LRT Jabodebek Diresmikan, Beroperasi Siang Ini dengan Tarif Rp5 Ribu

LRT Jabodebek Diresmikan, Beroperasi Siang Ini dengan Tarif Rp5 Ribu

Ilustrasi LRT

DAFTAR ISI

Sediksi.comLight rapid transit Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (LRT Jabodebek) telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin (28/8) pagi tadi.

Usai diresmikan, LRT Jabodebek akan mulai beroperasi siang ini. Masyarakat pun bisa menjajalnya sesuai dengan rute yang sudah disediakan.

“Hari ini Alhadulillah LRT sudah siap dioperasikan. Baik yang dari Harjamukti di Cibubur dan dari Bekasi ke Jakarta sepanjang 41,2 km dan menghabiskan anggaran Rp32,6 triliun,” kata Jokowi saat memberikan sambutan di Stasiun Cawang.

Tarif LRT Jabodebek

Dimulai pukul 14.00 WIB pada hari ini, (28/8), LRT Jabodebek sudah mulai bisa dijajal oleh masyarakat. Sementara, tarif promo yang diberlakukan hingga akhir September 2023 sebesar Rp 5.000 baik jarak dekat maupun jauh.

Tarifnya pun mulai berubah saat 1 Oktober 2023. Tarif Rp 5.000 akan berlaku untuk 1 km pertama selama perjalanan LRT Jabodebek dan akan bertambah sebesar Rp 700 per kilometer.

Meski begitu, tarif yang diberlakukan harganya masih cukup terjangkau. Mengingat adanya subsidi yang diberikan pemerintah terhadap moda transportasi baru tersebut di Jakarta.

LRT Jabodebek sendiri akan beroperasi secara normal mulai pukul 05.00 WIB hingga 23.27 WIB. Di mana dalam satu rangkaian terdiri atas 6 kereta, yang mampu membawa 1.308 penumpang dalam sekali jalan dengan rata-rata 434 perjalanan/hari.

Baca Juga: Polusi Udara Jakarta Belum Membaik, Perlu Solusi Secepatnya

Rute LRT Jabodebek

Adapun dua jalur yang diresmikan tersebut yaitu line Cibubur melawati Stasiun Dukuh Atas-Cawang-Harjamukti PP dan line Bekasi dari Stasiun Dukuh Atas-Cawang-Halim-Jatimulya PP.

Berikut daftar jalur stasiun yang dilewati LRT Jabodebek secara lengkap:

Jalur LRT rute Cibubur

  • Stasiun LRT Dukuh Atas
  • Stasiun LRT Setiabudi
  • Stasiun LRT Rasuna Said
  • Stasiun LRT Kuningan
  • Stasiun LRT Pancoran
  • Stasiun LRT Cikoko
  • Stasiun LRT Ciliwung
  • Stasiun LRT Cawang
  • Stasiun LRT TMII
  • Stasiun LRT Kampung Rambutan
  • Stasiun LRT Ciracas
  • Stasiun LRT Harjamukti

Jalur LRT rute Bekasi

  • Stasiun LRT Dukuh Atas
  • Stasiun LRT Setiabudi
  • Stasiun LRT Rasuna Said
  • Stasiun LRT Kuningan
  • Stasiun LRT Pancoran
  • Stasiun LRT Cikoko
  • Stasiun LRT Ciliwung
  • Stasiun LRT Cawang
  • Stasiun LRT Halim
  • Stasiun LRT Jati Bening Baru
  • Stasiun LRT Cikunir 1
  • Stasiun LRT Cikunir 2
  • Stasiun LRT Bekasi Barat
  • Stasiun LRT Jati Mulya

Panjang rute yang dimiliki line Cibubur yaitu 24,3 km bisa ditempuh dengan waktu 33 menit dengan melalui 12 stasiun tersebut. Sementara, line Bekasi memiliki panjang 27,3 km dengan menempuh waktu perjalanan 35 menit yang melewati 14 stasiun.

LRT Jabodebek, Solusi bagi Kemacetan

LRT Jabodebek Diresmikan, Beroperasi Siang Ini dengan Tarif Rp5 Ribu - Jepretan Layar 2023 08 28 pukul 12.12.42
Tangkap layar YouTube Sekretariat Presiden

Presiden Jokowi yang menjajal LRT Jabodebek dari Stasiun Harjamukti Depok didampingi sejumlah orang seperti ibu negara Iriani.

Serta beberapa petinggi lainnya, ada wakil Presiden Ma’ruf Amin beserta sang istri Wury Estu Handayani, Menko Marves Luhut Binsar Padjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, juga Ketua MPR Bambang Soesatyo.

Dalam perjalanannya itu, presiden bersama rombongan menuju Stasiun LRT Cawang dengan waktu perjalanan sekitar 40 menit.

Usai sampai di Stasiun Cawang, dalam pidato meresmikan LRT Jabodebek ini ia berharap bahwa moda transportasi baru di wilayah Jabodebek tersebut dapat mengatasi kemacetan hingga polusi udara Jakarta.

Presiden Jokowi menyebut bahwa DKI Jakarta selalu masuk dalam 10 kota termacet di dunia. Menurutnya, hal tersebut terjadi karena setiap hari banyaknya kendaraan bermotor yang masuk ke Jakarta.

“Setiap hari masuk 996 ribu kendaraan ke Jakarta, oleh sebab itu macet, polusi juga selalu ada di Jakarta,” ujarnya mengawali sambutan.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga berharap bahwa masyarakat dapat beralih ke moda transportasi umum, terlebih dengan adanya LRT. Dengan demikian, kemacetan yang ada Jakarta dan sekitarnya bisa dikurangi.

“Kenapa dibangun MRT, LRT, KRL, Transjakarta BRT, hingga kereta bandara? Agar masyarakat kita semua beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal. Memang tidak mudah,” terangnya.

“Saya harapkan masyarakat berbondong-bondong beralih ke LRT baik yang dari Cibubur dan sekitarnya, Bekasi dan sekitarnya sehingga kemacetan di jalan bisa kita hindari dan juga polusi bisa kita kurangi,” sambungnya.

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel