggah dalam Youtube The Rose sebagai dokumenter mini yang terdiri dari empat episode.

Menyelenggarakan tur dunia

Mengenal The Rose, Band Korea yang Jadi Teman Duet Suga ‘BTS’ - 298413458 1278777242926159 3267045756803767421 n
Instagram/ official_therose

Setelah merilis album barunya di bulan Oktober 2022, The Rose lalu menyelenggarakan tur dunia bertajuk Heal Together World Tour. Tour ini terdiri dari 40 konser di Amerika, Eropa dan Asia. Tur mereka berakhir pada Februari 2023, namun aktivitas mereka tak berhenti sampai di situ.

Pada bulan Maret, The Rose tampil di empat festival yang berada di Amerika Selatan, salah satunya Lollapalooza. Di bulan Juni dan Juli mereka akan tampil di festival Eropa sebelum kembali mengunjungi Amerika kembali untuk Lollapalooza Chicago dan LIB di Las Vegas.

Aktivitas terdekat mereka yaitu akan mengadakan showcase di Jepang. The Rose juga mengumumkan akan menghabiskan waktu sementara waktu di Korea untuk mengerjakan album selanjutnya.

Nah itulah beberapa fakta menarik mengenai band The Rose. Jangan lupa dengarkan lagunya, ya! Yang nggak sabar untuk mendengar lagu-lagu kolaborasi Woosung dan AgustD ngacung!

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel