Sediksi.com| Kanada merupakan salah satu negara yang disukai para perantau untuk mencari nafkah. Selain negaranya sangat indah dan modern, jenis pekerjaan di Kanada juga cukup beragam sehingga dapat dijadikan pilihan.
Tentu saja yang disukai saat bekerja di Kanada ada banyak sekali, salah satunya adalah gajinya yang cukup besar. Ditambah lagi Kanada merupakan negara yang sangat terbuka menerima kaum imigran lengkap dengan keragaman budaya yang dibawa.
6 Jenis Pekerjaan di Kanada Ini Dapat Dijadikan Peluang
Selain terbuka terhadap imigran, pemandangan yang indah dan pendidikan yang maju Kanada juga sangat recomended untuk dijadikan tempat bekerja. Negara ini memiliki banyak kebijakan untuk memastikan kesejahteraan karyawan, contohnya adalah asuransi kesehatan gratis dan cuti wajib.
Kalau Anda berminat untuk bekerja di negara ini dalam waktu dekat dan masih belum tahu bidang apa yang ingin ditekuni, maka dapat membaca ulasan di bawah ini. Beragam jenis pekerjaan di Kanada ini yang paling banyak dibutuhkan berdasarkan berbagai website imigrasi Kanada.
Perawat
Jenis pekerjaan yang pertama adalah perawat. Negara ini sangat membutuhkannya karena kekurangan tenaga medis perawat ini. Namun tentu saja untuk mendapatkan pekerjaan sebagai perawat harus mendapatkan status Registered Nurse.
Status ini dapat diartikan sebagai perawat bersertifikat yang artinya sudah memenuhi standar Kanada. Sehingga sebelum memutuskan untuk bekerja sebagai perawat di Kanada, maka harus mengambil standarisasi yang menjadi persyaratannya.
Oleh karena itu ketika Anda memiliki keahlian sebagai perawat dan ingin merantau ke Kanada maka peluangnya akan terbuka. Kumpulkan informasi sebanyak mungkin sebelum berangkat sehingga pekerjaan Anda menjadi lancar dan lebih mudah.
Sales atau Asuransi
Jenis pekerjaan di Kanada selanjutnya yang peluangnya cukup banyak adalah sales asuransi yang tentunya sangat cocok untuk Anda yang mempunyai kemampuan bahasa Inggris yang cas cis cus. Banyak sekali pekerjaan sales yang tersedia misalnya sales di berbagai bidang pekerjaan dan sales asuransi.
Masalahnya di bidang pekerjaan sales ini adalah sulitnya mendapatkan customer. Karena customer di Kanada cukup sulit, hal ini disebabkan karena orang-orang di Kanada tidak mudah terbujuk oleh kata-kata dan rayuan sales.
Kemudian untuk menjadi sales di Kanada, Anda harus benar-benar datang dari satu rumah ke rumah lain dengan rajin. Misalnya untuk menawarkan produk TV Cable ataupun TV berlangganan dan berbagai produk yang lainnya. Termasuk pekerjaan yang cukup berat terutama pada musim dingin yang membeku.
Resepsionis
Kemudian untuk Anda yang senang memiliki pekerjaan dengan menangani banyak orang maka pekerjaan yang paling cocok adalah menjadi resepsionis. Karena termasuk salah satu jenis pekerjaan di Kanada yang masih memiliki peluang luas.
Pada umumnya menjadi resepsionis di Kanada pekerjaannya tidak hanya mengangkat telpon saja. Namun juga harus mempunyai kemampuan yang multi-tasking, karena harus mengerjakan pekerjaan administratif.
Biasanya resepsionis harus fasih berbahasa Inggris bahkan Perancis. Karena di Kanada, dua bahasa itu adalah keharusan jika ingin menjadi Resepsionis.
Tenaga Kerja Kasar
Tenaga kerja kasar, merupakan salah satu bidang pekerjaan yang sebenarnya banyak dibutuhkan di Kanada. Contohnya adalah bekerja di perkebunan atau menjadi pekerja serabutan dalam kehidupan sehari-hari. Untuk mencoba di sektor ini tentu saja harus memiliki badan yang sehat dan kuat.
Kebanyakan pekerja dengan badan yang kuat seperti ini berasal dari Eropa Timur yang mempunyai postur besar seperti India. Pada beberapa iklan lowongan pekerjaan kasar ini biasanya mencantumkan tinggi badan minimum yang dimiliki.
Bahkan, untuk setiap pekerja yang datang ke rumah seperti tukang listrik, atau petugas reparasi untuk telpon rusak dan sebagainya harus tinggi. Sehingga, ketika Anda memiliki postur yang pendek tidak perlu melamar di bagian ini.
Supir
Jenis pekerjaan di Kanada lainnya yang cukup menjanjikan adalah menjadi supir Uber maupun layanan online lainnya. Pekerjaan ini sangat dibutuhkan di kota-kota besar seperti di Toronto yang kehidupannya cukup sibuk.
Selain layanan online, menjadi sopir truk juga sangat menjanjikan di negara ini, namun truk di Kanada sangat besar dan panjang. Bahkan jumlah ban truknya bisa mencapai 20 saking besarnya truk tersebut, sehingga harus yang benar-benar berpengalaman dalam mengemudikannya.
Bidang IT
Bagaimana kalau tidak mempunyai berbagai skill diatas, jangan khawatir masih ada peluang untuk bekerja di Kanada, yakni di bidang IT. Seiring dengan kemajuan zaman, teknologi yang semakin hari terus berkembang membuat peluang ahli IT terus terbuka.
Profesi insinyur dan desainer perangkat lunak ini pada umumnya merupakan lulusan S1 jurusan Ilmu Komputer, Rekayasa Perangkat Lunak atau Teknologi Informatika. Namun untuk posisi tertentu terkadang juga membutuhkan sarjana S2.
Sebenarnya masih cukup banyak peluang untuk bekerja di Kanada karena banyaknya jenis pekerjaan di Kanada. Contohnya adalah apoteker, insinyur penerbangan, psikolog, ahli optik, ahli terapi okupasi dan fisioterapi, asisten dokter hewan dsb.