7 Pesan dan Kesan untuk Kakak Pendamping Ospek, Berisi Pujian dan Kritik!

7 Pesan dan Kesan untuk Kakak Pendamping Ospek, Berisi Pujian dan Kritik!

Pesan dan Kesan untuk Kakak Pendamping Ospek

DAFTAR ISI

Sediksi.comMahasiswa baru tengah disibukkan dengan berbagai kegiatan terkait Masa Pengenalan Lingkungan Kampus atau juga dikenal dengan sebutan “Ospek”.

Barangkali nama agenda ospek berbeda di tiap kampus, maka dalam contoh pesan dan kesan untuk kakak pendamping ospek, kamu boleh mengganti “ospek” sesuai dengan nama agenda di kampusmu.

Selama kegiatan ospek, biasanya mereka akan didampingi oleh kakak-kakak pendamping atau para senior.

Kegiatan ospek ini juga akan ditutup dengan pemberian pesan dan kesan untuk kakak pendamping ospek kuliah. Hal ini dilakukan sebagai wujud penghargaan kepada para senior yang sudah berkontribusi sebagai kakak pendamping sekaligus wujud intropeksi bagi mereka selama kegiatan ospek berlangsung.

Mahasiswa baru juga perlu tau, kalau pesan dan kesan memiliki artian yang berbeda. Pesan memiliki arti harapan yang ditujukan kepada panitia atau kakak pendamping ospek. Sementara, kesan lebih berisi tentang makna dan perasaanmu ketika mengikuti kegiatan ospek di perguruan tinggi tersebut.

Berikut ini ada beberapa contoh pesan dan kesan untuk kakak pendamping yang bisa kamu jadikan rujukan.

Pesan dan Kesan untuk Kakak Pendamping Ospek

7 Pesan dan Kesan untuk Kakak Pendamping Ospek, Berisi Pujian dan Kritik! - young people looking victorious
freepik

Contoh 1

Pesan:

Ospek ini banyak mengajarkan nilai-nilai edukasi yang nantinya penting untuk kami bawa selama proses perkuliahan. Harapannya, kakak pendamping bisa terus membimbing kami dalam survive kehidupan kampus nantinya.

Kesan:

Terimakasih untuk kakak pendamping yang sudah dengan sabar mengajari kami, mahasiswa baru banyak hal tentang kehidupan perkuliahan ke depan.

Contoh 2

Pesan:

Untuk kakak-kakak pendamping, semoga momen kebersamaan selama ospek ini berkesan untuk kalian. Serta, tidak lupa untuk terus membimbing dan membantu kehidupan perkuliahan ke depan.

Kesan:

Saya merasa senang selama kegiatan ospek ini berlangsung berkat kakak-kakak pendamping. Tidak terasa waktu terasa singkat dan kegiatan pengenalan kampus ini sudah berakhir.

Contoh 3

Pesan:

Secara khusus, untuk kakak-kakak pendamping semoga bisa lebih sabar lagi dalam memberikan instruksi dan bisa mengontrol emosi. Selebihnya, semoga selama di dunia perkuliahan ini, hubungan pertemanan kita bisa tetap terjaga.

Kesan:

Saya merasa bangga dan senang karena lebih mengenal kampus dengan adanya kegiatan ospek ini.

Contoh 4

Pesan:

Meskipun kegiatan ospek ini sudah selesai tetapi, semoga silaturahmi kita tetap terjalin dengan kuat. Semoga kakak-kakak pendamping juga bisa mengingat kegiatan ospek ini sebagai memori yang indah.

Kesan:

Saya merasa bangga sebagai mahasiswa baru karena lewat kegiatan yang disuguhkan kakak-kakak panitia ospek, saya lebih mengenal kampus tercinta.

Contoh 5

Pesan:

Saya merasa selama kegiatan ospek ada beberapa hal yang cukup membosankan. Seperti, penyampaian materi dari para mentor yang terlalu cepat. Rasanya, perlu ditambah game yang lebih seru lagi untuk meningkatkan minat dan keikutsertaan para mahasiswa baru dalam kegiatan ospek.

Kesan:

Meskipun begitu, saya tetap merasa salut terhadap berbagai upaya dari kakak-kakak panitia yang sudah mencoba untuk menghidupkan kegiatan ospek ini dengan baik.

Contoh 5

Pesan:

Saya berharap ospek tahun berikutnya, bisa berjalan lebih baik lagi. Sejauh ini, menurut saya konsep acaranya sudah baik tetapi, akan jauh lebih menarik jika disela-sela kegiatan ini ditambahkan game atau kuis interaktif demi menjalin kedekatan satu sama lain.

Kesan:

Terimakasih kepada kakak-kakak panitia, dosen dan beberap pihak yang sudah terlibat dalam kegiatan ospek ini. Terimakasih atas motivasi dan pembelajaran yang telah diberikan selama kegiatan ospek berlangsung.

Contoh 6

Pesan:

Kakak-kakak sudah memandu kami dengan tegas. Saya berharap, supaya kakak-kakak ke depannya bisa lebih sabar dalam mengontrol emosi dan memberi instruksi.

Kesan:

Pada beberapa sesi, kakak-kakak terlihat tegas tetapi saat memberikan instruksi saya melihatnya kalian terkesan marah sehingga membuat mahasiswa baru jadi kaget. Meski begitu, syukurnya setiap kegiatan ospek ini bisa berjalan dengan lancar dan rapi. Terimakasih kak!

Contoh pesan dan kesan untuk kakak pendamping ospek

Pesan:

Halo Kak [Nama Kakak Tingkat],

Saya ingin mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan bimbingan Kakak selama ini. Sudah menjadi keberuntungan bagi kami, adik-adik tingkat, memiliki sosok Kakak yang selalu siap membantu dan memberikan arahan dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan kampus. Saya berharap kita bisa terus saling mendukung dan menjaga solidaritas di antara kita sebagai mahasiswa.

Kesan:

Kakak tingkat, dengan kepemimpinan dan teladan yang Kakak tunjukkan, saya merasa termotivasi untuk berkembang dan berkontribusi lebih baik dalam lingkungan kampus ini. Interaksi dengan Kakak telah memberikan pengalaman yang berharga bagi saya, dan saya sangat menghargai hal itu. Terima kasih atas semua bantuan dan dukungan Kakak.

Itulah pesan dan kesan untuk kakak pendamping ospek, ada yang berisi pujian juga kritik. Contoh manapun bisa kamu gunakan untuk memberi kenangan pada mereka.

Ingatlah bahwa kalian akan tetap bertemu secara intens dengan mereka setidaknya selama satu semester. Memberi kesan yang baik setidaknya akan mempermulus kehidupan kampus. Toh, belajar beberapa hal dari mereka juga akan bermanfaat.

Meski begitu, tetaplah sopan, tetapi tidak perlu patuh mentah-mentah pada senior. Pada dasarnya, hanya selisih satu atau dua tahun, bukan berarti kalian perlu tunduk pada senior.

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel