Punya Karir Cemerlang, Ternyata Ini Dia Pekerjaan Calon Suami BCL

Punya Karir Cemerlang, Ternyata Ini Dia Pekerjaan Calon Suami BCL

pekerjaan calon suami bcl

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Semenjak berita pernikahannya dengan Bunga Citra Lestari (BCL) beredar, banyak orang mulai bertanya-tanya siapakah sebetulnya sosok dari Tiko Aryawardhana. Mulai dari kehidupan pribadi hingga latar belakangnya, ternyata pekerjaan calon suami BCL ini juga banyak membuat masyarakat penasaran.

Beberapa waktu lalu, publik dibuat kaget dengan pemberitaan bahwa BCL akan menikah kembali setelah empat tahun menjanda. Pemberitaan tersebut sontak membuat orang mulai bertanya-tanya, siapakah sosok dari calon suami yang telah berhasil menaklukkan hati dari pelantun lagu “Jangan Gila” itu. 

Akan menikah di Bali awal Desember mendatang, Tiko sebagai calon BCL menjadi perbincangan hangat publik. Bukan berasal dari kalangan sesama public figure, membuat banyak netizen sangat penasaran dengan siapakah sosok dia sebenarnya.

Banyak netizen yang mulai mencari tahu mulai dari profil, latar belakang hingga kariernya. Kira-kira apa ya pekerjaan calon suami BCL?

Lulusan dari Almamater Bergengsi 

Berdasarkan informasi yang di cantumkan di akun Linkedin-nya, calon suami BCL alias Tiko Aryawardhana merupakan lulusan dari salah satu SMA bergengsi di Kota Jakarta. Sekolah tersebut yakni SMA 3 Jakarta, yang dikenal banyak melahirkan alumni yang sukses. 

Setelah lulus dari SMA tersebut, Tiko melanjutkan pendidikannya di salah satu Universitas Swasta top di Indonesia, yakni Universitas Trisakti. Pada jenjang kuliah ini Ia mengambil studi dengan jurusan Ekonomi. Terhitung enam tahun Tiko menghabiskan masa studinya, mulai dari tahun 1999 hingga lulus pada 2005.

Walaupun tidak ada informasi pasti bagaimana Ia dan BCL bisa berkenalan, ternyata berdasarkan informasi mereka berdua tercatat berasal dari almamater yang sama yakni Universitas Trisakti.

Pekerjaan calon suami BCL

Seorang Pegawai Perbankan di Berbagai Perusahaan Ternama 

Lulus sebagai sarjana ekonomi di Universitas Trisakti, sepak terjang pekerjaan yang dimiliki Tiko juga tidak kalah mentereng. Berdasarkan informasi yang tercantum melalui profil Linkedin miliknya, Tiko ternyata banyak bergelut di bidang perbankan.

Setelah lulus kuliah, di tahun 2006 Tiko memulai karirnya sebagai Consumer Banking Global Market di sebuah perusahaan perbankan bernama Standard Chartered Bank Indonesia. Karir ini ditempuhnya kurang lebih selama tiga tahun tiga bulan. 

Selanjutnya mulai dari 2009 hingga 2012, kurang lebih tiga tahun dua bulan. Tiko melebarkan sayapnya dengan berkarier di perusahaan perbankan bernama Citi. Di perusahaan tersebut Ia berada di posisi sebagai Corporate Sales and Structuring. 

Tidak hanya di ranah nasional, ternyata Ia juga pernah bekerja di perusahaan internasional. Pada tahun 2012 lalu, Ia memulai karir di dunia perbankan internasional, dengan menjadi bankir di Deutsche Bank. 

Kali ini ia menjabat posisi sebagai Corporate Treasury Sales, dengan memiliki fokus pada Corporate Finance. Bekerja di bank yang memiliki kantor berpusat di Inggris, karir ini sayangnya hanya bertahan selama satu tahun tiga bulan. 

Kemudian pada tahun 2019, Tiko kembali melanjutkan karirnya di sebuah perusahaan bank ternama yakni Standard Chartered Bank. Menjabat posisi sebagai Capital Market and Solution, pekerjaan yang dijalankannya ini memiliki fokus pada valuta asing, pendapatan tetap dan derivatif. Berdasarkan info terakhir, karif inilah yang masih berlanjut dan digeluti hingga saat ini.

Pemilik Media Rekaman Musik 

Selain memiliki sepak terjang di dunia perbankan yang cemerlang. Ternyata Tiko juga memiliki beragam minat dan hobi, yang salah satunya menjadi bisnis yang dijalankannya.

Melalui laman instagramnya yaitu @Tikotiki, tertulis di Bio selain tertulis sebagai banker, Tiko terlihat memiliki minat dan hobi yang cukup beragam. Terlukis bahwa Ia memiliki minat pada dunia olahraga. Mulai dari olahraga basket, ternyata ia juga menyukai aktivitas bersepeda untuk bepergian.  

Tidak hanya memiliki minat pada dunia olahraga, ternyata Tiko juga memiliki minat pada dunia musik dan rekaman. Dilihat dari akun mixcloud.com, Tiko ternyata merupakan pendiri dari Bombshell Records. Berdasarkan informasi, Bombshell Records merupakan sebuah perusahan media rekaman musik yang berlokasi di Kota Jakarta. 

Sayangnya belum ada informasi pasti yang menyebutkan total kekayaan yang dimiliki oleh calon suami dari BCL ini, tapi jika dilihat dari perjalanan karirnya yang cemerlang pasti sudah tidak diragukan. Gimana, udah gak penasaran lagi kan sekarang?

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel