5 Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris

5 Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Berbekal percaya diri saja tidak cukup jika ingin wawancara kerja berbahasa Inggris berjalan dengan lancar.  Harus ada upaya dan persiapan yang dilakukan demi memberikan hasil yang lebih maksimal, apalagi jika dimulai lebih awal.

Jika kalian akan menjalani wawancara kerja dalam bahasa Inggris dan bingung bagaimana caranya meningkatkan kemampuan berbahasa dalam waktu yang relatif singkat, bisa gunakan bantuan aplikasi. 

Artikel ini akan merekomendasikan beberapa aplikasi untuk latihan phone interview dalam bahasa Inggris yang akan membantu kalian untuk persiapan wawancara kerja berbahasa Inggris.

5 aplikasi untuk latihan phone interview dalam bahasa Inggris

Stimuler

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris
Stimuler

Stimuler adalah aplikasi komunikasi yang dilengkapi teknologi AI untuk membantu penggunanya meningkatkan keterampilan bahasa Inggris mereka dengan memberikan umpan balik secara real-time mengenai pengucapan, tata bahasa, dan kosa kata. 

Meskipun masih terlalu dini untuk memprediksi apakah aplikasi Stimuler akan menjadi platform komunikasi bahasa Inggris yang terbaik, aplikasi yang dirilis tahun 2022 ini berpotensi membuat perubahan terhadap cara orang belajar dan berkomunikasi dalam bahasa Inggris.

Berdasarkan informasi dari situs resmi mereka, fitur dan teknologi Stimuler juga memungkinkan untuk membantu dalam berbagai topik dan bahasa. 

Selain untuk phone interview atau wawancara kerja dalam bahasa Inggris, Stimuler juga bisa digunakan untuk latihan IELTS.

Santa – AI TOEIC

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris
Santa – AI TOEIC

Tes level TOEIC gratis Santa akan memprediksi skor TOEIC kalian hanya dalam tiga menit. Aplikasi ini akan mengidentifikasi dan menganalisis kelemahan kalian yang dibagi berdasarkan beberapa aspek seperti mendengarkan, kosakata, tata bahasa, dan sebagainya. 

Aplikasi gratis ini juga punya fitur untuk merekomendasikan studi yang dipersonalisasi demi meningkatkan skor TOEIC kalian dalam waktu yang relatif singkat.

Elsa Speak

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris
Elsa Speak

Elsa Speak adalah aplikasi pembelajaran bahasa Inggris yang dirancang untuk membantu pengguna meningkatkan keterampilan berbicara mereka dalam bahasa Inggris.

Aplikasi ini bisa diakses secara gratis. Tapi jika kalian ingin menggunakan fitur yang lengkap, kalian perlu membayar untuk menjadi anggota. 

Cara kerja aplikasi ini adalah dengan meningkatkan kemampuan pelafalan dalam waktu 4 minggu atau waktu yang bisa kalian tentukan sendiri jika mampu berkomitmen untuk berlatih 10 menit setiap hari. 

Cara terbaik untuk membantu meningkatkan kemampuan bahasa Inggris ini adalah dengan menyisihkan waktu setiap hari untuk melakukan hal ini. 

Karena aplikasi ini tersedia untuk membantu kalian. Sedangkan untuk membangun kedisiplinan, tugas itu dikembalikan kepada kalian.

Goodnight: Voice Chat & Stream

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris
Goodnight: Voice Chat & Stream

Bukan hanya berfungsi sebagai aplikasi kencan, banyak juga yang menggunakan aplikasi Goodnight ini untuk mencari teman ngobrol. Aplikasi ini juga memberikan kesempatan penggunaannya untuk beraktivitas secara anonim, tanpa perlu menggunakan foto profil, dan bahkan mendaftar.

Selain itu, aplikasi ini juga fitur yang berfungsi untuk review dan menganalisis hasil performa kalian. Sehingga jika sudah selesai mempraktikkan bahasa Inggris, kalian bisa dengarkan lagi rekamannya untuk mengetahui jika masih ada yang kurang.

Lingbe

Aplikasi untuk Latihan Phone Interview dalam Bahasa Inggris
Lingbe

Lingbe adalah aplikasi gratis yang memungkinkan pengguna untuk mempraktikkan bahasa asing dengan sesama pengguna melalui panggilan suara. Aplikasi ini menyediakan latihan untuk bahasa Inggris dan Spanyol.

Berdasarkan klaim dari situs resmi Lingbe, aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk latihan bahasa Inggris kapanpun dan dimanapun, termasuk jika diperlukan untuk phone interview. 

Ada lima fitur Lingbe yang perlu kalian coba jika memutuskan untuk menggunakan aplikasi ini. Pertama, free voice conversation yang memungkinan penggunanya untuk berkomunikasi dengan pengguna lain yang bahasa utamanya bahasa Inggris atau Spanyol.

Kedua, fitur membuat grup dimana kalian jadi bisa menjaga privasi dan eksklusivitas karena bisa memilih filter seperti pengguna tingkat bahasa yang ingin diajak berinteraksi.

Ketiga, bisa menjadi tutor yang bertugas mengajar pengguna lain. Meski begitu, tutor di aplikasi satu ini tidak dibayar. Jika ingin aplikasi serupa dan dibayar, bisa coba menggunakan aplikasi iTalki.

Keempat, fitur membuat daftar tugas dimana kalian bahkan bisa menggunakan tugas tersebut sebagai cara untuk mendapatkan teman yang berbicara menggunakan bahasa yang ingin kalian kuasai. 

Terakhir, pengguna aplikasi ini sudah ada banyak dan dengan begitu, akan mempermudah kalian yang ingin mencari teman baru atau orang yang bisa diajak untuk latihan phone interview dalam bahasa Inggris bersama.

Demikian beberapa aplikasi untuk latihan phone interview dalam bahasa Inggris yang akan membantu kalian untuk persiapan wawancara kerja berbahasa Inggris.

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel