8 Rekomendasi Cerita Wattpad Romantis yang Harus Kamu baca

8 Rekomendasi Cerita Wattpad Romantis yang Harus Kamu baca

Rekomendasi Cerita Wattpad Romantis

DAFTAR ISI

Siapa sih di dunia ini yang nggak suka cerita novel tentang cinta? Banyak di antara kita menyukainya. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi cerita Wattpad romantis yang seru untuk diikuti. Kamu harus banget membacanya karena kisahnya sangat menghibur.

Dengan membaca cerita-cerita romantis, kita akan melihat bagaimana keseruan seseorang dalam menjalin hubungan. Apa yang mereka lakukan di saat duka. Lalu apa yang bisa membuat mereka bahagia.

Kita sebagai pembaca jadi bisa belajar dari novel yang dibaca. Membaca bisa memberi kita pengetahuan untuk menjalani hidup dengan lebih baik.

Berikut adalah sepuluh rekomendasi cerita Wattpad romantis yang harus hamu baca:

Rekomendasi Cerita Wattpad Romantis

Truth or Dare by Imaginaryland

Pernah gak sih kalian dijodohkan atau didekatkan oleh teman sendiri? Gimana rasanya? Karena cerita Wattpad satu ini bercerita tentang keseruan seperti itu.

Cathy, perempuan biasa-biasa saja berteman dengan Elys. Karena Cathy sering bertengkar dengan seorang lelaki di sekolahan. Justru hal ini membuat Elys bersemangat untuk membuat hubungan mereka menjadi cinta.

Hubungan yang awalnya terlihat tidak mungkin bisa disatukan. Menjadi sangat mungkin terjadi dan sayang jika tidak dilakukan.

Ali & Zahra by Hanaksara

Zahra tidak sengaja bertemu dengan Ali, kakak kelasnya. Lebih tepatnya ketika bola basket yang digunakan Ali terlempar ke sekitar kaki Zahra.

Tapi ada yang aneh. Saat orang lain kagum dengan sosok Zahra, Ali justru menundukkan wajahnya. Dia memilih untuk tidak melihat wajah Zahra.

Sejak itu Zahra semakin penasaran kepada Ali.  Bahkan Zahra mengubah penampilannya menjadi semakin agamis. Perempuan itu rela hijrah demi mendapatkan sang kekasih.

Mas Tetangga by Dilla Mckz

Rekomendasi cerita Wattpad romantis yang harus kamu baca selanjutnya adalah Mas Tetangga. Novel ini menarik dibaca karena isinya sangat lucu dan menghibur.

Bercerita tentang Reliya dan Gama. Dua orang yang rumahnya bersebelahan. Mereka sudah memiliki kedekatan sejak kecil.

Tapi meskipun begitu kedekatan ini dalam artian buruk. Reliya senang sekali jahil. Dia anak manja dan cengeng. Gama tidak suka dan super benci kepadanya.

Namun setelah usia mereka semakin dewasa. Ternyata Gama telah terikat janji dengan Reliya. Ada sesuatu yang harus dia wujudkan.

Bad Romance by Fallslikesnow

Seperti pada rekomendasi cerita Wattpad sebelumnya. Bad Romance bercerita tentang Nathan dan Katya. Mereka adalah manusia dengan kepribadian yang sangat berbeda. Nathan berandalan sedangkan Katya gadis baik-baik.

Tapi suatu ketika mereka membuat perjanjian yang tidak masuk akal. Lalu sejak itu, hubungan mereka berubah.

Apa yang akan terjadi pada mereka selanjutnya? Kamu bisa langsung membacanya di Wattpad. Sudah tamat dan masih lengkap.

A Riddle Upon Us by Aritanda

Sabrina adalah perempuan dengan kepribadian cuek. Dia tidak begitu peduli dengan keriuhan teman-temannya.

Tapi suatu kebetulan terjadi. Dia harus duduk satu bangku dengan lelaki paling populer di sekolahan. Cowok itu tampan lagi jenius.

Kebetulan demi kebetulan terjadi lagi di antara mereka berdua. Hingga akhirnya karena terlalu sering terjadi. Mereka pasrah pada kejadian kebetulan berikutnya.

Tanpa disangka. Mereka akhirnya saling memiliki rahasia satu dengan lainnya. Apalagi lelaki populer itu memiliki aib buruk yang tidak boleh diketahui orang lain.

Retak by Respati Kasih

Rekomendasi cerita satu ini harus banget kamu baca: Retak. Sebuah kisah yang menceritakan hubungan antara Regan dan Ody.

Saat Regan memiliki banyak masalah dalam hidupnya. Di sana Ody menjadi orang yang bisa menyelamatkannya. Ody menjanjikan dirinya selalu ada, baik dalam tawa maupun duka.

Dalam novel ini kamu akan menemukan banyak kisah-kisah romantis antara hubungan mereka. Selain itu, kamu juga bisa ikut sedih ketika masalah besar datang ke hadapan.

Safa’s Story by Sirhayani

Safa’s Story bercerita tentang Safa yang sudah sangat lama tidak menjalin komunikasi dengan seorang lelaki. Mereka berdua sama-sama sengaja tidak menghubungi.

Hingga pada akhirnya mereka dipertemukan lagi dengan cara yang tidak terduga.

Novel ini hanya memiliki 19 bab. Namun sudah dibaca oleh 2,47 juta lebih. Untuk ukuran bab yang jumlahnya sedikit. Cerita romantis satu ini berhasil membuat banyak pembaca berdatangan.

Lakuna by Cheryl Agata

Rekomendasi cerita Wattpad romantis satu ini juga menarik untuk kamu baca. Penulis memang tidak membuat sinopsisnya panjang. Bahkan hanya berisi satu kalimat!

Tapi Novel Lakuna juga ada di google play book. Pastinya penulis sudah merapikan tulisannya agar narasi ceritanya mudah dibaca.

Novel ini bercerita tentang hubungan romantis yang ada di dunia medis. Selain membahas soal cinta. Pembaca juga akan disuguhi latar cerita yang menarik seputar rumah sakit.

Novel-novel di atas adalah rekomendasi cerita Wattpad romantis yang harus kamu baca. Ada kisah senang, sedih, hingga kejadian lucu yang menggemaskan.

Sekian rekomendasi cerita Wattpad kali ini. Jika kamu melihat novel lain yang menarik, kamu bisa menulisnya di kolom komentar. Selamat membaca.

Baca Juga
Topik

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel