Biaya Hidup di Paris (2023): Kota Modern nan Romantis

Biaya Hidup di Paris (2023): Kota Modern nan Romantis

Biaya hidup di Paris - Menara Eiffel saat malam

DAFTAR ISI

Sediksi – Apakah biaya hidup di Paris mahal? Jawabannya tergantung bagaimana kamu mengelola keuangan, untuk itu artikel ini akan menjadi panduan bagi kamu yang sedang merencanakan perjalanan menuju Paris.

Sebelum melanjutkan ke pembahasan selanjutnya, kamu perlu mengetahui perkiraan biaya hidup di Prancis per bulannya. 

Melansir dari situs numbeo.com biaya hidup di Paris untuk satu orang individu tanpa biaya sewa diestimasikan sekitar 1.040,5 EUR (Rp17.187.082,2) per bulan.

Sedangkan biaya hidup untuk satu keluarga dengan empat orang anggota diperkirakan sekitar 3.709,4 EUR (Rp61.272,387,3) per bulan dan angka tersebut tidak termasuk biaya sewa.

Kehidupan di Paris

Biaya Hidup di Paris (2023): Kota Modern nan Romantis - Biaya hidup di Paris Romantis
Unsplash

Paris dikenal dengan kota cinta yang memikat serta keindahan seni, arsitektur yang megah, dan kekayaan budaya, telah menjadi magnet bagi para pelancong dan pencinta gaya hidup elegan.

Ketika berada di Paris, kamu akan merasakan semangat dan kekhasan kota ini. 

Dari kebiasaan masyarakat yang santai hingga gaya fashion yang chic, kamu akan menemukan pengalaman yang unik di setiap sudut kota. 

Budaya seni yang kaya dan kuliner yang lezat akan memanjakan lidah dan menjadikan setiap hari di Paris sebagai petualangan baru.

Biaya Hidup di Paris

Biaya Hidup di Paris (2023): Kota Modern nan Romantis - Biaya hidup di Paris Louvre
Unsplash/ Patrick Langwallner

Sebagai ibukota Prancis, memanglah wajar jika biaya hidup di Paris tergolong mahal. Berdasarkan data dari expatistan, Paris menempati posisi ke-9 sebagai kota dengan biaya hidup paling mahal di Eropa bagian barat.

Ingin mengetahui lebih jauh mengenai biaya hidup di Paris? Simak pembahasan lengkapnya di sini!

Biaya Akomodasi di Paris

Paris menawarkan berbagai pilihan akomodasi, mulai dari penginapan hemat hingga hotel mewah.

Biaya menginap di hostel biasanya sekitar 25-50 EUR (Rp415.000-830.000) per malam. Sedangkan, biaya hotel bintang 3-5 berkisar antara 100-300 EUR (Rp1.660.000-4.980.000) per malam, itupun tergantung pada fasilitas dan lokasi hotel.

Atau bagi kamu yang bertujuan untuk tinggal lebih lama di Paris, apartemen dapat menjadi pilihan akomodasi yang tepat. Adapun harga rata-rata sewa apartemen per bulan  di Paris adalah sebagai berikut.

Jenis KamarHarga (Rp)Harga (EUR)
Apartemen 1 kamar di pusat kota21,122,000 IDR (15,682,000-28,888,000)1,200 EUR (950-1,700)
Apartemen 1 kamar di luar pusat15,784,000 IDR (12,380,000-19,809,000)956 EUR (750-1,200)
Apartemen 3 kamar di pusat kota47,584,000 IDR (33,015,000-66,030,000)2,800 EUR (2,000-4,000)
Apartemen 3 kamar di luar pusat31,500,000 IDR (23,110,000-49,522,000)1,900 EUR (1,400-3,000)

Biaya Makan di Paris

Kuliner adalah bagian tak terpisahkan dari biaya hidup di Paris. Harga makanan di restoran biasa berkisar antara 15-30 EUR (Rp249.000-498.000) per hidangan.

Jika ingin merasakan makanan di restoran kelas menengah lengkap dengan tiga hidangan untuk porsi dua orang kamu perlu merogoh kocek lebih, yakni sekitar 70-150 EUR (Rp1.161.000-2.485.000).

Selain itu, beberapa keperluan seperti kebutuhan pokok juga perlu diperhitungkan, harga kebutuhan pokok di Paris dapat bervariasi juga tergantung kebutuhan masing-masing individu. Namun, berikut ini harga rata-rata kebutuhan pokok di Paris.

