19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja?

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja?

pemimpin negara termuda

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Rata-rata usia pemimpin negara pada tahun 2023 diketahui 63 tahun. Di beberapa negara, pemimpinnya berasal dari orang-orang dengan kategori usia yang cukup jauh dari median tersebut, yaitu 25-40 an tahun.

Artikel ini akan menyebutkan 19 pemimpin negara termuda yang masih aktif menjabat sampai saat ini.

1. Leo Varadkar – Irlandia (38 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - image 44

Leo Varadkar, Taoiseach atau sebutan untuk Perdana Menteri (PM) Irlandia yang menjabat sejak Desember 2022. 

Tapi dia sudah memulai karier di pemerintahan sejak tahun 2017 ketika berusia 38 tahun dengan menjadi Menteri Transportasi, Pariwisata, dan Olahraga; Menteri Kesehatan; dan Menteri Perlindungan Sosial.

2. Xavier Espot Zamora – Andorra (40 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Xavier Espot Zamora gay

Xavier Espot Zamora, sekarang menjadi PM Andorra sejak 16 Mei 2019 ketika dia masih berusia 40 tahun. Andorra sendiri adalah negara terkecil keenam di Eropa dengan populasi kira-kira 77 ribu orang.

Sebelum dipilih menjadi PM Andorra, Zamora adalah Menteri Sosial, Kehakiman, dan Dalam Negeri.

3. Jigme Khesar Namgyel Wangchuck – Bhutan (26 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - queen jetsun pema of bhutan king jigme khesar namgyel wangchuck coronation reception 061423 1 7a80d7b5f4704b429de7484fe9876fec

Lebih sering dipanggil Khesar, dia adalah “Raja Naga” keempat Bhutan, sebuah negara kecil di Himalaya yang berbatasan dengan India dan TIongkok. 

Sebagai negara kerajaan, Khesar mengambil alih kekuasan Bhutan di usia 26 tahun ketika ayahnya yang bernama Jigme Singye Wangchuck turun tahta.

4. Tamim bin Hamad Al Thani – Qatar (33 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - image 45

Hamad Al Thani adalah Emir atau istilah untuk pemimpin Qatar yang berkuasa sejak 25 Juni 2013. 

Dia menggantikan Emir sebelumnya, Hamad bin Khalifa al-Tsani, ayahnya yang memimpin Qatar pada tahun 1995 – 2013.

5. Nayib Bukele – El Salvador (38 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - 20231209 BLP510

Nayib Bukele adalah Presiden El Salvador yang memimpin sejak 1 Juni 2019 sampai sekarang. Sehingga menjadikannya salah satu pemimpin termuda di dunia karena ketika memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) dan diberi kepercayaan mengemban tanggung jawab sebagai presiden, Bukele berusia 38 tahun.

6. Serdar Berdimuhamedow – Turkmenistan (41 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Vladimir Putin and Serdar Berdimuhamedow 2022 06 10 02

Presiden Turkmenistan ini menduduki jabatannya sejak 19 Maret 2022 ketika dirinya yang lahir pada 22 September 1981 masih berusia 41 tahun.

Sebelum menjadi presiden, Berdimuhamedow dipercaya menjabat sebagai wakil ayahnya atau presiden periode sebelumnya.

7. Irakli Garibashvili – Georgia (41 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Politics

Irakli Garibashvili ditunjuk sebagai PM Georgia sejak 22 Februari 2021 sampai sekarang. 

Di sisi lain, dia sudah pernah menjadi PM pada tahun 2013 sampai dengan 2015 yang berakhir dikarenakan mengundurkan diri.

8. Vjosa Osmani – Kosovo (39 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - 1440x810 cmsv2 caa022b6 c32d 515e 9654 6e65d5716f2b 5527304

Presiden Kosovo ini telah menjabat sejak 4 April 2021. Perempuan kelahiran 17 Mei 1982 ini terpilih menjadi presiden Kosovo di usia 39 tahun.  

9. Assimi Goïta – Mali (40 atau 41 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - dfaa2fb9c6da4a25857a73a9d23cd0f3 18

Assimi Goïta ditunjuk sebagai Presiden Sementara Mali sejak 28 Mei 2021. 

Goïta ini seorang pemimpin Komite Nasional Keselamatan Rakyat, sebuah kekuatan militer yang merebut kekuasaan dari mantan presiden Ibrahim Boubacar Keïta dalam kudeta Mali tahun 2020.

Belum diketahui pasti tanggal dan tahun Goïta dilahirkan. Tapi berdasarkan beberapa sumber, kemungkinan dia berusia 40 atau 41 tahun.

10. Kim Jong Un – Korea Utara (sekitar 40 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - image 20231228144031

Pemimpin tertinggi Korea Utara ini sudah memimpin negara tersebut sejak tahun 2011. 

Sayangnya, tanggal dan tahun kelahirannya belum dikonfirmasi secara pasti. Namun banyak yang meyakini dia di tahun 2024 ini berusia 40 tahun.

11. Succès Masra – Chad (40 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Story 7 Pic 1. The survival of Chad as a country depends on how the leadership issues are addressed says Dr Succes Masra

Succès Masra menjadi PM Chad pada 1 Januari 2024 ketika dirinya masih berusia 40 tahun. 

12. Mahamat Déby – Chad (38 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Mahamat Idriss Deby

Sebelum Succès Masra, Mahamat Déby ditunjuk sebagai presiden transisi Chad setelah ayahnya, Idriss Déby yang seorang Presiden Chad meninggal. 

Ketika Mahamat Déby ditunjuk untuk mengisi posisi tersebut, dia masih berusia 38 tahun.

13. Mohammed bin Salman – Arab Saudi (38 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - crown prince mohammed bin salman at defense ministry 5. spa

Anak dari Raja Salman bin abdulaziz ini menjadi Putera Mahkota Arab Saudi di usianya yang ke-38.

14. Gabriel Boric – Chili (35 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - gabriel boric ap ratio 16x9 1

Gabriel Boric memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) Chili di usianya yang ke-35 dan masih menjadi presiden Chile sampai saat ini.

15. Gaetano Troina – San Marino (36 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - 65a01d92dcdb354a9856c3a2

Gaetano Troina menjabat sebagai Kapten Bupati San Marino bersama Filippo Tamagnini sejak 1 Oktober 2023.

16. Milojko Spajić – Montenegro (36 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - 16987403985ae4bps2jdrsdctj

Milojko Spajić menjabat sebagai Menteri Keuangan dan Sosial dari 2020 hingga 2022 sebelum ditunjuk sebagai PM Montenegro sejak 2023.

17. Daniel Noboa – Ekuador (35 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - Snapinstaapp 393150461 1662260797928536 715152501746242981 n 1080 613498383

Presiden Ekuador ke-48 ini memimpin negara Ekuador di usianya yang masih 35 tahun dan dia masih presiden termuda di Ekuador kedua setelah Juan José Flores.

18. Ibrahim Traoré – Burkina Faso (34 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - F3QJVRdWAAA94Y

Ibrahim Traoré maju sebagai pemimpin transisi Burkina Faso yang menduduki posisi tersebut dengan cara kudeta dan menjadikannya sebagai pimpinan junta militer. Dia melakukannya ketika masih berusia 34 tahun. 

19. Gabriel Attal – Prancis (34 tahun)

19 Pemimpin Negara Termuda Saat Ini, Siapa Saja? - skynews gabriel attal stock 6415914

PM Prancis yang baru ditunjuk pada 9 Januari 2024 lalu ini masih berusia 34 tahun.

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel