10 Laptop untuk Kerja Berat Terbaik, Bikin Tugas Jadi Enteng

10 Laptop untuk Kerja Berat Terbaik, Bikin Tugas Jadi Enteng

laptop untuk kerja berat terbaik

DAFTAR ISI

Kita pasti paham di dunia kerja yang kompetitif, memiliki laptop yang mumpuni bisa menghindarkan kita dari stres berlebihan. Sudah pekerjaannya susah, laptopnya lemot pula. Aduh!

Di sini, Sediksi akan mengupas beberapa laptop untuk kerja berat terbaik yang bisa membantu pekerjaanmu tanpa kendala lemot.

Pekerjaan seperti mengolah data dengan ribuan angka, programming, editing video, maupun membuat desain grafis tentu membutuhkan perangkat yang tangguh.

Beberapa rekomendasi laptop untuk kerja berat terbaik pilihan Sediksi ini sebagian besar juga digunakan oleh kru Sediksi untuk berkarya. Jadi, lewat artikel ini Sediksi akan berbagi pengalaman menggunakan sejumlah opsi laptop untuk kerja berat terbaik yang buat buka banyak program sekaligus jadi tak berasa menyebalkan.

Spesifikasi laptop yang kuat untuk kerja berat

Chipset:

  • Minimum: 6 Core – 8 Threads
  • Bagus: 8 Core – 12 Threads atau di atasnya

RAM:

  • Minimum: 8 GB DDR4/DDR5 3200 Ghz
  • Bagus: 16 GB DDR5

GPU:

  • Menyesuaikan kebutuhan. Jika pekerjaan membutuhkan prosesor grafik, sebaiknya memilih laptop yang dibekali dengan GPU tambahan

Storage:

  • Minimum: 256 GB SSD NVMe
  • Bagus: 512 GB SSD NVMe atau di atasnya

Layar:

  • Panel IPS
  • Resolusi HD/FHD 1920 x 1080

Berat:

  • Menyesuaikan kebutuhan. Jika membutuhkan laptop yang enak dibawa ke mana-mana, disarankan memilih laptop ringan yang beratnya di bawah 1,5 kg.

Spesifikasi di atas adalah tolok ukur laptop untuk kerja berat terbaik. Pasalnya, spesifikasi itu bakal menyuguhkan performa mumpuni dan enak dipakai kerja. Yuk cari tahu apa saja laptop untuk kerja yang bisa kamu pilih.

Rekomendasi laptop untuk kerja berat terbaik harga 10 juta ke atas

Macbook Air M1

Youtube Sediksi

MacBook Air M1 adalah perpaduan sempurna antara kekuatan dan portabilitas. Laptop ini cocok untuk pekerja kantoran yang pekerjaannya berkutat dengan program office, pemrograman, bahkan editing video ringan.

Membuka banyak software, maupun puluhan tab di browser bukan persoalan bagi Macbook Air M1. Baterainya juga termasuk sangat awet dan bisa bertahan lebih dari 8 jam. Pun demikian dengan layar monitor yang sangat cerah dan jernih. Di samping itu, laptop ini tipis dan ringan jadi cocok buat pekerja kantoran yang sering bepergian.

Laptop produksi Apple ini menawarkan performa yang luar biasa, membuatnya menjadi pilihan yang sempurna untuk profesional kreatif, pelajar, dan siapa saja di antaranya.

Spesifikasi Macbook Air M1

  • Chipset: Apple M1 chip dengan CPU 8-core
  • GPU: Tersedia dalam varian 7-core atau 8-core.
  • RAM: 8 GB (bisa diupgrade jadi 16 GB)
  • Storage: SSD 256 GB (Ada opsi 512 GB, 1 TB dan 2 TB)
  • Layar: 13,3 inch, panel IPS, resolusi 2560 x 1600
  • Sistem operasi: MacOS Ventura
  • Berat: 1,29 kg

Harga Macbook Air M1

Berkisar antara Rp10,5 – Rp12,5 juta bergantung pada spesifikasi yang dipilih.

MSI Cyborg 15 A12UCX

Youtube Sediksi

MSI Cyborg 15 A12UCX adalah laptop gaming yang menawarkan kombinasi performa dan desain yang menarik. Laptop gaming 11 jutaan ini merupakan opsi yang tepat jika kamu ingin memiliki laptop yang tangguh buat kerja berat, dan bisa buat main game AAA sekalipun.

Soal performa, laptop gaming ini jelas akan menunjang banyak kebutuhanmu sebagai seorang profesional, maupun gamer kasual. Pekerjaan memroses data, desain grafis, editing video bisa tercukupi.

