Biaya Hidup di Maldives 2023: Negara Kecil Idaman Wisatawan Dunia

Biaya Hidup di Maldives 2023: Negara Kecil Idaman Wisatawan Dunia

biaya hidup di Maldives

DAFTAR ISI

Biaya hidup di Maldives atau Maladewa lebih tinggi daripada banyak negara lain karena lokasinya yang terpencil dan sumber daya yang terbatas. Dengan 1.192 pulau karang dan 26 atol, Maladewa menjadi surga pesisir yang tak terlupakan bagi para wisatawan.

Keindahan alam, rekreasi, dan kemewahan yang ditawarkan di pulau ini membuat para wisatawan merasa seperti berada di surga. Tempat-tempat yang ada di Maladewa juga dilengkapi dengan properti mewah yang membuat pengalaman wisata semakin menyenangkan.

Selain itu, Maladewa juga menjadi tempat yang cocok untuk merevitalisasi diri. Dengan pengalaman yang menyenangkan dan menyegarkan, Maladewa menjadi lokasi perjalanan yang layak dikunjungi oleh setiap orang. 

Sebelum berencana untuk liburan di Maladewa, penting untuk memahami biaya hidup di pulau ini agar anggaran liburan tidak bengkak. Walaupun biaya hidup di Maldives cukup tinggi, dengan perencanaan yang matang kita bisa berlibur dengan tenang.

Kenapa Kita Harus ke Maldives?

Maldives atau Maladewa merupakan tempat yang sangat cocok untuk liburan. Berikut adalah beberapa alasan mengapa kita harus ke Maldives:

Kehidupan Pulau yang Indah

Kita dapat tinggal di wisma, hotel, atau resort yang terletak di tengah Samudra Hindia. Bayangkan diri ini terbangun di pulau yang menakjubkan, dengan jari-jari kaki di pasir yang lembut, dikelilingi oleh pohon palem yang bergoyang dan laut biru setiap hari.

Bukankah tepat ini terdengar sempurna? Kamu akan mendapatkan kenangan ajaib baik sendiri maupun dengan orang yang kamu cintai.

Biota Laut Menakjubkan

Maladewa dikenal sebagai salah satu tempat snorkeling dan menyelam terbaik di dunia. Kita dapat berenang di tengah-tengah laut yang dipenuhi warna-warni biota laut seperti ikan pari, penyu, hiu karang, dan banyak lagi.

Lokalitas

Sisi budaya yang indah. Maladewa memiliki budaya yang indah dan sering dikomunikasikan melalui musik dan tarian. Kita dapat menyaksikan pertunjukan Bodu Beru, yang merupakan tarian gendang Maladewa yang populer dan diadakan di pantai. 

Makanan yang Lezat

Maladewa menawarkan berbagai hidangan lokal yang lezat dan pedas, seperti kari tuna, sup ikan Garudhiya, dan makanan laut yang baru ditangkap. Kita pun dapat mencicipi hidangan favorit seperti Mashumi Roshi Tuna dan Chapati yang biasanya disajikan untuk sarapan pagi.

Biaya Hidup di Maldives

Total biaya hidup di Maldives akan sangat dipengaruhi faktor tempat tinggal. Misalnya, jika kita menginap di rumah penduduk lokal Maladewa dan tinggal di salah satu pulau, maka biaya hidup masuk akal. Tapi, kalau tinggal di ibu kota Malé bisa dua kali lipat.

Hal lain yang penting untuk diketahui adalah bahwa harga berubah secara musiman. Selama musim turis, seperti libur natal dan tahun baru, harga mulai meroket. Namun, saat musim hujan tiba,harga-harga jadi lebih murah.

Biaya Akomodasi di Maladewa

Di Maladewa, harga sewa akomodasi bisa cukup mengagetkan. Tapi itu semua masih tergantung di mana kita ingin tinggal. 

Untuk biaya akomodasi per bulan di Maladewa, rata-rata kita perlu menyiapkan anggaran sebesar $1000. Ini sudah antisipasi kenaikan harga yang bisa terjadi kapanpun.

Lebih rinci, biaya sewa penginapan di pusat kota alias Male harganya sekitar $860. Sedangkan dengan fasilitas yang sama di pulau lain akan dikenakan biaya sekitar $650.

Harga Makanan di Restoran Maladewa

Biaya restoran juga bergantung pada apakah kita makan di Male atau di pulau lain. Di pulau desa setempat, kita bisa makan di kafe lokal dengan harga kurang dari $5 per menu. 

Sebenarnya makanan di Male juga tidak berbeda jauh. Malé masih memiliki tempat murah serupa tetapi juga memiliki tempat di mana kita dapat menghabiskan lebih dari $7 untuk kopi dan sepotong kecil kue.

Harga Bahan Makanan

Hal yang baik tentang memasak di Maladewa adalah bahwa hidangan lokal mereka hanya terdiri dari sedikit bahan makanan. Jadi, jika kita ingin menyiapkan hidangan Maladewa yang lezat, beli saja tuna, santan, dan nasi.

Itu saja sudah cukup nikmat ditambah fakta bahwa kamu sedang berada di gugusan pulau terindah di dunia. Makanan sesederhana apapun itu, bisa menjadi nikmat.

Biaya Transportasi

Kota Malé adalah yang terbesar di Maladewa, tetapi masih sangat kecil, jadi kita dapat pergi ke mana saja dengan berjalan kaki dalam waktu 10-15 menit. 

Tentu saja, kita bisa naik bus, tetapi mereka tidak terlalu bisa diandalkan dan tiketnya tidak bisa dianggap murah: tiket sekali jalan berharga sekitar $1,50. Jika kita tinggal di Malé, saran terbaik yang bisa kita dapatkan adalah membeli sepeda motor sendiri.

Utilitas Bulanan

Untuk tujuan wisata populer di seluruh dunia, hal-hal yang diperlukan seperti tagihan dan utilitas tidak tinggi sama sekali. Misalnya, jika kita tinggal di apartemen untuk dua orang, yang berarti sekitar 85m2, semua utilitas dasar kita termasuk listrik, pendingin, gas, layanan sampah, dan air – akan menelan biaya sekitar $200.

Itu tadi sederet informasi biaya hidup di Maldives. Jika kamu seorang digital nomaden, maka Maldives bisa menjadi lokasi terbaik tidak hanya untuk wisata tapi juga bekerja dari manapun.

Cari Opini

Opini Terbaru
Artikel Pilihan

Kuesioner Berhadiah!

Dapatkan Saldo e-Wallet dengan total Rp 250.000 untuk 10 orang beruntung.​

Sediksi.com bekerja sama dengan tim peneliti dari Magister Psikologi Universitas Gadjah Mada sedang menyelenggarakan penelitian mengenai aktivitas bermedia sosial anak muda. 

Jika Anda merupakan Warga Negara Indonesia berusia 18 s/d 35 tahun, kami mohon kesediaan Anda untuk mengisi kuesioner yang Anda akan temukan dengan menekan tombol berikut

Sediksi x Magister Psikologi UGM

notix-artikel-retargeting-pixel