3 Perusahaan Tiongkok Bersaing Lewat Produk AI

3 Perusahaan Tiongkok Bersaing Lewat Produk AI

3 Perusahaan China Bersaing Lewat Produk AI

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Dalam waktu yang relatif berdekatan, beberapa perusahaan teknologi asal Tiongkok berlomba-lomba meluncurkan produk-produk yang berbasis AI (Artificial Intelligence)

Sekedar informasi, AI merupakan program perangkat lunak yang dapat memahami bahasa manusia baik lisan maupun tulisan berdasarkan kemampuan natural language processing (NLP) sehingga mengerti apa yang maksud oleh penggunanya melalui perintah-perintah yang ditulis atau diucapkan

Saat ini AI sedang digandrungi oleh banyak sekali perusahaan teknologi. Beberapa diantaranya adalah Tencent Holding, Baidu Inc, dan SenseTime Group.

Tencent Holding

3 Perusahaan Tiongkok Bersaing Lewat Produk AI - 1000003119
Wikipedia

Melalui perusahaan Tencent Holdings, Tiongkok meluncurkan sebuah platform berbasis AI bernama “Hunyuan”. Hadirnya platform AI baru ini digadang-gadang akan menjadi pesaing dari chat GPT yang sudah ada lebih dulu.

Dikutip dari CNBC, Dowson Tong selaku CEO of the cloud and smart industries group Tencent mengatakan bahwa mereka telah meluncurkan model kecerdasan buatan untuk penggunaan bisnis dan pertemuan puncak tahunan.

Selain itu, dikutip dari The Hindu, perusahaan teknologi asal Tiongkok tersebut sudah membocorkan tentang peluncuran platform AI melalui media sosial mereka pada hari Rabu kemarin. Hal ini ditengarai adanya persaingan perkembangan teknologi di Tiongkok yang kian memanas.

Postingan tersebut menunjukkan percakapan yang dilakukan oleh pengguna chatbot AI yang sedang membantunya untuk menuliskan sebuah materi promosi.

Meskipun bocoran mengenai chatbot AI ini sudah gamblang diperlihatkan oleh Tencent, namun Hunyuan belum bisa diakses oleh publik. Hal ini disebabkan karena chatbot AI ini sedang dalam masa percobaan dan pengembangan oleh perusahaan.

Tak hanya Tencent, beberapa perusahaan teknologi asal Tiongkok lainnya juga meluncurkan chatbot AI pada minggu lalu seperti Baidu Inc dan SenseTime Group.

Baidu Inc

3 Perusahaan Tiongkok Bersaing Lewat Produk AI - 1000003120
Wikipedia

Sebelumnya, pada hari Kamis tepatnya tanggal 31 Agustus 2023, Baidu Inc meluncurkan chatbot AI terbarunya untuk publik yang mereka beri nama ERNIE Bot. 

Robin Li selaku chairman sekaligus CEO dari Baidu Inc, menyatakan bahwa dengan tersedianya ERNIE Bot bagi publik, Perusahaan akan lebih mudah mengumpulkan feedback manusia di dunia nyata yang sangat besar dan berharga.

Untuk jangkauan penggunaan yang lebih luas, ERNIE Bot tidak hanya bisa di akses melalui website, namun juga bisa diunduh melalui AppStore.

Tak sampai disitu saja, perusahaan mesin pencari dari Tiongkok ini juga meluncurkan beberapa aplikasi baru yang semuanya sudah menggunakan kecerdasan buatan atau AI generatif

Peluncuran produk-produk berbasis AI generatif tersebut bertujuan salah satunya agar mempercepat proses belajar ERNIE Bot milik mereka.

Sebelumnya, Baidu sudah memperkenalkan ERNIE Baidu pada tahun 2019. ERNIE Baidu inilah yang menjadi model dasar dibangunya ERNIE Bot. 

Setidaknya, untuk membangun dan mengembangkan ERNIE Bot, Baidu Inc telah menggelontorkan dana sebesar lebih dari 140 miliar yuan atau setara dengan Rp293 triliun

SenseTime Group

3 Perusahaan Tiongkok Bersaing Lewat Produk AI - 1000003121
Wikipedia

Sebelum Tencent Holding dan Baidu Inc meluncurkan produk mereka yang menggunakan basis AI, SenseTime Group sudah lebih awal meluncurkannya. 

Perusahaan yang didirikan oleh tim ilmuwan komputer pada tahun 2014 ini memang sejak awal sudah berfokus pada inovasi masa depan dengan memanfaatkan AI.

SenseTime Group meluncurkan produk berbasis AI mereka pada tanggal 10 April lalu. Mereka menyebut produk besutannya ini dengan nama SenseChat.

SenseChat tak hanya berperan sebagai chatbot AI saja. Lebih dari itu, SenseChat juga mampu berperan sebagai image generator.

SenseChat merupakan bentuk pengembangan dari SenseNova yang sebelumnya telah dimiliki oleh SenseTime Group. SenseNova merupakan salah satu produk SenseTime Group yang menggunakan basis AI.

SenseNova memiliki banyak kemampuan yang mencakup visi komputer, pemrosesan bahasa alami, chatbot AI, membuat gambar. Tak hanya itu, SenseNova juga bisa bisa membuat avatar digital, dan alat untuk pemodelan 3D.

Dengan hadirnya tiga perusahaan yang meluncurkan dengan basis AI, membuat persaingan aplikasi berbasis AI di Tiongkok menjadi semakin panas dan ketat.

Banyaknya perusahaan yang memunculkan aplikasi berbasis AI merupakan imbas dari populernya ChatGPT besutan OpenAI. Semakin lama AI akan terus berkembang. 

Dengan demikian, mau atau tidak, perusahaan teknologi wajib mengikuti perkembangan tersebut dengan memunculkan produk baru berbasis AI yang lebih canggih.

notix-artikel-retargeting-pixel