Jenis BarangHarga (Rp)Harga (EUR)
Susu (reguler), (1 liter)18,000 IDR (14,000-32,000)1.10 EUR (0.90-2.00)
Sebuah roti segar putih (500g)32,000 IDR (16,000-66,000)2.00 EUR (1.00-4.00)
Telur (reguler) (12)58,000 IDR (24,000-83,000)3.50 EUR (1.50-5.00)
Keju lokal (1kg)275,000 IDR (115,000-577,000)17 EUR (7.00-35)
Air (1,5 liter botol)13,000 IDR (5,600-24,000)0.83 EUR (0.35-1.50)
Sebotol anggur (Mid-Range)148,000 IDR (82,000-247,000)9.00 EUR (5.00-15)
Domestik bir (0.5 liter botol)33,000 IDR (21,000-50,000)2.10 EUR (1.30-3.00)
Bir impor (0,33 liter botol)50,000 IDR (19,000-82,000)3.10 EUR (1.20-5.00)
Sebungkus rokok (Marlboro)173,000 IDR (165,000-198,000)11 EUR (10.00-12)
Dada ayam (tanpa kulit dan tanpa tulang) – (1kg)212,000 IDR (82,000-363,000)13 EUR (5.00-22)
Apel (1kg)50,000 IDR (16,000-66,000)3.00 EUR (1.00-4.00)
Jeruk (1kg)46,000 IDR (16,000-82,000)2.80 EUR (1.00-5.00)
Kentang (1kg)35,000 IDR (16,000-57,000)2.20 EUR (1.00-3.50)
Selada (1 ikat)24,000 IDR (16,000-33,000)1.50 EUR (1.00-2.00)
Nasi Putih (1kg)36,000 IDR (16,000-57,000)2.20 EUR (1.00-3.50)
Tomat (1kg)60,000 IDR (33,000-90,000)3.70 EUR (2.00-5.50)
Pisang (1kg)33,000 IDR (19,000-49,000)2.00 EUR (1.20-3.00)
Bawang (1kg)35,000 IDR (16,000-66,000)2.10 EUR (1.00-4.00)
Daging sapi bulat (1kg) 367,000 IDR (264,000-528,000)22 EUR (16-32)
Pir (1kg)60,000 IDR (19,000-79,000)3.60 EUR (1.20-4.80)
Ketimun (1kg)33,000 IDR (18,000-49,000)2.00 EUR (1.10-3.00)
Perrier Water (botol kecil 0,33 l)25,000 IDR (10,000-46,000)1.60 EUR (0.65-2.80)
Sosis (1kg)442,000 IDR (171,000-755,000)27 EUR (10-46)
Keju cottage (1kg)110,000 IDR (46,000-231,000)6.70 EUR (2.80-14)

Biaya Transportasi di Paris

Biaya Transportasi merupakan aspek penting dari biaya hidup di Paris. Paris memiliki sistem transportasi publik yang efisien, seperti metro dan bus. 

Harga tiket satu kali perjalanan biasanya sekitar 1.90-2.40 EUR (Rp31.000-39.000). Harga tiket bulanan berkisar 70-100 EUR (Rp1.161.000-1.660.000), tergantung pada zona perjalanan.

Biaya Utilitas

Biaya utilitas termasuk listrik dan air, juga merupakan bagian penting dari biaya hidup di Paris. Biaya utilitas setiap wilayah bisa saja berbeda-beda serta penggunaan pribadi juga dapat mempengaruhi besaran biaya utilitas.

Merujuk dari situs hikersbay, berikut ini rincian rata-rata biaya utilitas di Paris.

Biaya (listrik, Penghangat Ruangan, air, sampah) untuk sebuah apartemen 85m 23,371,000 IDR (2,104,000-5,612,000)204 EUR (128-340)
min. 1 ponsel prabayar tarif lokal (tidak ada diskon atau rencana)3,100 IDR (825-4,900)0.19 EUR (0.05-0.30)
Internet (60 Mbps atau lebih, Unlimited Data, kabel ADSL)494,000 IDR (330,000-660,000)30 EUR (20-40)

Demikian informasi mengenai biaya hidup di Paris. Sebagai catatan, gaya hidup maupun profesi akan sangat berpengaruh pada jumlah yang harus dikeluarkan untuk tinggal di kota ini. Misalnya, biaya hidup di Paris untuk pekerja akan jelas berbeda dengan biaya hidup di Paris untuk mahasiswa.

Pun demikian dengan tujuan perjalanan. Jika berwisata, umumnya orang cenderung lebih leluasa untuk mengeluarkan uang.

Tertarik mengunjunginya?

Segera kemasi barang dan siap-siap bertualang di kota yang terkenal romantis itu!

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel