5 Ide Program Kerja Humas Dalam Organisasi Kampus

5 Ide Program Kerja Humas Dalam Organisasi Kampus

program kerja Humas dalam organisasi kampus

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Humas atau Hubungan Masyarakat menjadi salah satu divisi yang memegang peran penting dalam suatu organisasi. Tugas Humas adalah sebagai jembatan yang menghubungkan organisasi dengan anggota dan dunia luar. Bukan hanya sebatas menyampaikan informasi, tetapi tugas Humas juga membangun citra positif organisasi di mata semua orang.

Maka dari itu, program kerja Humas dalam organisasi kampus yang menarik dan efektif pastinya bisa membantu mereka untuk lebih mudah dalam mengerjakan semua tugas. Jika kamu berencana untuk masuk ke divisi Humas dan bingung harus membuat program kerja yang seperti apa, maka artikel Sediksi ini bisa jadi tempat yang tepat.

Mulai dari memanfaatkan media sosial hingga mengadakan aktivitas yang bermanfaat, yuk cari tahu beberapa ide program kerja Humas dalam organisasi kampus berikut ini!

Program Kerja Humas Dalam Organisasi Kampus

Ada banyak program kerja yang bisa kamu lakukan sebagai Humas dalam suatu organisasi dan berikut adalah beberapa contoh terbaik, antara lain:

Publikasi Organisasi Kampus

program kerja Humas dalam organisasi kampus
Pexels / Vlada Karpovich

Ide program kerja Humas dalam organisasi kampus yang pertama adalah berkaitan dengan publikasi atau menyebarluaskan informasi tentang berbagai hal, mulai dari kegiatan, pencapaian, hingga edukasi. Publikasi ini bisa dilakukan dengan berbagai cara, misal melalui posting artikel, postingan media sosial, menempelkan poster, video di YouTube, dan lain sebagainya.

Publikasi ini bukan hanya sekadar bertujuan untuk menyampaikan informasi, tetapi juga meraih calon anggota baru hingga meningkatkan citra positif organisasi kampus.

Manajemen Media Sosial

program kerja Humas dalam organisasi kampus
Pexels / Tracy le Branc

Ada juga ide program kerja Humas dalam organisasi kampus berupa manajemen media sosial, seperti Instagram, Twitter, TikTok, hingga LinkedIn. Buatlah konten yang menarik, lakukan interaksi dengan pengikut, dan jangkau audiens yang lebih luas untuk membangun komunitas online yang aktif. Cara ini pastinya sangat ampuh jika tujuan kamu adalah ingin mendapatkan calon anggota baru.

Konten yang diposting bisa berupa informasi tentang acara yang akan datang, dokumentasi kegiatan, profil anggota organisasi, hingga tips atau informasi bermanfaat lainnya. Selain itu, berikan juga respons yang cepat dan tepat kepada pertanyaan atau komentar dari audiens untuk menambah kredibilitas organisasi.

Mengadakan Acara yang Menarik

program kerja Humas dalam organisasi kampus
Pexels / Bertellifotografia

Ada banyak sekali ide acara menarik, mulai dari pameran, open house, workshop, konser, bazar, kompetisi, hingga kegiatan sosial yang bisa menjadi program kerja Humas dalam organisasi kampus. Berbagai acara ini akan memudahkan divisi Humas untuk memperkenalkan organisasi kepada lebih banyak orang hingga menciptakan citra yang positif.

Namun, untuk memastikan acaranya sukses besar, divisi Humas harus  benar-benar mempersiapkannya baik-baik dengan kolaborasi bersama divisi lainnya. Selain itu, lakukan juga promosi acara yang efektif melalui berbagai platform, mulai dari media sosial hingga poster untuk menarik perhatian mahasiswa.

Menjalin Hubungan

program kerja Humas dalam organisasi kampus
Pexels / Fauxels

Faktanya, menjalin hubungan adalah tugas utama divisi Humas sehingga kamu bisa membuat program kerja Humas dalam organisasi kampus yang fokus pada tujuan ini. Maksud dari menjalin hubungan dalam divisi Humas bisa berupa meyakinkan mahasiswa untuk tergabung dalam organisasi, menyampaikan informasi dengan benar, hingga berkolaborasi dengan berbagai pihak.

Beberapa cara untuk menjalin hubungan sendiri bisa dengan mengadakan pertemuan rutin, diskusi terbuka, sesi mendengarkan saran dan kritik atau aspirasi anggota, menjaga hubungan dengan alumni, mengadakan acara makrab (Malam Keakraban), atau bahkan liburan bersama.

Reputasi positif yang dihasilkan dari menjalin hubungan ini akan berdampak besar, seperti lebih mudah mendapatkan anggota baru, dipercaya ketika mencari sponsorship, hingga akan mendapatkan banyak dukungan ketika organisasi sedang mengalami kesulitan.

Kolaborasi dan Kerja Sama

program kerja Humas dalam organisasi kampus
Pexels / Fauxels

Terakhir, divisi Humas juga bisa menyusun program kerja untuk kolaborasi dan kerja sama dengan berbagai pihak, mulai dari fakultas, organisasi kampus lainnya, organisasi eksternal, alumni, hingga perusahaan.

Program kerja ini bisa diwarnai dengan berbagai acara menarik, seperti seminar atau kompetisi. Sementara itu, jika bekerja sama dengan perusahaan, organisasi bisa membuka kesempatan magang, kunjungan, hingga pelatihan khusus anggota maupun mahasiswa lain agar lebih siap untuk memasuki dunia kerja.

Menurut kamu, program kerja Humas dalam organisasi kampus mana yang paling menarik?

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel