Cara Mendaftar dan Syarat Beasiswa MEXT, Kuliah Gratis di Jepang!

Cara Mendaftar dan Syarat Beasiswa MEXT, Kuliah Gratis di Jepang!

Syarat Beasiswa MEXT

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Jepang memang dikenal sebagai negara maju yang mempunyai sistem pendidikan berkualitas tinggi. Tidak heran jika ada banyak mahasiswa asing yang ingin menimba ilmu di Negeri Matahari Terbit ini. Kabar baiknya ada berbagai beasiswa yang memungkinkan kamu untuk bisa kuliah gratis di Jepang.

Salah satunya adalah beasiswa MEXT yang disediakan oleh pemerintah Jepang. Adapun beberapa syarat beasiswa MEXT yang wajib kamu penuhi untuk bisa mendapatkan berbagai keunggulannya, termasuk biaya kuliah hingga biaya hidup.

Jika kamu tertarik untuk mendaftar sebagai penerima beasiswa bergengsi ini, maka ketahui terlebih dahulu apa saja syarat hingga cara mendaftar yang akan dijelaskan pada pembahasan berikut. Yuk simak!

Syarat Beasiswa MEXT

Syarat Beasiswa MEXT
Pexels / Bagus Pangestu

Beasiswa MEXT atau Monbukagakusho membuka peluang besar untuk kamu yang ingin kuliah di Jepang secara gratis dan mendapatkan gaji bulanan. Beasiswa ini didanai penuh oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Ilmu Pengetahuan, dan Teknologi Jepang. MEXT ditujukan bagi mahasiswa yang ingin untuk melanjutkan S1, S2, dan S3 di universitas-universitas di Jepang

Namun, ada beberapa persyaratan yang wajib untuk dipenuhi, baik itu terkait usia maksimal, nilai, hingga kemampuan bahasa. Berikut ini adalah daftar persyaratannya, antara lain:

  • Mempunyai ijazah lulus SMA/SMK sederajat untuk sarjana, S1 dan S2 untuk pascasarjana.
  • Usia maksimal program sarjana 24 tahun dan 34 tahun untuk pascasarjana terhitung sejak tanggal 1 April.
  • Nilai semester 1-5 minimal 84 untuk mata pelajaran Matematika, Bahasa Inggris, dan Kimia untuk jurusan IPA.
  • IPK akhir jenjang pendidikan sebelumnya minimal 3,2 untuk pascasarjana.
  • Memilih bidang studi yang sama dengan rumpun ilmu bidang studi di jenjang pendidikan sebelumnya.
  • Pelamar bisa memilih minimal 1 dan maksimal 3 bidang studi.
  • Melampirkan salah satu sertifikat kemampuan bahasa Inggris atau bahasa Jepang, seperti TOEFL-PBT/ITP skor minimal 543, TOEFL-iBT minimal 72, IELTS minimal 5.5, TOEIC S&W minimal 310, TOEIC L&R minimal 785, dan Japanese Language Proficiency Test (JLPT) minimal level 2/ N2.
  • Menyertakan dokumen surat rekomendasi dari rektor, dekan, ketua jurusan, atau dosen universitas jenjang pendidikan terakhir. Kamu bisa pilih salah satu saja.
  • Portofolio hasil karya bagi yang mengambil bidang seni dan desain.
  • J-Tes minimal level D-E (500 poin).
  • NAT-Test minimal level 3.
  • EJU tes Bahasa Jepang minimal 240 poin.
  • Bersedia untuk belajar bahasa Jepang bagi yang belum lancar berbahasa Jepang sebagai syarat beasiswa MEXT.
  • Sehat secara jasmani maupun rohani. Pelamar tidak diperkenankan hamil selama proses seleksi hingga keberangkatan ke Jepang.

Cara Mendaftar Beasiswa MEXT

Syarat Beasiswa MEXT
Pexels / Evgeny Tchebotarev

Jika sudah tahu apa saja syarat beasiswa MEXT, kini kamu hanya perlu melakukan pendaftaran untuk bisa mendapatkan berbagai keuntungannya. Beberapa keuntungan itu, termasuk biaya kuliah ditanggung sepenuhnya, mendapatkan tunjangan hidup, tiket pesawat pulang pergi Indonesia – Jepang, bebas pengurusan visa pelajar, hingga asrama di beberapa universitas.

Adapun berikut ini adalah tahapan atau cara mendaftar beasiswa MEXT yang bisa dilakukan secara online, yaitu:

  • Hanya pelamar yang memenuhi syarat beasiswa MEXT saja yang bisa mendaftar.
  • Lakukan registrasi secara online di website resmi daftar.beasiswamext.com.
  • Setelah selesai mengisi beberapa kolom yang disediakan, kamu akan mendapatkan email konfigurasi. Cetak email tersebut dan simpan nomor ujian yang sudah diberikan. Jika belum mendapatkan email selama 5 menit, kamu bisa cek pada bagian spam atau hubungi email [email protected].
  • Selanjutnya, lengkapi beberapa syarat beasiswa MEXT berupa dokumen yang diminta sesuai instruksi. Kumpulkan dokumen tersebut secara urut dan masukkan ke dalam amplop berukuran cukup besar.
  • Tuliskan “Gakubu 2024_nomor ujian pada bagian kanan atas amplop.
  • Kirimkan berkas tersebut ke Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan), Kedutaan Besar Jepang di Jalan M.H. Thamrin No. 24 Jakarta 10350.
  • Kamu bisa mengirimkannya sendiri atau menggunakan jasa pengiriman selain ojek online. Berkas bisa tetap diterima di luar jam kerja Kedutaan Besar Jepang, seperti hari Sabtu dan Minggu. Hanya dokumen lengkap saja yang akan diproses dan dokumen yang sudah dikirim tidak bisa dikembalikan dengan alasan apapun.

Jadi, apa saja syarat beasiswa MEXT yang sudah bisa kamu penuhi?

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel