Mengenal Tes IELTS: Pengertian, Struktur, Fungsi dan Biaya

Mengenal Tes IELTS: Pengertian, Struktur, Fungsi dan Biaya

Tes IELTS

DAFTAR ISI

Hasil tes IELTS sering jadi persyaratan beasiswa luar negeri. Di dalam negeri pun kadang-kadang juga dibutuhkan. Persyaratan ini memang jamak ditemui di kampus-kampus yang memberi syarat IELTS dengan skor tertentu.

Lalu, apa itu tes IELTS? Apa bedanya dengan TOEFL?

IELTS (International English Language Testing System) adalah tes standar internasional yang digunakan untuk mengukur kemampuan Bahasa Inggris seseorang yang bukan penutur asli bahasa tersebut.

Tes IELTS dirancang untuk mengevaluasi keterampilan berbahasa Inggris dalam konteks akademik dan non-akademik, seperti pendidikan, imigrasi, dan pekerjaan di negara-negara berbahasa Inggris.

Secara umum, orang-orang menganggap IELTS punya kedekatan dengan British English dalam praktiknya, dibanding dengan TOEFL yang lebih menggunakan American English.

IELTS dikembangkan oleh tiga lembaga yaitu British Council, IDP: IELTS Australia, dan Cambridge Assessment English. Tes ini diakui secara luas di seluruh dunia dan diterima oleh ribuan institusi pendidikan, perusahaan, dan lembaga pemerintah.

Struktur dan Komponen Tes IELTS

IELTS memiliki struktus tes berupa empat bagian atau komponen penting yang menguji berbagai keterampilan Bahasa Inggris:

  1. Listening (Mendengarkan): menguji kemampuan seseorang dalam memahami percakapan dan monolog dalam bahasa Inggris. Peserta tes harus mendengarkan rekaman dan menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan isi rekaman tersebut.
  2. Reading (Membaca): menguji kemampuan membaca dan memahami beragam teks tertulis dalam bahasa Inggris. Peserta tes harus membaca teks tersebut dan menjawab pertanyaan atau melengkapi kalimat dengan jawaban yang sesuai.
  3. Writing (Menulis): menguji kemampuan seseorang dalam menulis dengan menggunakan bahasa Inggris. Peserta tes akan diminta untuk menulis esai atau menjawab pertanyaan tertentu dengan panjang kata yang ditentukan.
  4. Speaking (Berbicara): menguji kemampuan berbicara seseorang dalam bahasa Inggris. Peserta tes akan melakukan percakapan dengan seorang penguji dalam bentuk wawancara, diskusi, atau presentasi.

Setiap bagian IELTS tersebut dinilai dengan skala 0 hingga 9, dengan 9 sebagai skor tertinggi. Skor keseluruhan (Overall Band Score) merupakan rata-rata dari skor keempat komponen tes.

Jenis Tes IELTS

Sebab kebutuhan setiap orang berbeda, IELTS juga tersedia dalam dua format. Mana yang sebaiknya dipilih tentu mesti menyesuaikan kebutuhan para pesertanya.

Soal formatnya, ada dua jenis tes IELTS.

IELTS Academic

Tes ini ditujukan bagi orang yang ingin melanjutkan studi di perguruan tinggi atau universitas di negara-negara berbahasa Inggris.

Selain itu, IELTS Academic juga bisa digunakan untuk tujuan profesional tertentu yang membutuhkan tingkat akademik Bahasa Inggris yang tinggi.

IELTS General Training

Tes ini ditujukan bagi mereka yang akan menggunakan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari-hari, pengalaman kerja, atau untuk tujuan imigrasi ke negara-negara berbahasa Inggris.

Fungsi/Kegunaan Tes IELTS

Evaluasi Kemampuan Bahasa Inggris

Tes IELTS digunakan untuk mengevaluasi empat keterampilan utama dalam berbahasa Inggris, yaitu mendengarkan (listening), membaca (reading), menulis (writing), dan berbicara (speaking).

Tes ini memberikan gambaran menyeluruh tentang kemampuan Bahasa Inggris seseorang dalam konteks akademik atau umum.

Persyaratan Pendidikan

Banyak universitas dan institusi pendidikan di berbagai negara mengharuskan calon mahasiswa internasional untuk mengambil tes IELTS sebagai salah satu persyaratan pendaftaran.

Hasil tes ini digunakan untuk menilai kemampuan Bahasa Inggris calon mahasiswa dalam mengikuti program studi yang ditawarkan.

Keperluan Imigrasi

Beberapa negara mewajibkan tes IELTS sebagai bagian dari proses imigrasi. Dengan menyertakan hasil tes ini, pihak imigrasi menilai kemampuan Bahasa Inggris calon imigran untuk berkomunikasi dan beradaptasi dalam kehidupan sehari-hari di negara tersebut.

Keperluan Profesional

Setelah menyelesaikan studi, mungkin kamu perlu mengikuti tes untuk mendaftarkan status profesionalmu di negara yang berbahasa Inggris.

Menggunakan IELTS sebagai ujian untuk mendaftar ke universitas, kamu akan terbiasa dengan format tes IELTS ketika kamu mengerjakannya kembali untuk registrasi profesi. Badan registrasi profesi di berbagai bidang di dunia akan menerima hasil IELTS.

IELTS Dianggap Lebih Adil Dibanding Tes Bahasa Inggris Lainnya

Tidak seperti tes lainnya, IELTS menyediakan ruang yang tenang tanpa gangguan untuk menguji kemampuan Speaking peserta. Karena itu, kamu dapat memberikan kemampuan terbaik dalam melaksanakan tes tersebut.

IELTS juga mengakui kemungkinan setiap orang memiliki cara yang berbeda ketika menjawab pertanyaan. Misalnya, dalam tes IELTS kamu dapat menjawab pertanyaan tes Reading atau tes Writing dengan urutan yang fleksibel sesuai kenyamananmu.

Peserta juga bisa mengubah-ubah jawaban Reading selama jam tes Reading dan menyesuaikan hasil tulisan esai selama jam tes Menulis.

Biaya Test IELTS

Biaya Tes IELTS bisa bervariasi tergantung dari lembaga yang menyelenggarakannya, namun masih berada di kisaran harga yang sama. Harga yang dipatok untuk satu tes berkisar 3 – 4 juta rupiah.

Beberapa lembaga terpercaya sebagai penyelenggara tes IELTS yang bisa kamu coba kunjungi adalah IDP Education Indonesia, British Council Indonesia, dan IALF (Indonesia Australia Language Foundation).

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel