Sediksi.com – Ajang pemberian penghargaan untuk para insan terbaik lapangan hijau bertajuk Ballon d’Or akan kembali diadakan pada tahun ini. Pasca dirilisnya daftar para calon peraih penghargaan (shortlist), prediksi pemenang Ballon d’Or 2023 sudah mulai bermunculan.
Di cabang sepak bola laki-laki, nama-nama seperti Lionel Messi, Erling Haaland, Kylian Mbappe, dan Kevin de Bruyne mengisi daftar teratas calon pemenang. Lalu, siapa kira-kira yang akan membawa pulang penghargaan bola emas ini pada 30 Oktober nanti?
Berikut prediksi pemenang Ballon d’Or 2023 beserta nama-nama yang kemungkinan akan mengisi 10 besar hasil voting pemilihan pemain terbaik dunia ini.
Prediksi 10 Besar Ballon d’Or 2023
10. Karim Benzema (Al-Ittihad/Prancis)

Pemenang Ballon d’Or 2022 ini berhasil menacatatkan total 31 gol dan 6 assis di semua kompetisi musim lalu. Benzema juga membantu Real Madrid memenangi Copa del Rey, Piala Dunia Antar Klub, dan Piala Super Eropa.
Sayangnya, ia gagal membawa klubnya menjuarai La Liga dan menembus final Liga Champions seperti pada 2021/22.
9. Julian Alvarez (Manchester City/Argentina)
Di usia yang baru menginjak 23 tahun, Alvarez sudah memenangkan semua trofi paling prestis di dunia sepak bola profesional. Musim lalu, ia memenangkan 4 trofi bergengsi sekaligus bersama Manchester City dan timnas Argentina.
8. Victor Osimhen (Napoli/Nigeria)

Penyerang asal Nigeria ini mencatatkan musim terbaiknya di 2022/23. Ia berhasil menorehkan total 31 gol untuk Napoli dan membawa klub asal Naples tersebut meraih gelar scudetto pertamanya dalam 33 tahun terakhir.
7. Rodri (Manchester City/Spanyol)

Rodrigo Hernandez Cascante menjadi sosok tak tergantikan pada lini tengah The Citizen musim lalu. Ia tampil sebanyak 56 kali bagi Manchester City di semua kompetisi serta mencetak gol kemenangan di final Liga Champions yang berhasil mengunci gelar treble City.
Disebut-sebut sebagai gelandang bertahan terbaik dunia saat ini, nama Rodri layak untuk masuk ke dalam perbincangan prediksi pemenang Ballon d’Or 2023.
6. Vinicius Jr (Real Madrid/Brazil)

Musim 2022/23 bisa dibilang merupakan musim terbaik Vini sejauh ini. Ia mencatatkan total 25 gol dan 26 assis bagi klub dan negara. Sayangnya, performa pemain berusia 23 tahun ini tidak berbanding lurus dengan pencapaian Los Blancos musim lalu.
Walaupun peluang Vini dalam prediksi pemenang Ballon d’Or 2023 ini terbilang kecil, tapi ia punya potensi besar untuk meraih penghargaan ini di masa mendatang.
5. Ilkay Gundogan (Barcelona/Jerman)

Gundogan merupakan salah satu sosok terpenting dalam skuad City yang meraih treble winners. Peran penting yang ia bawa tidak hanya ditunjukkan lewat konsistensi performa serta kepemimpinannya di atas lapangan musim lalu.
Pemain timnas Jerman ini juga sukses mencetak gol-gol krusial yang berujung pada keberhasilan klubnya mengunci gelar Premier League dan FA Cup.
4. Kevin de Bruyne (Manchester City/Belgia)

Pemain yang menjadi otak serangan City dalam beberapa tahun terakhir ini berhasil menorehkan total fantastis 32 assis di 2022/23. Kualitas KDB memang sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.
Sehingga, tidak mengherankan jika nama pemain berusia 32 tahun ini wajib berada di jajaran teratas pemain terbaik dunia.
3. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain/Prancis)

Kylian Mbappe tampil memukau di musim 2022/23. Ia berhasil membukukan total 55 gol dan 14 assis di semua kompetisi serta menjadi pencetak gol terbanyak Piala Dunia 2022. Pemain berusia 24 tahun ini juga membantu klubnya, PSG, kembali menjuarai Ligue 1.
Meskipun juga tampil gemilang di final Piala Dunia, peluang bintang PSG ini nampaknya masih lebih kecil dibanding 2 nama selanjutnya, terutama karena kegagalan Prancis membawa pulang trofi serta pencapaian buruk PSG di Liga Champions.
2. Erling Haaland (Manchester City/Norwegia)

Pemain yang paling mencuri perhatian publik sepak bola musim lalu ini berhasil menorehkan total 56 gol di semua kompetisi serta menjadi sosok kunci dalam raihan treble winner Manchester City.
Prediksi pemenang Ballon d’Or 2023 dari beberapa laman taruhan memunculkan nama pencetak gol terbanyak Premier League dalam satu musim ini sebagai salah satu kandidat terkuat. Nama Haaland diprediksi akan bersaing ketat dengan Messi sebagai penerima penghargaan bola emas tahun ini.
1. Lionel Messi (Inter Miami/Argentina)

Berbagai media serta laman taruhan menjagokan pemain berusia 36 tahun ini pada prediksi pemenang Ballon d’Or 2023 mereka. Messi memang tampil sebagai sosok terpenting dalam keberhasilan timnas Argentina merengkuh trofi Piala Dunia 2022.
Meskipun di level klub ia tidak sementereng beberapa nama lainnya dalam daftar ini, namun pencapaian di Qatar tersebut kemungkinan besar sudah cukup untuk membuat La Pulga mengamankan Ballon d’Or ke-8 di sepanjang karirnya yang gemilang.
Prediksi Pemenang Ballon d’Or 2023
Versi bet365
Lionel Messi (1/6)
Erling Haaland (7/2)
Kevin de Bruyne, Vinicius Jr, Rodri (50/1)
Versi bettingodds
Lionel Messi (1/6)
Erling Haaland (9/2)
Kevin de Bruyne, Vinicius Jr, Rodri (80/1)
Versi betfair
Lionel Messi (1/14)
Erling Haaland (13/2)
Kylian Mbappe, Kevin de Bruyne, Vinicius Jr (80/1)
Baca Juga: Sponsor Utama Jersey Klub Liga Inggris 2023/24: Dari Brand Ternama Sampai Situs Judi Online
Demikian ulasan mengenai prediksi pemenang Ballon d’Or 2023. Lionel Messi dijagokan kuat akan membawa pulang penghargaan bola emas tahun ini. Menyusul ketat di belakangnya ada sosok mesin pencetak gol City, Erling Haaland.
Peluang nama-nama lain di belakang kedua pemain tersebut terbilang sangat kecil, meskipun juga tidak dapat dikatakan mustahil.
Siapa kira-kira yang akan dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia 2023?