Desain body dominan hitam, strip, dan backlit warna biru memperkuat kesan robotik, futuristik, dan cyberpunk. Kendati demikian, laptop gaming secara umum punya bobot yang lumayan, dan performa apik seringkali membutuhkan daya baterai besar dan lebih boros daya.

Spesifikasi MSI Cyborg 15 A12UCX

  • Chipset: Intel i5 12450H (8 Core – 12 Threads)
  • GPU: NVIDIA® GeForce RTXâ„¢ 2050 Laptop GPU, 4GB GDDR6 (Ada opsi RTX 4050)
  • RAM: DDR5 16 GB dual channel (Max 64GB DDR5-4800)
  • Storage: 1x M.2 SSD slot (NVMe PCIe Gen4)
  • Layar: 15.6″ FHD (1920×1080), 144Hz, IPS-Level
  • Sistem Operasi: Windows 11 Home (Bundling Office Home and Student 2021)
  • Berat: 1,98 kg

Harga MSI Cyborg 15 A12UCX

  • Sekitar Rp11-13 jutaan

Rekomendasi laptop untuk kerja berat terbaik harga di bawah 10 juta

Advan Workplus

Youtube Sediksi

Laptop budget yang satu ini punya spesifikasi yang kelewat bagus untuk harganya, loh! Bahkan, di harga sekitar 7 jutaan, sudah ada fitur biometric. Kalau kamu tipe orang yang suka dengan spek luar biasa, Advan Workplus rupanya akan cocok buatmu.

Laptop ini menggunakan material polikarbonat, sehingga tak terlalu berat meski juga jadi tidak begitu kokoh. Kendati demikian, jika dilihat dari apa yang mereka tawarkan rupanya perlu dimaklumi.

Advan Workplus menawarkan kombinasi kinerja yang cepat dan desain yang ringkas, cocok untuk meningkatkan produktivitas dalam lingkungan kerja dan pendidikan, maupun pekerjaan yang butuh banyak mengetik. Laptop ini cocok banget buat yang punya budget pas-pasan tapi ingin performa menawan.

Spesifikasi Advan Workplus

  • Chipset: AMD Ryzen 5 6600H (6 Core – 12 Threads)
  • GPU: AMD Radeon 660M (6 Core – VRAM 512 MB)
  • RAM: 16 GB LPDDR5 6400 MHz Dual Channel Onboard
  • Storage: 512 GB SSD M.2 NVMe PCIe (Ada slot tambahan)
  • Layar: 14 inch IPS, resolusi WUXGA 1920×1200
  • Sistem Operasi: Windows 11
  • Berat: 1,4 kg

Harga Advan Workplus

  • Sekitar Rp6-7 jutaan

Infinix INBook X1 Pro

Youtube Sediksi

Infinix INBook X1 Pro adalah laptop pertama yang diperkenalkan oleh Infinix. Meskipun berada di kategori budget, laptop ini menawarkan kualitas yang lebih baik daripada yang diperkirakan.

Spesifikasi cukup mumpuni di kelas harga 7 jutaan dan cakepnya menggunakan material logam. Desain ringkas dan tipis membuat INBook X1 Pro enak dibawa ke mana-mana.

Dilihat dari spesifikasinya, laptop budget ini cocok untuk kerja berat tapi tidak berlebihan. Bisa saja digunakan untuk desain grafis, editing video, atau main game, tetapi perlu menyadari kemungkinan tidak nyaman. Namun, untuk pekerjaan kantoran yang berkaitan dengan banyak dokumen, atau excel/spreadsheet jelas bisa diandalkan.

Spesifikasi Infinix INBook X1 Pro

  • Chipset: Intel Core i3-1005G1 hingga Intel Core i7-1065G7
  • GPU: Intel Iris Plus Graphics (Syarat RAM wajib dual channel)
  • RAM: 16GB LPDDR4X 3200 MHz.
  • Storage: 256GB SSD hingga 512GB SSD
  • Layar: 14 inch Full HD (1920 x 1080), panel IPS
  • Sistem Operasi: Windows 11
  • Berat: 1,48 kg

Harga Infinix INBook X1 Pro

  • Sekitar Rp6,5-8,5 jutaan bergantung spesifikasi

Opsi lain dengan spesifikasi sesuai untuk kerja berat

  • ASUS Vivobook 14X M1403QA (Rp7,5-9 jutaan)
  • MSI Modern 14 B5M (Rp8-9 jutaan)
  • HP 14s DQ4016TU (Rp7-8 jutaan)
  • Lenovo Ideapad Slim 3 (Rp8 jutaan)
  • Laptop Dell Latitude 13 3320 – i5 1145G7 (Rp7-8 jutaan)
  • Acer Aspire 5 Slim (Rp8-9 jutaan)

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan
notix-artikel-retargeting-pixel