Intip Kunci Jawabannya, Alasan Melamar Pekerjaan Bagi Fresh Graduate

Intip Kunci Jawabannya, Alasan Melamar Pekerjaan Bagi Fresh Graduate

Alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Pengalaman pertama kali kerja merupakan saat-saat yang ditunggu bagi fresh graduate. Betapa gelisahnya kita menunggu panggilan interview, dan ternyata CV kita tembus dong.

Tapi tunggu dulu, saat interview, ada pertanyaan seputar “kenapa kami harus menerima Anda?” dan itu bisa menjadi jebakan loh. dan jika kita tidak berhati-hati dalam menjawab alasan melamar kerja bagi fresh graduate, bisa-bisa pekerjaan impian kita melayang tuh.

Karena itu, ada beberapa alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate yang harus dipersiapkan agar jawaban kita tidak menjadi bumerang.

Dalam hal menjawab pertanyaan tersebut, supaya terlihat menonjol di antara kandidat lain, lantas ikuti terus artikel ini karena kita akan mengulas tips menjawab pertanyaan jebakan tersebut. Tentu saja, tips ini bisa jadi inspirasi bagi kamu, dan kamu harus memodifikasinya sesuai dengan kebutuhan.

Alasan Melamar Pekerjaan bagi Fresh Graduate

Perlu diketahui bahwa seorang HRD atau recruiter menanyakan perihal tersebut tidak semata-mata untuk mengetahui alasan kamu bekerja saja, melainkan dari alasan tersebut HRD juga mendapatkan gambaran lain tentang diri kamu.

Di sisi lain, perusahaan akan mengetahui ekspetasi dan tujuan setiap kandidat yang berkaitan dengan perusahaan itu sendiri.

Jawaban kamu akan mencerminkan nilai kamu dan hal itu dapat sebagai pertimbangan diterima atau tidaknya diri kamu. Bisa diartikan bahwa HRD ingin menguji kandidat dengan pertanyaan yang terlihat sederhana namun berarti bagi perusahaan.

Karena itu lah, selain kamu harus berhati-hati dalam menjawabnya, kamu juga harus menampakkan antusiasme dalam setiap kata dan tetap menjaga kesopanan. Simak beberapa pertanyaan soal alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate beserta kunci jawabannya berikut.

Pahami Jawaban atas “Ceritakan Sedikit tentang Diri Kamu”

Sebenarnya kamu sudah menuliskan sedikit tentang diri kamu di resume atau CV. Apakah mereka tidak membacanya? Tentu sudah. Buktinya kamu bisa lolos sampai tahap wawancara kan?

Dikutip dari Althr, banyak pewawancara lebih suka mendengarnya langsung dari kamu ketika sedang menjalani prosesi interview. Salah satu alasannya, mereka ingin jawaban verbal soal alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate.

Hal yang penting untuk diingat dalam aspek ini ialah perbedaan antara “menceritakan diri kamu” dengan “kenapa kamu menginginkan pekerjaan ini”. Kedua hal ini tidak boleh dijawab dengan cara yang sama. Tentu saja, kalimatnya pun juga akan berbeda.

Menjawab pertanyaan “ceritakan tentang diri kamu” harus melontarkan hal yang berkaitan dengan pengalaman dan keterampilan kamu, serta relevansi dengan pekerjaan yang dilamar.

Sedangkan, dari pertanyaan “kenapa kamu menginginkan pekerjaan ini” HRD menginginkan hal yang lebih besar, dan tentu saja hal tersebut berkaitan dengan apa yang harus kamu lakukan terhadap pekerjaan ini kelak jika kamu diterima.

Contoh ceritakan diri kamu bagi fresh graduate:

“Selama saya kuliah 4 tahun lamanya, 2 tahun saya habiskan untuk melakukan berbagai kursus daring maupun kursus secara langsung. Diantara kursus yang pernah saya jalani ialah marketing dalam negeri dan marketing luar negeri.”

“Selain itu, saya sudah mengantongi sertifikat magang di perusahaan X saya telah mempraktikkan ketrampilan marketing yang sebelumnya sudah dipelajari dan juga mendapatkan pelajaran baru. Saya ingin memanfaatkan kualifikasi akademik serta semua ketrampilan itu untuk bekerja di perusahaan ini.”

Jelaskan apa yang Hendak Kamu Lakukan untuk Perusahaan

Sebelum menjelaskan keinginan kamu untuk bekerja di perusahaan ini, alangkah baik jika kamu lebih mendahulukan penjelasan “tentang apa yang hendak kamu lakukan untuk perusahaan” dan “apa yang didapatkan perusahaan setelah mempekerjakan kamu.”

Perspektif pertanyaannya begini loh: “apa yang dapat kamu tawarkan kepada perusahaan?”

Nah, sudah dapat gambaran kan tentang bagaimana harus menjawabnya. Sekarang, bayangkan jika kamu sudah bekerja di perusahaan yang kamu impikan. Apa yang hendak kamu lakukan? Apakah ada ide yang akan memudahkan urusan kamu dan berguna bagi perusahaan.

Hal itu perlu disiapkan. Pasalnya, pada saat kamu duduk menghadap pewawancara, kamu jelas tak mungkin datang tanpa bekal dong. HRD ingin menilai alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate cocok dengan apa yang perusahaan butuhkan.

Jelaskan apa yang kamu miliki, keahlian atau ketrampilan, dan berikan ide yang sebelumnya kamu pikirkan tentang bagaimana kamu hendak bekerja dan kontribusi apa yang didapat perusahaan.

Ceritakan Ekspetasi dan Keinginan Kamu untuk Bekerja di Perusahaan

Berikutnya, kita masuk ke dalam pertanyaan “kenapa kamu menginginkan pekerjaan ini?” Ini adalah pertanyaan yang tidak akan pernah terlewat dari pewawancara. Karena itu, kamu juga tidak boleh sekali pun melewatkan jawaban atas pertanyaan ini.

Jawaban yang diinginkan perusahaan tentu saja yang orisinil dan relevan dengan pekerjaan yang dilamar. Jadi, sebaiknya kamu harus meriset pekerjaan yang lamar terlebih dahulu.

Katakan dengan terus terang tentang rasa suka kamu terhadap perusahaan ini, dan bagaimana lowongan kerja di perusahaan ini begitu memikat diri kamu. apabila ada kesamaan suatu hal tentang diri kamu dengan perusahaan tersebut, itu bisa juga sebagai pendukung.

Contoh:

“Semua orang tahu, dan data juga mencatat bahwa perusahaan ini merupakan perusahaan yang pertama kali memproduksi makanan ringan tanpa menggunakan kemasan plastik. Hal itu sejalan dengan visi saya, yang ingin tetap menjalankan produksi namun juga memperhatikan kerusakan lingkungan.”

Demikian informasi tentang alasan melamar pekerjaan bagi fresh graduate. Kami selalu berharap yang terbaik bagi kamu dan semoga, dengan tips yang kita berikan, kamu bisa mendapat pekerjaan pertama kamu.

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel