Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar: MU dan Juventus melaju, Arsenal Tersingkir Secara Dramatis

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar: MU dan Juventus melaju, Arsenal Tersingkir Secara Dramatis

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar

DAFTAR ISI

Sediksi.com – Seluruh pertandingan leg 2 babak 16 besar liga Europa (UEL) dirampungkan dini hari tadi Jumat (17/3/2023). Delapan tim berhasil mengamankan tiket babak perempat final. Lalu siapa saja tim yang berhasil lolos ke babak selanjutnya? Berikut hasil Liga Europa 2022/2023 babak 16 besar.

Real Betis 0-1 Manchester United (Skor aggregat 1-5)

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar: MU dan Juventus melaju, Arsenal Tersingkir Secara Dramatis - 2657d6869be1a1d39c9be7154cec11e8o2
Image from AFP

Manchester United (MU) menjadi tim Inggris pertama yang memastikan tiket perempat final liga Europa musim ini. Kemenangan 1-0 di kandang Betis dini hari tadi membuat Harry Maguire dkk. melaju dengan skor aggregat meyakinkan 5-1.

Pada laga ini MU terlihat tidak bermain terlalu ngotot dan bermain lebih aman karena defisit keunggulan 3 gol yang mereka peroleh di leg 1. Hasilnya terlihat dari bagaimana Real Betis lebih banyak mengancam pertahanan MU di babak pertama.

Namun, koordinasi antar pemain yang kurang baik saat memasuki area sepertiga akhir pertahanan lawan serta penyelesaian yang buruk membuat Betis gagal menciptakan satu gol pun di 45 menit pertama.

Meskipun jarang mengancam gawang lawan, peluang terbaik di babak pertama malah datang dari MU. Tendangan voli Facundo Pellistri membentur tiang gawang Betis.

Di babak kedua MU berhasil memperoleh keunggulan terlebih dahulu. Marcus Rashford menunjukkan insting seorang striker haus gol setelah tembakannya dari luar kotak penalti bersarang tepat di sisi kanan gawang lawan.

Setelah gol ini, Real Betis dipaksa bermain lebih menyerang. Manuel Pellegrini bereaksi dengan memasukkan 3 pemain sekaligus, yaitu Willian Jose, Borja Iglesias, dan Sergio Canales.

Akan tetapi, tim tuan rumah gagal menyarankan satu gol pun yang membuat skor 1-0 untuk kemenangan MU bertahan hingga akhir pertandingan.

Hasil ini membuat MU lolos ke babak selanjutnya sekaligus membuka peluang untuk meraih trofi tambahan musim ini.

Freiburg 0-2 Juventus (Skor aggregat 0-3)

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar: MU dan Juventus melaju, Arsenal Tersingkir Secara Dramatis - b6635616d73a23381a180170991bc527o2
Image from AFP

Meskipun peluang menjuarai Serie A semakin tertutup setelah terkena sanksi pengurangan poin, Juventus berhasil menjaga asa untuk setidaknya meraih satu trofi musim ini. Si Nyonya Tua berhasil melaju ke perempatfinal lewat kemenangan aggregat 3-0 atas Freiburg.

Bermain di kandang sendiri, Freiburg berpeluang unggul terlebih dahulu di menit 20. Sayangnya, sundulan keras Matthias Ginter masih mampu ditepis oleh kiper Wojciech Szczesny.

Juventus sempat mencetak gol di menit 26 setelah terjadi kemelut di depan gawang Freiburg. Akan tetapi, VAR menganulir gol Dusan Vlahovic setelah pemain asal Serbia itu tertangkap offside.

Peluang Freiburg untuk memenangkan pertandingan menjadi berat ketika bek Manuel Gulde menerima kartu kuning kedua setelah ia melakukan handball di kotak penaltinya sendiri.

Juventus langsung dihadiahi penalti dan Dusan Vlahovic berhasil menuntuskan tugasnya yang membuat tim tamu berhasil unggul.

Unggul jumlah pemain membuat anak asuh Massimiliano Allegri lebih diunggulkan di babak kedua. Meskipun demikian, tim tuan rumah tetap memberi perlawanan. Freiburg setidaknya memperoleh dua peluang berbahaya lewat Michael Gregoritsch.

Tetapi, malah Juventus yang berhasil mencetak gol lagi jelang pertandingan berakhir. Sepakan terarah Federico Chiesa ke sisi kiri gawang gagal dihalau oleh Mark Flekken. Skor 2-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Arsenal 1-1 Sporting Lisbon (Skor aggregat 3-3: Sporting Menang Adu Penalti 5-3)

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar: MU dan Juventus melaju, Arsenal Tersingkir Secara Dramatis - b2a45bee473013c7c642ec8961f9f7ceo2
Image from AFP

Bermain di Emirates, The Gunners terlihat lebih mendominasi di babak pertama. Hasilnya mereka berhasil menyarankan gol terlebih dahulu pada menit 19 lewat sepakan Granit Xhaka yang memanfaatkan bola muntah tendangan Gabriel Martinelli.

Meskipun unggul terlebih dahulu, Arsenal harus kehilangan 2 pemain sekaligus di babak pertama. Takehiro Tomiyasu dan William Saliba harus meninggalkan lapangan lebih cepat karena cedera.

Sporting sendiri bukannya tanpa peluang. Mereka beberapa kali mengancam gawang Arsenal melalui skema serangan balik. Namun, penyelesaian yang buruk membuat skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Di awal babak kedua, Sporting perlahan mulai keluar dari tekanan Arsenal. Anak asuh Ruben Amorim mulai lebih percaya diri dalam menjaga ball possession dan terlihat mendominasi lapangan tengah.

Hasilnya, Sporting berhasil membungkam pendukung Arsenal melalui gol indah Pedro Goncalves di menit 62. Ia dengan jeli melepaskan tendangan dari jarak separuh lapangan setelah melihat Aaron Ramsdale sedikit keluar dari areanya.

Setelahnya tim asal kota Lisbon ini terlihat lebih mendominasi jalannya pertandingan. Situasi ini membuat Mikel Arteta bereaksi dengan langsung memasukkan dua pemain andalannya, Thomas Partey dan Bukayo Saka.

Sporting nyaris memperoleh keunggulan di menit 72 lewat Marcus Edwards. Sayangnya, pemain jebolan akademi Tottenham ini gagal memanfaatkan situasi satu lawan satu dengan Ramsdale menjadi sebuah gol.

Skor 1-1 bertahan hingga akhir babak kedua sehingga pertandingan harus berlanjut ke babak extra time.

Di awal babak perpanjangan kedua tim terlihat cukup imbang. Arsenal nyaris merebut keunggulan lewat Leandro Trossard pada menit 98. Pemain asal Belgia ini tinggal berhadapan dengan penjaga gawang, namun upayanya masih dapat digagalkan kiper Antonio Adan yang berhasil membuat bola berbelok dan membentur tiang.

Arteta kemudian memasukkan Martin Odegaard menggantikan Fabio Vieira. Setelahnya, Sporting terlihat lebih bertahan dan berusaha memaksa pertandingan berlanjut ke babak adu penalti.

Arsenal terus menggempur pertahanan Sporting namun skor tetap tidak berubah hingga pertandingan berlanjut ke adu penalti.

Martinelli yang bertindak sebagai eksekutor ke-4 Arsenal gagal menjalankan tugasnya, sementara seluruh penendang Sporting berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Skor adu penalti berakhir 5-3 untuk kemenangan Sporting Lisbon.

Hasil ini membuat Sporting menjadi satu-satunya wakil Portugal yang tersisa di liga Europa.

Hasil Liga Europa 2022/2023 Babak 16 Besar, Lengkap

Real Betis 0-1 Manchester United (Skor aggregat 1-5)

(Marcus Rashford 56’)

Fenerbahce 1-0 Sevilla (Skor aggregat 1-2)

(Enner Valencia 41’)

Feyenoord 7-1 Shakhtar Donetsk (Skor aggregat 8-2)

(Santiago Gimenez 9’, Orkun Kokcu 24’, 38’, Oussama Idrissi 49’, 60’, Alireza Jahanbakhsh 64’, Danilo 67’; Kevin Kelsy 87’)

Freiburg 0-2 Juventus (Skor aggregat 0-3)

(Dusan Vlahovic 45’, Federico Chiesa 90+5’)

Arsenal 1-1 Sporting Lisbon (Skor aggregat 3-3: Sporting menang adu penalti 5-3)

(Granit Xhaka 19’; Pedro Goncalves 62’)

Ferencvaros 0-2 Bayer Leverkusen (Skor aggregat 0-4)

(Moussa Diaby 3’, Amine Adli 81’)

Real Sociedad 0-0 AS Roma (Skor aggregat 0-2)

Royale Union Saint-Gilloise 3-0 Union Berlin (Skor aggregat 6-3)

(Teddy Teuma 18’, Jean Lazare Amani 63’, Loic Lapoussin 90+4’)

Daftar Tim yang Lolos ke Perempatfinal

  • Manchester United
  • Sevilla
  • Feyenoord
  • Juventus
  • Sporting Lisbon
  • Bayer Leverkusen
  • AS Roma
  • Royale Union Saint-Gilloise

Itulah hasil Liga Europa 2022/2023 babak 16 besar yang digelar semalam. Dari hasil Liga Europa itu, 8 tim mamastikan diri lolos ke babak perempat final. Undian babak perempat final liga Europa akan digelar pada 17 Maret 2023.

Hasil Liga Europa semalam bikin harimu full senyum atau sedih?

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel